Wednesday, February 5, 2014

Bajaj Pulsar Berubah Jadi Moge

Bajaj Pulsar Berubah Jadi MogeNew Delhi - Setelah dibicarakan sejak tahun lalu, Bajaj akhirnya memperlihatkan Pulsar dengan mesin terbesar. Ada dua Pulsar yang baru saja diperlihatkan yakni CS400 dan SS400.

Dilansir dari Autocar India, kedua motor teranyar itu baru saja diperlihatkan di Auto Expo yang saat ini tengah berlangsung di India. Untuk Pulsar CS400 adalah Pulsar dengan versi naked. Sementara versi full fairing diberi nama SS400.

Kedua motor ini dipersenjatai mesin empat tak berkapasitas 375 cc dengan liquid-cooled. Mesin satu silinder yang sudah menerapkan sistem injeksi ini merupakan mesin yang diracik dari Duke 390 dan dipasangi gearbox 6-speed.

Di kaki depan Bajaj Pulsar CS400 dan SS400 ada suspensi telescopic dengan monoshock di kaki belakang. Di varian tertinggi, Bajaj memasangkan disc brake di kedua kakinya dengan ABS.

Sementara desainnya tampak agresif dengan garis tegas yang membuat motor ini tampak berotot dan menyeramkan.


Chevrolet Kenalkan Pesaing EcoSport dan Nissan Juke

Chevrolet Kenalkan Pesaing EcoSport dan Nissan JukeNew Delhi - Bukan Amerika, Brasil, China, atau malah Indonesia yang dipilih Chevrolet untuk merilis konsep SUV yang dinamakan Adra. India rupanya menjadi negara yang beruntung.

Di 12th Auto Expo 2014 New Delhi, India, Chevrolet merilis varian SUV yang kabarnya akan menjadi pesaing ketat untuk mobil-mobil seperti Nissan Juke dan Ford EcoSport.

Chevrolet Adra dikembangkan sepenuhinya oleh desainer India di GM Technical Centre-India (GMTC-I) di Bangalore.

Adra mengadopsi desain tradisional Chevrolet namun tetap memenuhi keinginan konsumen lokal terutama di India.

Mobil ini memiliki semua keuntungan dari SUV--seperti ground clearance yang tinggi, pandangan yang jelas, posisi duduk yang tinggi serta ruang yang lapang-- dalam paket yang kompak.

"Adra adalah pencapaian utama dari desainer lokal kami. Mobil itu mewakili segmen compact SUV yang terus berkembang," ujar GM India President and Managing Director Lowell Paddock di situs GM.


Bagaimana Rasanya di Balik Kemudi Honda Mobilio?

Bagaimana Rasanya di Balik Kemudi Honda Mobilio? Yogyakarta - Seakan sudah menjadi kebiasaan konsumen di Indonesia, setiap ada produk baru pasti langsung diburu. Tak terkecuali untuk urusan kendaraan yang harganya di atas ratusan juta.

Mobilio, misalnya. Low MPV buatan Honda ini langsung dipesan oleh lebih dari 10.000 orang di Indonesia. Tetapi bagaimana performa sebenarnya dari mobil ini?

Honda memboyong sekitar 60 media nasional termasuk detikOto untuk menjajal mobil MPV terbaru mereka Mobilio di kota gudeg Yogyakarta pada 4-5 Februari lalu. Test drive ini tergolong heboh karena konvoi Mobilio jadinya cukup panjang.

Dengan pengawalan dari polisi, sekitar 21 unit mobil Mobilio melaju di jalanan Yogyakarta. Namun dalam pengetesan kali ini, Honda tidak membawa Mobilio versi termurah yakni S. Honda hanya menyediakan 3 tipe saja, yakni E manual matik dan tipe teratas tipe Prestige. Yuk kita coba!

Faktor-faktor Ini Bakal Menghambat Industri Otomotif Tanah Air

Faktor-faktor Ini Bakal Menghambat Industri Otomotif Tanah AirJakarta - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) memprediksi penjualan kendaraan tahun ini bakal mencapai 1,23 juta. Angka itu cuma naik tipis dibandingkan dengan penjualan di tahun lalu yang mencapai 1,22 juta unit.

Wakil Ketua I Gaikindo Jongkie D. Sugiarto menuturkan banyak faktor yang membuat penjualan mobil tahun ini akan datar-datar saja.

"Industri otomotif tahun ini tergantung banyak faktor. Pertumbuhan ekonomi, daya beli, atau inflasi, BI rate, nilai tukar, regional tax (BBN dan PKB), serta general election (pemilu 2014)," yakin Jongkie.

"BI rate kaitannya pada suku bunga perbankan. Kalau kita mau kredit kendaraan bermotor akan naik. Tentunya ada dampak pada penjualan kendaraan bermotor, karena suku bunga naik," lanjut Jongkie.

Dilanjutkan Jongkie selain dibebani beberapa kendala tersebut, industri otomotif 2014 bakal semakin berta dengan berbagai macam isu. Di antaranya isu kenaikan tarif dasar listrik.

Karena itu, Gaikindo tengah memikirkan langkah strategis demi kemajuan industri otomitif 2014.

"Ada lagi isu mengenai tarif dasar listrik. Jadi hal-hal inilah yang membuat kami Gaikindo duduk bersama membahas mengenai industri otomotif. Kami maunya jual sebanyak mungkin. Tapi mau tidak mau tidak, suka tidak kita harus hadapi. Jadi ini kira-kira faktor kunci yang menentkan industri otomotif di 2014," tutupnya.




Ini Dia Tampang Mobil Anyar Datsun

Ini Dia Tampang Mobil Anyar DatsunNew Delhi - Produsen mobil Datsun kembali menggebrak. Mereka memperlihatkan sebuah mobil konsep terbaru yang diberi nama redi-GO untuk menemani dua mobil sebelumnya yakni GO dan GO+.

Ini sesuai dengan janji Datsun sebelumnya yang akan memperlihatkan hatchback crossover mereka di ajang Auto Expo yang saat ini tengah digelar di India.

Dilihat dari tampangnya, meski diperkirakan masih menggunakan platform Go, tampilan redi-GO tampak sangat berbeda dengan GO. Dengan wheelbase 2.340 mm, kabin pun menjadi lebih luas.

"Meskipun Datsun redi-GO masih dalam bentuk konsep, ini menerangkan bagaimana cara kami berpikir. Ini merupakan gaya eksplorasi yang ambisius untuk Datsun, namun desain ini begitu logis (untuk bisa diproduksi)," ujar SVP and Chief Creative Officer, Shiro Nakamura seperti dilansir autoevolution.

Mobil ini disiapkan sebagai salah satu kendaraan dalam kota untuk pengendara muda. Bahkan secara terang-terangan, dengan mobil ini Datsun seperti ingin mengganggu laju Chevy Spark.

Meski tidak menutup kemungkinan untuk bisa diproduksi dan dijual ketangan konsumen, sayang tidak diketahui secara pasti kapan mobil konsep ini akan benar-benar terwujud.

Sementara itu dikutip dari autocar India, ground clearance yang tinggi dengan sokongan pelek 15 inchi juga menjadikan mobil yang bisa menampung 5 penumpang ini bisa melibas jalan rusak dengan mudah. Garis desainnya juga tampak agresif.

Untuk jantungnya, Datsun redi-Go ketika nanti akan diproduksi kemungkinan akan dipersenjatai mesin berkapasitas 1.2 liter dengan transmisi 5 speed seperti Go dan Go+.

Sedangkan untuk harganya, diperkirakan harga mobil ini ketika diproduksi nanti juga tidak akan tinggi mengingat segmentasi yang diambil oleh Datsun adalah segmen mobil entry level.


Tampang Mobil Konsep Terbaru Honda

Tampang Mobil Konsep Terbaru Honda Jakarta - Sesuai janjinya, Honda akhirnya memperlihatkan mobil konsep terbaru mereka, Honda Vision XS-1. Mobil ini adalah sebuah crossover yang mampu menampung tujuh penumpang.


Keterangan Foto :
Mobil bertampang futuristik tersebut dipamerkan Honda Motor Co, Ltd untuk pertama kalinya di dunia pada ajang Auto Expo 2014 yang diadakan di Uttar Pradesh, India. (dok. Honda).

Mobil Sport KIA Meluncur Tahun Ini?

Mobil Sport KIA Meluncur Tahun Ini?Seoul - Pada ajang Detroit Motor Show, pabrikan otomotif asal Korea Selatan, KIA memamerkan mobil sport pertamanya yang bernama KIA GT4 Stinger. Meski masih berstatus mobil konsep, tapi antuasias masyarakat cukup baik.

Sekarang rumor yang mencuat adalah mengenai peluncurannya yang dikabarkan akan mulai tersedia di showroom pada awal kuartal akhir tahun 2014 ini. Demikian dilansir Topspeed, Kamis (6/2/2014).

Dalam bentuk konsepnya, mobil sport KIA ini menggunakan mesin 2.0-liter yang mampu memuntahkan tenaga 315 hp, 4 silinder turbo.

Kabarnya untuk versi produksinya akan menggendong mesin yang sama yakni 2.0-liter Optima SX Turbo yang memuntahkan tenaga 274 hp. Tapi tersedia dengan tambahan tenaga 10-15 hp sehingga mampu menghasilkan tenaga 290 hp.

Untuk interior juga dikabarkan tengan dalam tahap pengerjaan. Sumber mengatakan kalau eksteriornya akan tetap sama atau identik dengan model NAIAA dan menggunakan lampu LED vertikal.

Dalam bentuk konsepnya, garis desain mobil sport KIA ini tampak futuristik dengan wheelbase 103,1 inchi. Dilihat dari ukurannya, bila nanti mobil ini diproduksi, maka dia akan melawan Toyota 86 atau Subaru BRZ.


Hasil Uji Tabrak dari Mobil Termurah Sejagad Mengecewakan

Hasil Uji Tabrak dari Mobil Termurah Sejagad MengecewakanJakarta - Pekan lalu Insurance Institute for Highway Sefety (IIHS) menguji beberapa mobil kecil. Hasil pengujian tabrak itu banyak mobil yang mengecewakan. Hasil yang sama juga terjadi saat Global NCAP menguji mobil termurah sejegad, Tata Nano.

Dalam hasil uji tabraknya, Tata Nano sama sekali tidak mendapatkan rating bintang. Hasil uji tabrak untuk Nano benar-benar mengecewakan. Demikian dilansir Carbuzz, Kamis (6/2/2014).

Dalam hasil uji tabrak Global NCAP yang juga diunggah ke situs YouTube menerangkan Tata Nano diuji tabrkan dengan kecepatan 64 km/jam dan hasilnya setelah menabrak dari tampak depan, mobil itu hancur.

Kurangnya lagi mobil ini tidak dilengkapi dengan fitur keselamatan airbag sehingga sangat membahayakan pengemudi dan penumpangnya.

Bagian depannya langsung hancur begitu saja sehingga sama sekali tidak bisa melindungi kaki pengendara dan penumpang depan.

Otolovers penasaran dengan video dari uji tabrak Tata Nano oleh Global NCAP? Simak videonya di bawah ini!