Tuesday, July 8, 2014

Ada Diler yang Janjikan Dapat STNK Cepat, Ada Juga yang Lama

Ada Diler yang Janjikan Dapat STNK Cepat, Ada Juga yang LamaJakarta - Masalah lamanya mendapatkan STNK dan pelat nomor ternyata masih ramai diperbincangkan oleh masyarakat. Sebab, masih ada masyarakat yang mendapatkan STNK dan pelat nomor kendarannya lebih dari 1 bulan dan ada juga yang sudah normal.

Hal itu terjadi karena masing-masing diler mobil atau sepeda motor ada yang menjanjikan lama dan cepat untuk mendapatkan STNK. Diler yang mengatakan lama karena ketersediaan atau blanko dari Samsat-nya masih kosong.

"Ada yang sudah normal ada juga yang belum normal. Meski belum normal tapi tidak selama dulu. Paling lama hanya 1 bulan, itu juga saya harus nunggu kabar dari Samsat-nya," ujar Ruslan, salah seorang sales diler motor yang berada di Jakarta, saat dihubungi detikOto, Rabu (9/7/2014).

Tidak hanya 1 diler yang dihubungi oleh detikOto, selain diler sepeda motor ada juga beberapa diler mobil yang berada di Jakarta.

"Kalau beli sebelum tanggal 15 Juli dapat STNK dan pelat nomornya pas di tanggal 15 Juli, tapi kalau beli lewat dari tanggal 15 Juli dapatnya nanti sehabis lebaran. Itu karena mau lebaran kata polisinya sih agak lama kalau mau lebaran," jelas Wahyu salah satu sales di diler mobil Toyota yang berada di Jakarta Timur.

Nah, bagaimana dengan Otolovers semua? Apakah mengalami hal yang serupa?


Honda Siapkan Bengkel Siaga Saat Mudik

Honda Siapkan Bengkel Siaga Saat MudikJakarta - Bagi Anda yang mudik menggunakan mobil Honda jangan khawatir. Sebab, PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali menghadirkan salah satu layanan servis yang dirancang khusus untuk konsumen Honda. Program itu adalah Honda Emergency Service atau Bengkel Siaga Honda.

Tahun ini Honda menambah 7 Bengkel Siaga dan 1 Posko Siaga dibandingkan tahun 2013 lalu. Program ini disediakan untuk menemani konsumen Honda selama melakukan perjalanan mudik dengan mobil pribadi mereka.

Dalam program ini, Honda menyediakan total sebanyak 80 titik yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. 80 titik tersebut terdiri dari 65 dealer resmi Honda yang tetap buka pada jam operasional 08.00 â€Â" 16.00 selama libur Lebaran mulai tanggal 26 Juli â€Â" 3 Agustus 2014, dan sebanyak 15 Posko Siaga Honda di sepanjang jalur mudik yang buka selama 24 jam mulai tanggal 24 Juli â€Â" 3 Agustus 2014.

"Honda selalu berkomitmen memberikan pelayanan purna jual terbaik kepada seluruh konsumen termasuk pada saat mudik lebaran," ujar President Director HPM, Tomoki Uchida dalam keterangan resminya, Rabu (9/7/2014).

"Penambahan jaringan bengkel siaga dan berbagai fasilitas lainnya di tahun ini menjadi bukti komitmen Honda serta menciptakan rasa aman selama berkendara ke kampung halaman bersama keluarga," jeaslnya.

Untuk menambah kenyamanan konsumen selama perjalanan mudik, Honda juga bekerja sama dengan Telkomsel dan Sosro. Bagi pengendara yang juga merupakan pelanggan Telkomsel dapat menghubungi nomor 5050 untuk disambungkan ke Call Center Experience Honda.

Selain itu berbagai informasi seputar program Bengkel Siaga dan Posko Siaga Honda terdekat juga dapat diakses melalui mobile apps Telkomsel Siaga. Dan juga disediakan fasilitas Free Wifi untuk pengguna Telkomsel dan minuman produk Sosro di seluruh Posko Siaga Honda.

Segala informasi mengenai jalur peta mudik, alamat dan nomor telepon semua Bengkel dan Posko Siaga Honda bisa didapatkan melalui brosur yang dibagikan secara gratis di bengkel Honda atau diakses oleh konsumen Honda melalui situs www.honda-indonesia.com, akun twitter @hondaisme, serta halaman facebook.com/hondaisme.


Mudik Lebih Aman dengan Asuransi Mudik

Mudik Lebih Aman dengan Asuransi Mudik Jakarta - Mudik, atau yang juga umum dikenal dengan sebutan pulang kampung, merupakan hal yang sering dilakukan oleh masyarakat Indonesia untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri, Idul Adha, Natal, Tahun Baru Cina, maupun hari besar keagamaan lainnya.

Mereka semuanya melakukan perjalanan panjang untuk kembali ke tanah kelahirannya untuk bertemu orangtua maupun kumpul bersama keluarga besar. Bagi yang sudah berkeluarga, ritual mudik ini tentu akan dilakukan dengan mengajak seluruh anggota keluarga. Seiring banyaknya jumlah anggota keluarga yang dibawa, maka mobil pribadi menjadi pilihan yang banyak digunakan karena ingin lebih nyaman di jalan dan bisa sering-sering berhenti untuk beristirahat.

Namun demikian, di sisi lain, tingkat kecelakaan mobil selama mudik juga patut diwaspadai, terutama jika Anda mengemudi pada malam hari. Kecelakaan juga tidak hanya dapat disebabkan oleh Anda, tetapi juga dapat terjadi akibat pengemudi kendaraan lain yang lalai dalam berkendara. Karena itu, untuk melindungi mobil dan para penumpang di dalamnya, ada baiknya Anda untuk melindungi diri dengan asuransi mudik

yang ditawarkan oleh beberapa perusahaan asuransi.Berikut ini adalah beberapa jenis perlindungan asuransi mudik yang diberikan oleh beragam perusahaan asuransi:

Infiniti Rilis Harga Q50 Mesin Bensin

Infiniti Rilis Harga Q50 Mesin BensinLondon - Pada ajang Geneva Motor Show 2014, produsen mobil Infiniti pertama kali memperkenalkan Q50 untuk pasar Eropa. Kali ini, merek premium dari Nissan itu merilis harga untuk Infiniti Q50 bermesin bensin yang akan dijual di Eropa pada musim gugur ini.

Dalam keterangan resminya, Rabu (9/7/2014) Infiniti Q50 Bermesin bensin 2.0-liter ini dijual dengan harga 32.775 Pounds atau setara dengan Rp 647 jutaan.

Infiniti Q50 ini kapasitas mesinnya adalah 1.991 cc ditambahkan dengan turbocharged 4 silinder yang mampu menghasilkan tenaga 211 PS dan torsi maksimum 350 Nm.

Mesin tersebut dikawinkan dengan transmisi otomatis 7 percepatan melalui roda belakang.

Tak hanya itu, mobil ini juga diproduksi menggunakan bahan bakar yang berteknologi tinggi dan disetel oleh para insinyur Infiniti yang sudah terlatih.

Selama 5 tahun kedepan, Infiniti juga akan meningkatkan berbagai model terutama dalam hal tenaga.

Selain di Eropa, Infiniti juga akan meluncukan Q50 ini di seluruh pasar global tepatnya pada akhir tahun mendatang.


Porsche Siapkan Macan yang Lebih Bertenaga

Porsche Siapkan Macan yang Lebih BertenagaNurburgring - Sport Utility Vehicle (SUV) dari produsen mobil Porsche, Macan belakangan ini berhasil menjadi sorotan masyarakat dunia. Selain desainnya, performa dari mobil ini juga menjadi daya tarik tersendiri karena sangat bertenaga.

Dilansir laman Autoevolution dan Worldcarfans, Rabu (9/7/2014) rumornya, produsen mobil asal Jerman ini tengah menyiapkan 1 varian lagi untuk Macan. Ya, model tersebut disinyalir adalah Porsche Macan Turbo S yang memiliki tenaga hingga 400 hp.

Jika benar tenaga yang dihasilkan mencapai 400 hp maka Porsche Macan akan mampu berlari dari 0 hingga 100 km/jam hanya dalam waktu 4,8 detik saja. Angka itu tergolong cepat untuk seukuran kendaraan SUV.

Rumor itu mulai terendus media sejak beberapa waktu lalu Porsche melakukan pengujian di Nurburgring. Model yang sedang dites itu ditafsir sebagai model GTS.

Tak hanya itu, jika rumor itu menjadi kenyataan maka Porsche menargetkan pengerjaan Macan yang lebih bertenaga ini akan selesai pada tahun 2015 mendatang.

Nantinya akan dijual di pasar domestik Jerman dengan harga 100.000 euro atau setara dengan Rp 1,6 miliar.


Di Australia Kia Beri Garansi Hingga 7 Tahun

Di Australia Kia Beri Garansi Hingga 7 TahunJakarta - Kalau di Indonesia pabrikan Asal Korea Kia hanya memberikan garansi hingga 5 tahun, berbeda dengan Kia di Australia yang memberikan garansi lebih lama hingga 7 tahun untuk lebih memanjakan konsumen mereka.

Dalam pemberitaan caradvice, Selasa (8/7/2014), Kia di Australia bakal menjamin kendaraan mereka hingga 7 tahun atau mencapai 150 ribu km. Dan garansi yang diberikan Kia Australia ini rupanya telah diperkenalkan Kia di Eropa.

"Kami sedang mempertimbangkan dan memikirkan biaya selama (tujuh tahun garansi)," kata Meredith.

"Saya pikir itu akan meyakinkan pembeli, karena setiap pembeli Kia akan mendapatkan garansi yang sangat panjang, bahkan lebih lama dari kepemilikan mobilnya," tambahnya.

Program Kia Autralia kali ini akan berlaku pada model Cee'd yang juga telah diperkenalkan sebagai produk global. Dan baru akan diikuti oleh model Kia lainnya dalam beberapa tahun kedepan. Wah kapan bakal ikut merambah ke Indonesia tidak ya?


Panduan Persiapan Motor untuk Mudik ala Suzuki

Panduan Persiapan Motor untuk Mudik ala SuzukiJakarta - Ketika lebaran tiba, salah satu tradisi yang sering dilakukan oleh masyarakat adalah mudik ke kampung halaman. Nah, bagi mereka yang hendak melakukannya dengan sepeda motor, simak tips berikut ini.

Pertama-tama, tentu saja persiapkan moto Anda. Manfaatkan prinsip T-CLOCK yang disarankan oleh Suzuki ini.

T berarti Tires and wheels alias ban dan roda. Periksa tekanan angin dan kedalaman alur. Periksa pula apakah ada keretakan atau benjolan pada ban, bila ada, ada baiknya Anda memilih opsi untuk mengganti ban tersebut.

Periksa pula pelek motor. Bila casting wheel, periksa apakah ada keretakan atau kebengkokan atau tidak, bila spoke wheel alias jari-jari, periksa apakah harus dikencangkan atau tidak.

C alias Controls (kontrol kemudi). Pastikan kontrol kemudi dalam keadaan siap. Pastikan pula kabel-kabel seperti gas, kopling, rem dan kelistrikan kendaraan.

L atau Lights and electrical (lampu dan kelistrikan. Pastikan lampu-lampu dan kelistrikan berfungsi dengan baik. Periksa juga apakah baterai/aki terpasang kuat dan masih berfungsi dengan baik serta cairan elektrolitnya cukup.

O atau Oil and fluids (oli dan cairan). Periksa pula oli mesin dan oli rem Anda. Tambahkan bila kurang dengan spesifikasi yang sesuai. Periksa juga selang-selang pendukungnya.
Halaman 1 2 »

Subaru Pastikan BRZ Generasi ke-2 Berbentuk Coupe

Subaru Pastikan BRZ Generasi ke-2 Berbentuk CoupeJakarta - Meski kabar generasi terbaru mengatakan Toyota 86 bakal terlahir dalam bentuk sports coupe, dan akan digarap oleh Toyota dan BMW bersama-sama. Rupanya langkah yang mengejutkan juga disampaikan Subaru, dengan memastikan generasi kedua BRZ juga bakal berbentuk Coupe sama seperti Toyota 86 dan tidak akan discontinues.

Dalam pemberitaan themotorreport, Selasa (8/7/2014), Presiden Fuji Heavy Industries Yasuyuki Yoshinaga mengatakan bahwa Subaru tengah membicarakan kesepakatan baru untuk berkolaborasi dengan Toyota.

"Subaru BRZ tidak hanya akan memiliki satu generasi," ujat Yasuyuki.

Hal senada juga diungkapkan Chief Engineer Yoyota 86 Tesuya Tada, dimana perjanjian baru antara Subaru dan Toyota terhadap 86 atau BRZ masih akan terus dikaji.

Namun lahir dalam bentuk Coupe baik Toyota 86 atau BRZ sangatlah mungkin terjadi. Karena seperti diketahui bersama Toyota mempercayakan untuk memproduksi 86 di pabrik milik Subaru, bersama BRZ di Gunma Japan.


SUV Keluarga Bertenaga dan Bersih dari Volvo

SUV Keluarga Bertenaga dan Bersih dari VolvoJakarta - Di bawah kepemilikan Geely, Volvo ternyata citranya tidak akan berubah sebagai produsen mobil terbaik di dunia. Volvo akan tetap produksi mobil tak tertandingi lewat all new XC90.

Volvo XC90 yang akan diluncurkan akhir tahun ini tetap mengusung SUV bertenaga dan ramah lingkungan.

"Tidak ada kompromi ketika Anda mengemudi sebuah XC90 baru semua," kata Senior Vice President Research and Development Volvo Car Group Peter Mertens.

"Di masa lalu kamu bisa mengendarai kendaraan yang bertenaga atau rendah emisi. Tetapi dengan model terbaru XC90, Anda dapat memiliki keduanya," lanjutnya dalam keterangan resmi, Selasa (8/7/2014).

Model terbaru Volvo XC90 menawarkan SUV all-wheel drive dengan kapasitas 7 penumpang. Mesinnya bisa melontarkan tenaga sampai 400 tenaga kuda dengan karbon dioksida (CO2) sekitar 60 g/km (NEDC driving cycle).

Volvo XC90 baru menawarkan pilihan mesin Drive-E, yang memberikan kombinasi yang luar biasa dari kinerja mesinnya.

Untuk SUV keluarga ini akan tersemat ‘Twin Engine’ dengan lencana ‘T8’ yang dikombinasikan dengan motor listrik. Mesin bensin 4 silinder menggunakan supercharged dan turbocharged. Dan motor listriknya melontarkan tenaga sebesar 80 hp (60 kW) yang disalurkan ke roda belakang.

Motor listriknya bisa bekerja sendiri sampai 25 mil. Dan jika motor listrik dan mesin bensin bekerja bersama-sama akan melontarkan tenaga sebesar 400 hp dan 640 Nm.

Tidak hanya dari segi mesin, interior menawan juga akan disuguhkan untuk kenikmatan berkendara. Nah, Volvo berjanji akan menggunakan casis Scalable Product Architecture (SPA) yang membuat SUV keluarga ini lebih fleksibel.

"Karena teknologi SPA kami rancang dari awal untuk mengakomodasi teknologi elektrifikasi, instalasi Twin Engine tidak menanggalkan ruang bagasi dan kabin penumpang," kata Dr Mertens.

Hyundai Siap Permak Kembali i30 di 2015

Hyundai Siap Permak Kembali i30 di 2015Jakarta - Pabrikan Korea Hyundai kembali siap memberikan perubahan berarti pada i30, dan dikabarkan perubahan akan terlaksana di 2015. Dan memastikan sebuah langkah baru setelah diperkenalkan pada Frankfurt motor show di 2011 silam di dataran Eropa.

Dalam pemberitaan autocar, worldcarfans, dan themotorreport mengatakan Hyundai facelift i30 kini akan benar-benar ditampilan pada ajang Geneva Motor Show 2015.

Perubahan akan terlihat pada bagian bumper depan, tampilan grill dan logo Hyundai yang kini lebih menonjol. Meski tampilan headlamp dan foglamp diperkiran tidak akan mengalami perubahan.

Namun sepertinya darah Hyundai Genesis juga akan ikut ditempelkan pada bagian eksterior depan.

Dan bicara soal mesin, Hyundai i30 diperkirakan tidak akan membawa mesin terbaru. Namun ada beberapa laporan yang menyarankan Hyundai untuk bisa memperkenalkan mesin 4 silinder 1.2-liter terbaru, dimana mesin ini akan mampu menyemburkan tenaga hingga 128 bhp dan memiliki emisi CO2 mencapai 110 g/km.

Meski semuanya belum bisa dpastikan hingga hari kelahirannya tiba, bisa diperkirakan perubahan yang dibawa Hyundai i30 kali ini akan siap bersaing dengan Ford Focus.


Datsun GO Hatchback Tak Sesuai Harapan

Datsun GO Hatchback Tak Sesuai HarapanNew Delhi - Datsun GO hatchback diluncurkan di India pada Maret tahun ini. Mobil tersebut dibanderol cukup kompetitif di sana untuk bersaing dengan Maruti Alto dan Hyundai Eon.

Pada saat peluncuran, Nissan menargetkan penjualan Datsun GO hatchback akan terjual sebanyak 5.000 unit per bulan. Dan kapasitas produksi mencapai 60.000 per tahun.

Namun Datsun GO hatchback yang diluncurkan agak mengecewakan pihak Nissan. Nissan Chief Planning Officer Andy Palmer mengatakan mobil tersebut tidak sesuai harapan mengutip indianautosblog, Selasa (8/7/2014).

Salah satu kendala suplai Datsun GO hatchback di India lantara keterbatas diler resmi Nissan-Datsun di negara tersebut.

3 bulan berturut-turut Maret, April dan Mei, total 6.750 Datsun GO hatchback terjual dan rata-rata 2.250 unit per bulan. Angka tersebut kurang dari setengah dari harapan perusahaan Nissan. Sementara Hyundai Eon terjual sebanyak 20.273 unit, dan Maruti Alto terjual sebanyak 59.664 unit selama periode bulan yang sama.

Nissan akan menambahkan diler baru ini dilakukan untuk meningkatkan penjualan mobil murahnya. Nissan India berencana untuk memiliki 200 dealer pada akhir tahun ini dan berencana menambah 100 diler lagi selama dua tahun ke depan.


Interior Mazda 2 Terbaru Bocor

Interior Mazda 2 Terbaru BocorJakarta - Meski baru diperkirakan hadir diakhir tahun, tampilan interior terbaru Mazda 2 mulai terkuak. Wuih, bagaimana detail tampilannya ya?

Dalam pemberitaan autoexpress Selasa (8/7/2014), tampilan terbaru Mazda 2 kali ini sangat mewah. Karena banyak guratan garis interior mewah milik sedan Mazda 6 dan Mazda 3 ikut diterapkan didalamnya.

Seperti tampilan steering control dan dashboard yang telah dilengkapi dengan layar sentuh yang bisa memberikan kenyamanan berlebih saat berkendara.

Perubahan mesin sepertinya juga bakal terjadi dan kali ini diprediksi SkyActiv diesel 1.5-liter terbaru akan tersedia di Mazda 2 untuk pertama kalinya. Dimana mesin ini diklaim mampu memiliki emisi terbaik mencapai 90 gkm C02.

Sayang informasi lengkapnya belum bisa dipastikan hingga saat ini. Namun Mazda memprediksi generasi Mazda 2 terbaru ini, akan membantu penjualan Mazda dua kali lipat di segmen supermini saat diluncurkan.


Suzuki: Karimun Wagon R Matik Sedang Disiapkan

Suzuki: Karimun Wagon R Matik Sedang DisiapkanJakarta - Saat ini beberapa model Low Cost and Green Car sudah memiliki varian bertransmisi otomatis. Namun, Suzuki belum memilikinya. Raksasa Jepang ini pun mengakui kalau mereka tengah mempersiapkan Karimun Wagon R bertransmisi otomatis.

4W Sales, Marketing & DND Director PT Suzuki Indomobil Sales Davy J. Tuilan menjelaskan menjelaskan kalau saat ini pasar mobil LCGC dengan transmisi manual mencapai 78 persen, sementara mobil LCGC bertransmisi otomatis mencapai 22 persen.

Angka ini dianggap cukup menggiurkan bagi Suzuki. Karena itu, mereka pun mempersiapkan Karimun Wagon R bertransmisi otomatis.

"Saya bocorin ya, minggu depan kita berencana untuk mengetes Wagon R matik. Itu kita tes agar kita bisa tahu apakah cocok dengan kondisi Indonesia atau tidak," ujarnya.

"Pengetesan sekitar 5.000 km. Kita lihat bagaimana hasilnya, kalau bagus, kita akan maju terus. Tapi kapan peluncurannya, kita belum tahu," lugasnya.

Pun begitu ketika ditanya mengenai harga, sebagai informasi, saat ini Suzuki melepas beberapa varian Karimun Wagon R dengan harga Rp 80,2 jutaan sampai Rp 105,3 jutaan. Itu semua Karimun Wagon R bertransmisi manual.

"Harga juga belum tahu," tambahnya.

Untuk mesinnya sendiri, Karimun Wagon R menggendong mesin K10B berkapasitas 998cc dengan sistem DOHC, 12 katup yang dilengkapi dengan 3 silinder.

Dengan mesin tersebut mobil mini ini dapat mencapai tenaga maksimal 68 hp pada 6.200 rpm, sedangkan torsi maksimal yang dapat dihasilkan adalah 90 Nm pada 3.500 rpm.


BMW M4 'Bikin Rusuh' di Kapal Induk

BMW M4 Jakarta - Salah satu mobil berperforma model terbaru dari BMW, M4 belakangan ini menjadi sorotan masyarakat luas. Bagaimana tidak, mobil tersebut 'bikin rusuh' di kapal induk. Lintasan yang biasanya digunakan untuk tempat pesawat jet, malah digunakan untuk melakukan aksi drifting.

'Bikin rusuh' disini bukan dalam arti sebenarnya melainkan BMW M4 model terbaru ini beraksi atau nge-drift di atas kapal induk yang begitu besar.

Ternyata, aksi itu dilakukan sebagai video komersial BMW M4 yang menunjukan kemampuan dan kehandalannya di segala medan.

Video komersial dari BMW Kanada ini benar-benar dikemas dengan spektakuler, dimana awalnya M4 itu hanya berjalan biasa kemudian mulai memamerkan pertunjukan yang luar biasa.

Lebih menariknya adalah suara yang dihasilkan oleh BMW M4. Raungan suaranya begitu sangar dan diakhir video itu BMW M4 sengaja diputar-putar hingga tepi atau ujung kapal.

Untuk diketahui, BMW M4 model terbaru ini menggendong mesin berkapasitas 2.979 cc twin turbocharger yang mampu melontarkan tenaga hingga 431 hp pada 5.500-7.300 rpm dan torsi 550 Nm pada 1.850 rpm dan 5.500 rpm.

Mesin tersebut dikawinkan dengan transmisi otomatis kopling ganda 7 percepatan atau manual 6 percepatan.

Penasaran dengan video komersialnya? Simak video-nya di bawah ini!