Saturday, September 27, 2014

Tata Bolt Siap Diluncurkan Tahun Depan

Tata Bolt Siap Diluncurkan Tahun DepanJakarta - Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) Agen Pemegang Merek (APM) Tata Motors di Indonesia tahun depan akan menggebrak pasar otomotif nasional dengan menghadirkan produk terbaru.

President Director Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) Agen Pemegang Merek (APM) Tata Motors di Indonesia Biswadev Sengupta mengatakan tahun ini Tata memperkenalkan Zest, dan Indonesia International Motor Show (IIMS) tahun depan akan memperkenalkan Bolt.

"IIMS tahun depan kita akan memperkenalkan Bolt hatchback untuk masyarakat Indonesia," ujar Biswadev di booth Tata Motors, Sabtu (27/9/2014).

Ia menjelaskan, Indonesia dengan India ada banyak perbedaan, seperti kondisi jalan, kualitas bahan bakar dan lain sebagainya. Hal itu yang membuat Tata Motors sebelum meluncurkan mobil baru harus melakukan pengujian terlebih dulu.

"Kita biasanya mengetes mobil sejauh 20.000 km di Indonesia. Waktunya kurang lebih 4 bulan," katanya lagi.

"Selain mengurus itu semua, kita juga harus mengurus mengenai perizinan dan surat-suratnya. Jadi tahun depan kemungkinan Bolt akan kita pamerkan di Indonesia," pungkasnya.

Mobil ini diposisikan Tata Motors untuk melawan Honda Brio. "Rencananya Februari 2015," Head Marketing and Sales PT Tata Motos Distributor Indonesia (TMDI), Manoj Arora.


0 comments:

Post a Comment