Tuesday, July 14, 2015

Anak Terperangkap di BMW, Si Ibu Enggan Pecahkan Kaca Mobil

Anak Terperangkap di BMW, Si Ibu Enggan Pecahkan Kaca MobilYiwu - Seorang ibu biasanya akan melakukan apa pun untuk menyelamatkan anaknya. Naluri alamiahnya begitu, tetapi hal itu rupanya tidak terjadi pada seorang ibu yang anaknya terperangkap di dalam mobil mewah BMW.

Si ibu enggan menghancurkan kaca mobil mewahnya untuk menyelamatkan si anak yang masih berusia 3 tahun.

Seperti dilansir CCTV, insiden itu terjadi di Yiwu, Provinsi Zhejiang, China, anak 3 tahun itu terperangkap dalam mobil saat cuaca tengah teriknya. Jadi salah satu opsi menyelamatkan anak 3 tahun yang terkunci dalam mobil itu adalah mendobrak kaca.

Saat si anak sudah mulai menangis kencang, si ibu malah terdiam di samping mobil. Warga dan pemadam kebakaran sudah mencoba menyarankan si ibu untuk memecahkan kaca jendela, tapi si ibu tetap keukeuh menunggu tukang kunci datang dan membuka pintu.

Namun melihat kondisi anak yang sudah mengkhawatirkan, pemadam kebakaran akhirnya mengambil alih situasi dan mulai menghancurkan kaca jendela mobil.

“Sangat berbahaya membiarkan anak di dalam mobil terutama saat cuaca panas. Suhu dalam mobil bisa melonjak dalam waktu singkat dan membahayakan nyawa si anak,” ujar seorang petugas pemadam kebakaran.

Pengguna media sosial di China ramai-ramai menyesalkan ulah wanita itu. “Sepertinya kaca jendela adalah anak yang sebenarnya,” sindir seorang pengguna media sosial.

Si ibu tampaknya harus belajar lagi pada artis Carrie Underwood, yang dengan spontan menghancurkan kaca mobilnya saat pintu mobil tertutup karena terkunci tanpa sengaja oleh anjing.


(ddn/ddn)

Bridgestone Turanza ER33 Ban Standar Honda HR-V

Bridgestone Turanza ER33 Ban Standar Honda HR-VJakarta - Coba lihat ke bagian ban mobil Honda HR-V, ban standarnya adalah Bridgestone Turanza ER33. Ban Tranza ER33 menurut Bridgestone, didesain khusus untuk kendaraan mewah.

Ban diklaim bisa memberikan performa luar biasa sekaligus pengendaraan yang halus, tenang dan nyaman.

“Dibuat khusus untuk memberikan kenyaman yang premium dan keselamatan tanpa kompromi, Turanza ER33 memegang peranan penting dalam kontribusi terhadap pengalaman berkendara yang menyenangkan sekaligus memberikan kenyamanan, tingkat kebisingan ban yang rendah dan kemampuan pengendalian kendaraan yang luar biasa,” tulis Bridgestone dalam siaran pers, Rabu (15/7/2015).

Ban memiliki ukuran 215/55 R17 94V. Ban juga didesain untuk pengendaraan yang halus dan tenang serta dalam waktu bersamaan meningkatkan stabilitas sekaligus respon pengendalian demi untuk kenyamanan yang lebih.




(ddn/ddn)

Kecelakaan Dua Mobil Mewah Senilai Rp 7,3 Miliar

 Kecelakaan Dua Mobil Mewah Senilai Rp 7,3 MiliarEssex - Dua buah mobil super terlibat kecelakaan. Keduanya adalah Lamborghini Gallardo dan Bentley Continental GT senilai 350 ribu poundsterling (Rp 7,3 miliar) yang bakal menghabiskan banyak dana untuk memperbaikinya.

Seperti diberitakan Dailystar, Rabu (15/7/2015), Lamborghini Gallardo adalah mobil pertama yang terlibat kecelakaan. Mobil super tersebut terlihat terjepit di pepohonan di Grays, Essex, Inggris sekitar pukul 2 dini hari.

Sebelumnya, Lamborghini Gallardo inimenabrak pagar kayu di area parkir supermarket. Mobil super asal Italia ini kemudian terdampar di antara tanaman.

Alhasil, bumper belakang rusak parah. Diperkirakan, perbaikan Lamborghini Gallardo ini akan memakan biaya yang tidak sedikit. Kecelakaan ini juga mengundang pejalan kaki untuk melihat kerusakan mobil super ini.

Tak jauh dari lokasi kejadian Lamborghini Gallardo, sebuah Bentley Continental GT berkelir biru juga terlihat rusak parah akibat kecelakaan. Grille depan Bentley itu pecah.

Pemilik Bentley Continental GT ini juga pastinya akan merogoh kantong lebih dalam untuk mengembalikan keadaan mobilnya dalam keadaan normal.

"Saya tidak ingin membayar tagihan perbaikan untuk salah satu mobil itu (Lamborghini Gallardo dan Bentley Continental GT)," komentar Daniel patch, fotografer yang mengambil gambar ini.

Bagaimana sebenarnya ikhwal kecelakaan ini? Menurut kepolisian Essex seperti dilansir Mirror, kedua mobil mengalami tabrakan dekat supermarket. “Tidak ada korban cedera,” ujar polisi.


(rgr/ddn)

Mobil Mewah Banting Harga di China

Mobil Mewah Banting Harga di ChinaBeijing - Perekonomian China sedang mengalami perlambatan. Imbasnya terasa hingga ke industri otomotif. Buktinya, penjualan mobil mewah di pasar otomotif terbesar di dunia saat ini ikut melorot. Meski harga sudah diturunkan dan diiming-imingi diskon, masyarakat tetap kurang menarik.

Dilansir laman Reuters, Rabu (15/7/2015) masing-masing diler mobil mewah asal Jerman yang ada di China berlomba untuk menawarkan diskon kepada konsumen. Tapi karena perekonomian yang melemah, daya beli pun ikut menurun.

Selama satu atau dua minggu terakhir atau setelah kekalahan di pasar saham, banyak diler yang menawarkan diskon yang tinggi untuk mobil mewah asal Jerman, seperti BMW X6 dan masih banyak lagi yang lainnya.

"Bisnis telah ikut melambat sejak 18 bulan terakhir, tapi akhir-akhir ini kita harus adakan diskon," ujar sumber disalah satu diler BMW di China.

"Ketika orang berjalan ke showroom dan ada tawaran diskon 15 persen, mereka tetap tidak menarik," timpalnya.

Dalam keterangan resminya, BMW menjelaskan hal seperti itu perlu dukungan secara efektif dan membantu menerapkan sejumlah langkah termasuk mengurangi pengiriman unit agar di masing-masing diler tidak banyak stok.

Diskon dan penyesuaian harga tidak hanya terjadi antara merek mobil premium, tetapi dilakukan juga oleh merek-merek lainnya yang berada di China.


(lth/ddn)

Honda: #nodrivingunder17 Harus Dimulai dari Keluarga

Honda: #nodrivingunder17 Harus Dimulai dari KeluargaJakarta - Di Indonesia masih banyak anak di bawah usia (17 tahun) yang sudah mengendarai sepeda motor di jalanan umum. Padahal pihak kepolisian mewajibkan pengendara sepeda motor atau mobil di atas 17 tahun atau yang sudah memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM).

PT Astra Honda Motor (AHM) selaku Agen Pemegang Merek (APM) sepeda motor Honda di Indonesia pun ikut angkat bicara. Menurut GM Marketing Planning & Analysis PT AHM Agustinus Indraputra, peran orang itu sangatlah penting dalam melarang anaknya yang di bawah umur berkendara.

"Peran orangtua itu penting. Harus dimulai dari keluarga lalu lingkungan di sekitarnya," ungkap pria yang akrab disapa Indra saat berbincang dengan detikOto.

Menurut Indra, dirinya khawatir jika sampai banyak anak di bawah usia 17 tahun sudah berkendara di jalanan umum. Dalam membuat peraturan sudah pasti pihak kepolisian mempertimbangkan banyak hal, antara lain faktor kedewasaan dan lain sebagainya.

"Kalau yang di bawah umur sudah mendapatkan SIM itu saya khawatir. Terjadinya kecelakaan akan sangat besar karena ia belum tahu bagaimana peraturan lalu lintas," tuntasnya.

Kami membuka kesempatan bagi Otolovers yang ingin bertukar pikiran mencari solusi mengenai isu ini atau memiliki pengalaman dengan anak-anak yang mengendarai kendaraan. Atau apakah Anda termasuk orangtua yang melarang anak kesayangan menggunakan kendaraan, silakan berbagi pikiran.

Kirim pendapat Anda ke redaksi@detikoto.com dengan subyek #nodrivingunder17.

Anda juga bisa meramaikan media sosial di Facebook, Twitter atau akun sosial media lainnya dengan hashtag yang sama, #nodrivingunder17. Salam safety driving!


(ady/ddn)

Toyota 86 Edisi Spesial 'Matahari'

Toyota 86 Edisi Spesial Tokyo - Toyota memperkenalkan edisi spesial Toyota 86 khusus untuk konsumen mereka di Jepang. Mobil ini mengalami perubahan pada eksterior dan interior dengan penambahan beberapa paket upgrade performa.

Mengusung nama 'Yellow Limited', paket terbaru tersedia secara eksklusif dengan warna eksterior yang kontras sunrise-yellow.

Sementara interiornya didominasi warna hitam dengan jahitan kontras berwarna kuning pada kulit dan Alcantara kursinya, setir, door trim dan persneling.

Toyota 86 GT Yellow Limited

Konsumen bisa memilih paket upgrade aero yang menampilkan skema warna yang sama dan beberapa tweak tambahan untuk membedakan model edisi khusus ini dengan 86 standar. Mobil ini ditambah lagi dengan elemen yang unik, termasuk spoiler depan bersudut, sayap belakang yang besar dan side skirt baru.


Gosipnya, mesin turbocharged akan hadir pada 86 edisi khusus ini. Sistem all wheel drive juga diperkirakan ditawarkan sebagai varian terpisah.

Toyota mulai menerima pesanan edisi khusus ini mulai 13 Juli sampai 30 September. Mobil akan diproduksi pada November.

Di Jepang mobil dijual seharga 3.167.200 yen untuk mobil bertransmisi 6 speed manual dan 3.249.674 untuk transmisi 6 speed super ECT.
Halaman 1 2 »

(rgr/lth)

Toyota Hilux Terbaru Segera Meluncur di Indonesia

Toyota Hilux Terbaru Segera Meluncur di IndonesiaJakarta - Kabar Toyota sedang menggarap Hilux model terbaru sudah santer. Bahkan di beberapa negara seperti Thailand, Hilux terbaru sudah diluncurkan dan siap diekspor ke lebih dari 130 negara di seluruh dunia.

Masyarakat Indonesia jangan khawatir, sebab PT Toyota-Astra Motor (TAM) selaku Agen Pemegang Merek (APM) Toyota di Indonesia juga akan meluncurkan Hilux model terbaru. Rencana peluncuran itu sudah tercium di situs resmi TAM.

Dalam situs itu ada banner dengan gambar Toyota Hilux model terbaru yang berkelir merah dan silver. Hilux berwarna merah merupakan pikap kabin ganda dan yang berwarna silver merupakan pikap.

Ada juga tulisan "Prepare Your World For New Toughness" dan yang tak kalah pentingnya adalah tulisan "Coming Soon".

Selain informasi itu tidak ada data lainnya mengenai Toyota Hilux terbaru. Hanya saja bisa disimpulkan Hilux teranyar ini memiliki tampilan yang lebih segar dibandingkan dengan model sebelumnya, terutama dari bagian depan.

Kemungkinan besar mobil akan diluncurkan pada bulan Agustus ini.




(ady/ddn)

Nissan Sumbangkan Juke untuk Kampus dan SMK

Nissan Sumbangkan Juke untuk Kampus dan SMK Jakarta - PT Nissan Motor Indonesia (NMI) mendonasikan 9 unit crossover Nissan Juke kepada sejumlah universitas dan sekolah kejuruan sebagai alat peraga pendidikan. Pada periode 26 Juni - 2 Juli, NMI telah menyerahkan 8 unit Nissan Juke.


Keterangan Foto :
Di Jawa Barat, Juke diserahkan kepada Universitas Pendidikan Indonesia dan SMKN 2 Ciamis. Di Jawa Timur, dua unit Nissan Juke didonasikan kepada Universitas Negeri Malang dan SMKN 1 Trenggalek. Empat unit Nissan Juke didonasikan kepada Universitas Negeri Yogyakarta, SMKN 2 Pengasih, SMKN 2 Wonosari dan SMKN 1 Gombong. Pool/dok. Nissan.

5 Tips Mudik ala Ford

5 Tips Mudik ala Ford Jakarta - Kepadatan dan kemacetan akan terjadi di mana-mana saat jutaan masyarakat Indonesia memanfaatkan momen Hari Raya Idul Fitri untuk meninggalkan kota besar dan kembali ke kampung halaman.

Tetapi, selain Lebaran yang sudah dinanti-nantikan, sekarang ini juga adalah saat dimana para pengemudi harus lebih berhati-hati di jalan. Setiap tahun saat musim mudik, selalu terjadi lonjakan angka dan korban kecelakaan di jalan raya.

Beberapa penyebab kecelakaan ini termasuk volume arus lalu lintas yang tinggi, pengemudi yang mengantuk, dan stres.

"Mudik lebaran telah menjadi tradisi bagi sebagian besar masyarakat Indonesia, dan kami berharap tips-tips yang kami sampaikan dapat membantu mewujudkan perjalanan mudik yang aman dan nyaman bagi seluruh anggota keluarga," kata Managing Director, Ford Motor Indonesia Bagus Susanto.

Untuk membantu Anda sampai tujuan dengan selamat dan berkumpul bersama keluarga tercinta, berikut adalah lima tips untuk perjalanan mudik Anda yang disarikan detikOto dari Ford:



Motor MotoGP Honda Versi Jalanan Sudah Bisa Dipesan, Harga Rp 2,9 Miliar

Motor MotoGP Honda Versi Jalanan Sudah Bisa Dipesan, Harga Rp 2,9 MiliarLondon -  Anda yang sudah tidak sabar ingin memiliki motor MotoGP Honda versi jalanan, RC213V-S ada kabar baik. Honda menepati janjinya dengan membuka pesanan motor RC213V-S mulai 13 Juli lalu secara online di microsite www.rc213v-s.com.

Honda memberikan kesempatan kepada para pelanggan potensialnya untuk bisa memiliki motor tersebut hingga 30 September 2015 mendatang. Anda yang tertarik membeli motor ini memang harus merogoh kocek yang cukup dalam.

Harga Honda RC213V-S untuk pasar Eropa ini dibanderol 200.000 euro atau setara dengan Rp 2,9 miliar. Luar biasa bukan!

Galeri Foto: Aksi Rider MotoGP Honda dengan RC213V-S

Tapi, dalam microsite itu Honda akan membantu mengatur harga agar tidak terlalu tertekan untuk pasar-pasar tertentu yang sedang mengalami kemunduran ekonomi.

Lalu bagaimana cara memesannya? Anda yang tertarik membeli hanya cukup mengisi data yang telah disiapkan di microsite. Namun, setelah mengisi keseluruhan data, Anda tidak langsung bisa membawa pulang motor itu.

Baca juga: Pertarungan 3 Kuda Besi 1.000 cc
Halaman 1 2 »

(ady/ddn)

Nissan Serahkan 9 Juke untuk Dioprek Anak Kampus dan SMK

Nissan Serahkan 9 Juke untuk Dioprek Anak Kampus dan SMKYogyakarta - PT Nissan Motor Indonesia (NMI) mendonasikan 9 unit crossover Nissan Juke kepada sejumlah universitas dan sekolah kejuruan sebagai alat peraga pendidikan. Pada periode 26 Juni - 2 Juli, NMI telah menyerahkan 8 unit Nissan Juke.

Di Jawa Barat, Juke diserahkan kepada Universitas Pendidikan Indonesia dan SMKN 2 Ciamis. Di Jawa Timur, dua unit Nissan Juke didonasikan kepada Universitas Negeri Malang dan SMKN 1 Trenggalek. Empat unit Nissan Juke didonasikan kepada Universitas Negeri Yogyakarta, SMKN 2 Pengasih, SMKN 2 Wonosari dan SMKN 1 Gombong.

Itu berarti Nissan mengalokasikan lebih dari Rp 2 miliar untuk 9 unit Nissan Juke. Satu unit Nissan Juke akan diserahkan kepada Universitas Indonesia setelah hari libur lebaran.

“Kami harap penyerahan Nissan Juke sebagai alat peraga pendidikan dapat memberikan pengetahuan akan perkembangan terkini dari teknologi otomotif, serta meningkatkan keahlian dan kemampuan teknik para siswa, yang nantinya akan menjadi teknisi-teknisi handal. Selain memberikan donasi Nissan Juke, kami juga akan memberikan training kepada para siswa dari pengajar berpengalaman Nissan College. Melalui training ini, diharapkan para siswa akan terinspirasi untuk terus mendalami kemajuan yang terjadi di dunia otomotif,” ujar Presdir NMI, Steve Ardianto dalam siaran pers, Rabu (15/7/2015).

Rektor Universitas Negeri Yogyakarta Rochmat Wahab menuturkan penyerahan unit Juke sangat penting bagi mahasiswa.

“Para siswa mendapatkan alat peraga baru berupa mobil utuh dengan teknologi modern, yang sangat dibutuhkan dalam proses belajar-mengajar. Dengan begitu mahasiswa kami dapat mendalami teknologi terkini dari kendaraan masa kini,” ujarnya.

“Kami sangat mendukung upaya NMI yang telah berpartisipasi dalam memajukan pendidikan di Indonesia, terlebih lagi dalam bidang otomotif. Kami ucapkan terima kasih atas donasi Nissan Juke yang telah diberikan. Dengan adanya Nissan Juke sebagai alat peraga, siswa akan semakin termotivasi untuk terus belajar dan mempersiapkan diri untuk menjadi seorang teknisi yang handal dimasa depan,” tambah Wakil Rektor Universitas Pendidikan Indonesia Bandung Dadang Sunendar.

“Kami berharap kerjasama yang terjalin antara NMI dengan berbagai instansi pendidikan di tanah air dapat terus terjalin. Selaku institusi pendidikan, kami sangat membutuhkan dukungan berupa alat peraga serta training mengenai teknologi di dunia otomotif saat ini. Sehingga lulusan kami dapat cepat diserap di bursa kerja yang semakin kompetitif,” imbuh Rektor Universitas Negeri Malang Rofi'uddin.

Setelah ini Nissan akan kembali menyerahkan Nissan Juke kepada Universitas Indonesia dalam waktu dekat ini.

“Dengan semakin banyak kampus dan sekolah yang mendapatkan alat peraga pendidikan yang lebih baik, kami berharap lulusan yang dihasilkan semakin baik dan dapat langsung diserap di dunia kerja,” ujar Head of Communications NMI R. I. Hana Maharani.

(ddn/ddn)

Bingung Pakai BBM Apa? Yuk Baca Brosur atau Manual Kendaraan

Bingung Pakai BBM Apa? Yuk Baca Brosur atau Manual KendaraanJakarta - Banyak dari Anda yang belum paham memilih bahan bakar yang sesuai dengan kendaraan yang Anda miliki padahal produsen kendaraan bermotor biasanya telah menginformasikan bahan bakar yang sesuai untuk kendaraan dengan cara mencantumkan nilai rasio kompresi di buku manual atau brosur spesifikasi kendaraan.

Dampak yang kurang bagus dari salah memilih bahan kabar, kemungkinan besar mesin kendaraan bermotor anda sering kotor atau bahkan mengalami kerusakan. Berikut adalah tips yang bisa Anda pelajari dalam memilih bahan bakar yang cocok untuk kendaraan Anda.

Perhatikan Rasio Komperasi Kendaraan Anda

Saat Anda membeli kendaraan biasanya pada buku manual atau brosur yang Anda dapat terdapat penjelasan mengenai spesifikasi kendaraan Anda. Yang harus Anda perhatikan adalah tulisan dengan nama “compression ratio” dan perhatikan angka di samping tulisan.

Angka tersebut menunjukkan jumlah oktan (RON) yang harus ada pada bahan bakar yang Anda pilih agar sesuai dengan kebutuhan mesin kendaraan Anda.

88 = Premium
92 = Pertamax
95 = Pertamax Plus

Makin rendah angka RON pada bahan bakar bukan berarti semakin baik. Tapi dapat menimbulkan kerusakan pada mesin dan pemborosan.
Halaman 1 2 »

(ddn/ddn)

Bisa Dipesan 20 Juli, Ini Syarat Beli Mobil Hidrogen Toyota

Bisa Dipesan 20 Juli, Ini Syarat Beli Mobil Hidrogen Toyota California - Mirai adalah mobil hidrogen Toyota yang sudah dijual di pasar domestik Jepang. Karena Mirai merupakan produk global, maka Toyota pun akan menjual mobil berbahan bakar hidrogen ini ke negara-negara lain.

Dilansir laman Autoblog, Rabu (15/7/2015) setelah Jepang, Toyota akan menjual Mirai di Amerika Serikat (AS). Sebelum resmi dijual pada Oktober 2015, di 20 Juli nanti, masyarakat AS sudah bisa memesannya. Tapi ada syarat dan ketentuan sebelum membeli Mirai.

Jika Anda tertarik untuk menjadi pemilik Mirai, pertama Anda harus menjawab beberapa pertanyaan secara online. Nantinya, perwakilan dari Toyota akan menghubungi Anda untuk memastikan apakah Anda adalah orang yang tepat untuk memiliki Mirai.

Tapi yang paling penting adalah di daerah itu apakah sudah ada Stasiun Pengisian Bahan Bakar Hidrogen. Jika Ada, Anda dipastikan sudah bisa membawa pulang Mirai.

Target Toyota tidak muluk-muluk. Sampai tahun 2017 mendatang Toyota hanya ingin menjual Mirai sebanyak 3.000 unit.

Di AS, Toyota menjual mobil berbahan bakar hidrogennya itu senilai US$ 57.500 atau setara dengan Rp 767 jutaan. Toyota pun sedang membicarakan insentif kepada pemerintahan setempat agar nantinya harga mirai bisa di bawah US$ 45.000.

Tapi masalahnya adalah insentif pajak kendaraan hidrogen di AS akan berakhir Desember. Itu sebabnya sampai saat ini Toyota terus berupaya agar insentif itu diperpanjang.


(ady/ady)

Renault Mulai Uji Kwid di Jalanan Umum

Renault Mulai Uji Kwid di Jalanan UmumChennai - Renault sudah lama dikabarkan akan meluncurkan mobil hatchback entry-level, Kwid. Kali ini pabrikan mobil asal Prancis ini mulai menguji Kwid di jalanan umum. Sosok Kwid berhasil kejepret kamera disekitaran jalan Chennai, India.

Dilansir laman Indianautosblog, Rabu (15/7/2015) Renault Kwid ini kabarnya akan diluncurkan pada Oktober atau November mendatang. Di India, pesaing Kwid adalah Hyundai Eon dan Maruti Alto 800.

Lebih dari itu, Renault telah menggunakan platform CMF yang juga digunakan pada mobil ketiga Datsun yang akan diluncurkan tahun depan di India.

Mengenai jantung pacu belu bisa terungkap, tapi menurut informasi sebelumnya Kwid akan dibekali mesin bensin 0,8 liter, tiga silinder yang mampu menghasilkan tenaga 57 bhp. Mesin tersebut dikawinkan dengan transmisi manual 5 percepatan da otomatis (AMT) agar tetap memberikan efisiensi bahan bakar minyak yang terbaik di kelasnya.

Renault nampakya belum tergugah untuk menjual mobil bermesin diesel di India, sebab Kwid saja belum ada yang bermesin diesel. Padahal pasar yang paling besar di India adalah mobil bermesin diesel.

Mengenai interior, Renault juga akan memasangkan monitor layar sentuh 7 inci, aibag, instrumen cluster digital, power window, lampu kabut, dan masih banyak lagi yang lainnya.


(ady/ady)

Mudik Enaknya Pakai Mobil Matik Apa Manual?

Mudik Enaknya Pakai Mobil Matik Apa Manual?Jakarta - Perjalanan mudik sudah dimulai, ribuan kendaraan bergerak di Pulau Jawa memadati jalanan. Kalau sudah mudik begini, enaknya naik mobil bertransmisi matik apa manual ya?

“Mau tanya dong, saya berencana untuk menyewa mobil untuk perjalanan mudik tahun ini. Sebaiknya untuk perjalanan jarak jauh memakai mobil dengan automatic transmission atau manual ya?,” ujar Arison Andreas, seorang pembaca setia detikOto.

GM of Technical Service PT Toyota Astra Motor (TAM), Dadi Hendriadi langsung membalas pertanyaan Arison ini.

“Wah, sebenernya manual atau matik sama aja. Pertimbangan utama adalah kebiasaan yang setir, biasa manual atau matik,” ujarnya.

Bukan kah mobil matik lebih boros dari manual dan tidak responsif Pak?

“Karena sekarang matik dan manual hampir sama aja. Kalau dulu matik diasosiasikan dengan lemot dan boros, sudah nggak relevan lagi sekarang. Karena matik sekarang juga responsif dan irit, mirip dengan manual,” ujarnya.

Mobil matik saat ini memang banyak yang menggunakan CVT sehingga perpindahan gigi pun terasa halus dan lebih irit BBM.

Jika ingin responsif pun, beberapa mobil matik kelas atas sudah menyediakan paddle shift yang membuat kita bebas mengganti gigi sehingga mobil menjadi lebih responsif dan berasa manual.

Bagaimana dengan Otolovers? Mudik enak naik mobil matik apa manual?


(ddn/ddn)

Mobil Batman, Harry Potter, KITT, Fast and Furious Ramaikan IIMS 2015

Mobil Batman, Harry Potter, KITT, Fast and Furious Ramaikan IIMS 2015Jakarta - Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 bakal lebih berkesan nih. Bagaimana tidak? Bisa dipastikan mobil Super Hero seperti Batman, mobil Harry Potter, Knight Rider, Fast and Furious, bakal ikut meramaikannya.

Seperti rilis yang diterima detikOto, Selasa (14/7/2015), "Di negara kita sudah ada komunitas Batman. Begitu juga komunitas Harry Porter dan para pengagum Vin Diesel," ujar ujar Direktur PT Dyandra Promosindo Hendra Noor Saleh selaku penyelenggara IIMS.

"Lewat mobil mereka bisalah melepas rindu sekaligus foto-foto dari jarak dekat. Ini salah satu beda IIMS sekarang dengan sebelumnya, memadukan unsur bisnis dan budaya otomotif sesuai tagline baru The Essence of Motor Show," tambahnya.

Tidak sampai disitu Otolovers, khusus untuk mobil replika Batman. Dikatakan, akan dibuatkan ruang khusus di Hall B seluas 90 meter per segi.

Desain dan pernak-pernik ruangan pun dibuat sedemikian rupa agar mendekatkan emosi pengunjung dengan suasana yang ada dalam film-film Batman.

"Kami mendatangkan mobil-mobil canggih itu bukan untuk sekadar dipamerkan. Tapi, juga sebagai salah satu upaya memancing kreativitas putra-putra Indonesia. Banyak pemodifikasi muda yang penuh bakat di sini. Semoga saja mobil-mobil hebat ini bisa menginspirasi mereka untuk menciptakan karya lebih cemerlang," tambah Hendra.

Hendra menambahkan, disaat bersamaan namun beda booth IIMS juga akan ikut menampilkan berbagai karya modifikasi terbaik anak-anak Indonesia. Serta bakal menjadi lebih lengkap, karena ada sesi coaching clinic seputar modifikasi mobil maupun motor.

Sebagai pengingat IIMS 2015 bakal digelar 20-30 Agustus di JIExpo, Kemayoran, Jakarta.


(lth/ddn)

Versi Produksi dari Supercar Sin R1 Dipamerkan September 2015

Versi Produksi dari Supercar Sin R1 Dipamerkan September 2015Munich -  Nama Sin R1 mungkin masih asing di telinga Anda semua. Yup, wajar saja jika itu terjadi, sebab produsen mobil super yang bernama Sin Cars GmbH ini belum memiliki supercar selain Sin R1 yang pernah dipamerkan pada tahun 2013 lalu.

Dalam keterangan resminya, Selasa (14/7/2015) kini mobil super Sin R1 kembali muncul ke permukaan setelah Sin Cars GmbH mengumumkan akan memamerkan versi produksi dari Sin R1 di ajang Frankfurt Motor Show yang digelar September mendatang.

Gayungpun bersambut, setelah dipamerkan mobil super ini akan masuk ke tahap produksi di akhir musim panas ini dan supercar ini sudah bisa dijual setelah IAA 2015.

Selanjutnuya, supercar ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur baru, termasuk ABS dan kontrol traksi. Desain interiornya juga dibuat baru dengan meningkatkan yang terfokus pada dashboard, setir, konsol tengah, AC dan sistem infotainment yang terintegrasi dengan tablet.

Peralatan standar juga akan dilengkapi, seperti jok dari Recaro. Menariknya lagi adalah sayap belakangnya mampu dikontrol secara elektronik dan adanya sistem pembuangan baru.

Sebagai tenaga penggeraknya, supercar yang satu ini dibekali mesin V8 6.2-liter. Mesin itu mampu menghasilkan tenaga 525 PS sehingga bisa memberikan akselerasi pada Sin R1 dari posisi diam ke 100 km/jam dalam waktu 2,5 detik saja.

Sebelum dipamerkan, saat ini Sin R1 berada di Riviera, Perancis dan akan dibawa keliling ke beberapa negara di Eropa.


(ady/rgr)

Toyota Sienta Versi Hybrid Model Terbaru

Toyota Sienta Versi Hybrid Model Terbaru Jakarta - Pada 9 Juli lalu Toyota Motor Corporation merilis all-new Sienta. Minivan pesaing Honda Freed ini tersedia mesin hybrid yang menawarkan konsumsi bahan bakar minyak (BBM) maksimal, yakni 27,2 km/liter (metode JC08).


Keterangan Foto :
Mesin hybrid yang tertanam pada Toyota Sienta ini dilengkapi dengan mesin 1.5-liter. Istimewa/dok response.
 

Awal Agustus Suzuki GSX-S1000 Tiba di Australia

Awal Agustus Suzuki GSX-S1000 Tiba di AustraliaMelbourne -  Suzuki GSX-S1000 sejatinya sudah diresmikan di International Motorcycle Show (Intermot) 2014 di Cologne September lalu. Namun, superbike naked Suzuki ini baru akan tiba di Australia pada awal bulan depan.

Seperti diberitakan laman Mcnews, Selasa (14/7/2015), Suzuki GSX-S1000 akan tiba di diler awal Agustus mendatang. Motor ini ditawarkan dengan tiga varian warna yang agresif dan sporty yaitu Metallic Blue, Gloss Black/Candy Red dan Metallic Matte Grey.

Di Australia, GSX-S1000 dibanderol dengan harga 14,990 dolar Australia atau setara dengan Rp 148 jutaan. Harga tersebut didukung lagi dengan program garansi selama 2 tahun tanpa batasan kilometer.

Motor sport naked Suzuki ini telah menandakan kebangkitan Suzuki dalam memproduksi motor jalanan dengan kapasitas mesin yang besar. 35 tahun setelah kelahiran model GSX pertama kali, GSX-S series menjadi anggota keluarga GSX baru yang agresif.

Untuk diketahui, Suzuki GSX-S1000 ini ditenagai oleh mesin legendaris K5-K8 series 999 cc long stroke, DOHC, in-line empat silinder yang telah ditingkatkan. Mesin tersebut diklaim telah membawa GSX-R1000 menyabet beberapa kejuaraan dunia, termasuk gelar juara WSBK 2005.

GSX-S1000 juga menjadi motor sport Suzuki pertama yang telah dilengkapi dengan sistem kontrol traksi. Sistem itu memungkinkan pengendaranya untuk mengontrol bukaan gas dengan lebih percaya diri dalam berbagai kondisi berkendara.

Sistem 3 mode terus memonitor kecepatan roda depan dan belakang, sensor posisi throttle, sensor posisi crank, sensor posisi gear serta dengan cepat mengurangi tenaga mesin ketika putaran roda terdeteksi membahayakan.

Untuk memastikan performa pengereman, GSX-S1000 telah dilengkapi kaliper Brembo monobloc yang sama dengan GSX-R1000. Sistem pengereman ditunjang lagi dengan Antilock Braking System (ABS) untuk membantu pengendara mempertahankan kontrol bahkan saat hard braking.

Teknisi Suzuki telah merancang sasis terbaru yang kompak dan ringan sehingga motor ini lincah dan menyenangkan saat ditunggangi. Setiap aspek pengembangan dari sasis mencerminkan fokus pada handling dan kontrol yang mumpuni dalam kondisi jalan kota hingga jalan gunung yang berkelok-kelok.

Setang Renthal aluminium Fatbar dan instrument cluster LCD multifungsi hadir sebagai fitur utama.

(rgr/ddn)

Bulan Juni, Penjualan Motor dan Mobil Naik

Bulan Juni, Penjualan Motor dan Mobil NaikJakarta - Produsen motor dan mobil boleh tersenyum di bulan Juli ini. Soalnya melihat data-data penjualan kendaraan selama bulan Juni sudah mulai memperlihatkan kenaikan.

Penjualan mobil di bulan Juni lalu mencapai 82.139 unit, angka itu naik 3,4 persen dibanding penjualan bulan Mei yang mencapai 79.374. Namun jika dibandingkan dengan setahun yang lalu pada periode yang sama, masih melorot 25 persen.

Toyota menguasai pasar dengan penjualan 23.992 unit, disusul Honda 15.035 unit, Daihatsu 14.221 unit.

Sementara roda dua, total terjual 574.714 unit pada bulan Juni. Naik 22,4 persen dibandingkan bulan Mei 2015. Namun seperti halnya roda empat, dibandingkan penjualan tahun lalu juga masih turun 23 persen.

Honda menguasai pasar sebanyak 63 persen dengan angka penjualan mencapai 361.767 unit, disusul Yamaha 191.965 unit, Suzuki 12.097 unit.


(ddn/ddn)

Audi A8 Generasi Terbaru Bakal Terapkan Teknologi Mobil Otonom

Audi A8 Generasi Terbaru Bakal Terapkan Teknologi Mobil OtonomIngolstadt - Audi telah merintis teknologi mobil otonom selama bertahun-tahun dengan memamerkan beberapa prototipenya. Kini, pabrikan asal Jerman itu mengumumgkan rencana untuk meluncurkan mobil otonom perdananya.

Dalam keterangan resminya, Selasa (14/7/2015), Audi mengatakan, mereka akan menuangkan teknologi mobil otonom untuk pertama kalinya dalam mobil Audi A8 generasi terbaru. Teknologi Piloted Driving ini akan mengontrol kendaraan dalam situasi tertentu.

Masih belum jelas bagaimana teknologi mobil otonom yang akan diterapkan pada Audi A8 terbarunya. Namun, Audi sedang mengembangkan pada dua inovasi kunci.

Pertama, pabrikan yang berbasis di Ingolstadt, Jerman itu mengembangkan sistem parking pilot yang menyaingi BMW dan Mercedes-Benz. Dengan teknologi itu memungkinkan pengemudi untuk memarkir kendaraan dari luar mobil, baik menggunakan remote control maupun aplikasi smartphone.

Teknologi kedua yang dikembangkan Audi adalah 'traffic jam pilot'. Sistem itu memungkinkan kendaraan melaju otomatis saat menghadapi kemacetan.

Selama hampir satu dekade, beberapa pabrikan otomotif mulai menwarkan fitur cruise control yang dapat beroperasi pada kendaraan saat menghadapi lalu lintas stop-and-go. Audi akan menawarkan fitur itu ditambah dengan sistem steering yang memungkinkan mobil mengarahkan sendiri dengan kecepatan hingga 60 km/jam.

Sebelumnya, Audi juga telah menguji teknologi mobil otonom pada prototipe A7. Mobil tersebut sukses menempuh jarak 550 mil (885 km) dari Silicon Valley hingga Las Vegas tanpa intervensi pengemudi. Audi pun sukses mengembangkan mobil tanpa sopir yang bisa ngebut Audi RS 7.


(rgr/ddn)

Selama Bulan Puasa, 24.500 Orang Jajal Skutik Honda

Selama Bulan Puasa, 24.500 Orang Jajal Skutik HondaJakarta - Selama bulan Ramadan ini, Honda menggelar Safari Ramadan. Salah satu event di Safari Ramadan yang diburu adalah tes ride motor. Honda pun berhasil menjaring 24.500 orang dari pengunjung Safari Ramadan untuk mengetes skutik-skutik Honda.

Dalam siaran pers, Honda menyebutkan ini menggambarkan besarnya minat masyarakat untuk mencoba kecanggihan dan keunggulan jajaran skutik Honda yang kini telah dibekali dengan Honda Smart Technology.

Model skutik yang disiapkan untuk diuji kendara oleh masyarakat pada event ini adalah All New Honda Vario 150 eSP, All New Honda Vario 125 eSP, All New Honda BeAT eSP, All New Honda BeAT POP eSP, serta produk terbaru New Honda Scoopy eSP.

Dari total jumlah konsumen yang ikut test ride secara gratis ini, AHM mengonversikannya dengan pembelian mushaf Alquran yang kemudian didonasikan ke 112 TPA dan masjid yang tersebar di pulau Sumatera, Kalimantan, Jawa, Bali, Lombok, Sulawesi, hingga Papua.

Total ada 24.525 kitab suci Al Quran yang dikirimkan kepada sebanyak 112 Taman Pendidikan Al Quran (TPA) dan masjid yang tersebar di seluruh Indonesia.

GM Marketing Planning and Analysis AHM A. Indraputra mengatakan selain menemani masyarakat menjalankan ibadah di bulan Ramadan, AHM pun turut mengajak masyarakat bersama-sama meningkatkan nilai ibadah dengan mengkonversi salah satu aktifitasnya menjadi kegiatan sosial yang bermanfaat bagi sesama.

“Kami berharap semangat berbagi terhadap sesama dapat semakin menyatukan Honda dan konsumennya, sehingga dapat bersama-sama berbagi manfaat untuk masyarakat Indonesia,” ujar Indra.
Halaman 1 2 »

(ddn/ddn)

Speedgonz: Anak-anak Tidak Boleh Nyetir Bukan Karena Masalah Teknik

Speedgonz: Anak-anak Tidak Boleh Nyetir Bukan Karena Masalah TeknikJakarta - Anak-anak di bawah umur dilarang nyetir, itu bukan berarti mereka tidak lihai dalam hal nyetir. Ada faktor lain yang membuat mereka tidak boleh nyetir.

Seperti yang disampaikan Vice President Speedgonz, Ari Pramundito di Jakarta.

"Anak-anak berkendara itu secara hukum memang salah. Tapi ini bukan masalah teknik berkendara mereka. Karena anak kecil kan banyak juga yang mengikuti sekolah balap. Tapi ini lebih ke hukumnya," ujar dedengkot komunitas mobil super ini.

Selain itu Ari juga menambahkan, hukum yang dibuat untuk mengatur anak-anak tidak boleh berkendara lebih mengarah ke aspek emosional anak-anak saat berkendara di jalanan.

"Karena ini diatur, lebih ke emosional mereka. Dan terkadang emosi mereka belum cukup mengatasi masalah-masalah di lalu lintas (jalanan)," ujar Ari.

"Tapi kalau secara teknik banyak juga kalau secara hukum ibu-ibu yang ngaco saat berkendara. Padahal kan mereka sudah boleh berkendara, sehingga hukum ini lebih ke arah emosionalnya," tambahnya.



(lth/ddn)

Mobil Tanpa Sopir Audi RS 7 Lebih Ngebut dari Pebalap

Mobil Tanpa Sopir Audi RS 7 Lebih Ngebut dari PebalapWolfsburg - Audi menciptakan prototipe mobil tanpa sopir RS 7 yang lebih ngebut. Audi menjuluki mobil yang bisa melaju sendiri ini dengan nama ‘Robby’.

Dikutip dari Left Lane News, Selasa (14/7/2015) Robby merupakan penerus dari mobil RS 7 model sebelumnya yang diberi nama Bobby. Bobby dalam pengetesan di sirkuit Hockenheim Jerman mampu ngebut sampai 149 mil per jam sekitar 239 km per jam tanpa ada sopir di dalamnya.

Untuk Robby, Audi memangkas beratnya sampai 882 pounds sekitar 400 kg dari Bobby. Itu berarti mobil hampir sama bobotnya dengan mobil Audi RS 7 versi produksi.

"Di Sonoma kami membuat Audi RS 7 menguji bagaimana cara berkendara hingga batas tertinggi," ujar Kepala Pengembangan Bantuan Pengemudi, Audi, Thomas Muller.

"Dari hasil di Sirkuit, Audi RS 7 otomatis bisa berkendara lebih baik dibandingkan saat dikendarai oleh pebalap," tambahnya.

Konsumen Audi akan mendapatkan teknologi otonom begitu sedan A8 memasuki pasaran. Sedan ini memang tidak sepenuhnya menggunakan teknologi tanpa sopir, tetapi berkat sistem Traffic Jam Pilot System, mobil bisa mengambil alih kemudi. Mobil bisa ngegas dan ngerem pada kecepatan 37 mil per jam. Aneka laser dan kamera akan membantu mobil berada di lajurnya.

Kabar terbaru generasi terbaru Audi A8 bakal resmi diperkenalkan pada 2017 mendatang.




(ddn/ddn)

Ini Cara Pemerintah AS Cegah Remaja Mengemudi Ugal-ugalan

Ini Cara Pemerintah AS Cegah Remaja Mengemudi Ugal-ugalanOhio - Pemerintah negara bagian Ohio, Amerika Serikat, sejak 1 Juli lalu menetapkan aturan baru bagi pengemudi mobil yang berusia di bawah 18 tahun yakni dilarang mengemudi mobil pada tengah malam hingga pukul 06.00 pagi.

Aturan ditetapkan menyusul banyaknya kecelakaan lalu lintas pada malam hari yang melibatkan pengemudi berusia di bawah 18 tahun.

Seperti dilaporkan WDTN, aturan tersebut juga menetapkan ketentuan jika dalam kondisi darurat dan memaksa pengemudi di bawah 18 tahun harus menyetir mobil, pada jam-jam itu maka harus didampingi seorang wali atau orang tua. Mereka juga tidak akan diizinkan bersama lebih dari satu orang non anggota keluarga mereka.

Bahkan pada saat mengemudi, mereka juga diharamkan mengaktifkan telepon seluler. Kecepatan maksimum kendaraan pun diminta untuk tidak melebihi 60 kilometer per jam.

Keputusan ini muncul setelah Yayasan Keselamatan Lalu Lintas AAA merilis sebuah laporan pada studi tentang gangguan pengemudi remaja. Laporan ini menemukan fakta bahwa sepertiga dari pengemudi berusia remaja bertingkah sembrono saat menyetir.

Para remaja tersebut mengemudi semabri menggunakan telepon genggam. Sementara sebagian besar lainnya, mereka akan ugal-ugalan di saat ada teman sebaya yang juga ikut dalam mobil yang mereka kemudikan. Akibatnya pun fatal.


(arf/ddn)

Komunitas Proton Sahur on The Road di Yayasan Bina Umat

Komunitas Proton Sahur on The Road di Yayasan Bina UmatJakarta - Di tengah lesunya penjualan mobil pabrikan asal Malaysia, Proton, tak membuat PT. Proton Edar Indonesia dengan mudah mengibarkan 'bendera putih' di pasar otomotif Indonesia. Salah satu caranya membuktikan eksistensi adalah dengan mendukung kegiatan komunitas mobil Proton di Indonesia.

Kali ini sebanyak 20 mobil Proton dari varian Proton Gen 2 Persona dan Proton Neo yang tergabung dalam The Persona Club Indonesia (TPCI), mengadakan sebuah acara bakti sosial berupa Sahur On The Road.

Berbeda dengan kegiatan Sahur On The Road yang tidak disarankan oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, kegiatan kali ini diadakan di Yayasan Bina Umat di daerah Pondok Aren Tangerang Selatan dan bukan dilakukan di pinggir jalan.

Acara ini pun mendapat dukungan dari pihak Proton Edar Indonesia.

“Kami sangat berterima kasih kepada pihak Proton Indonesia yang telah mendukung secara moril kepada kami, sehingga acara kali ini dapat terlaksana dengan baik,” jelas Wakil Presiden TPCI, Ivan.

Acara ini dimulai dengan ramah tamah dan kegiatan lomba balap simulator WRC di showroom Proton Pondok Indah, dimana para peserta diwajibkan untuk memilih mobil Proton Neo S2000 sebagai tunggangannya.

Kemudian pada sekitar pukul 2 dinihari, rombongan melakukan konvoi menuju lokasi sahur di bilangan Pondok Aren. Sesampainya disana, rombongan disambut hangat dengan lantunan musik bernada islami.

Komunitas The Persona Club Indonesia juga memberikan sumbangan kepada pihak Yayasan Bina Umat untuk pembangunan kelas dan asrama pria.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada merek Proton, agar terus dapat eksis di dunia otomotif di Indonesia,” tambah Ivan.



(ddn/ddn)

Kakorlantas Polri: Moge Belum Bisa Masuk Tol di Jakarta

Kakorlantas Polri: Moge Belum Bisa Masuk Tol di JakartaJakarta - Beberapa waktu lalu, perwakilan komunitas pengguna motor gede (moge) meminta agar bisa masuk ke jalan tol. Namun, kalau di tol tersebut tidak disiapkan lajur khusus sepeda motor maka moge yang masuk tol tetap menyalahi undang-undang.

Menurut Kepala Korps Lalu Lintas Kepolisian Republik Indonesia (Kakorlantas Polri), Inspektur Jenderal Polisi Condro Kirono mengatakan, saat ini moge belum memungkinkan masuk tol di Jakarta dan sekitarnya. Sebab, di tol tersebut belum ada infrastruktur berupa lajur khusus sepeda motor.

"Sekarang regulasinya belum memungkinkan. Memang ada aturan yang membolehkan moge masuk tol apabila infrastrukturnya sudah disiapkan tersendiri. Contohnya kayak tol di Bali, kemudian di Jembatan Suramadu," kata Condro di Jakarta.

Jadi, Condro menyimpulkan, kalau jalan tol sudah memiliki infrastruktur khusus pengguna sepeda motor maka moge dibolehkan masuk tol. Sebab, ada peraturan yang mengatur sepeda motor boleh mengakses jalan tol.

"Kalau tolnya menyiapkan infrastrukturnya misalkan di situ dibuat khsuus lajur sepeda motor, dia tidak menyalahi undang-undang. Jadi ada Perpresnya. Perpres pertama mencantumkan sepeda motor tidak boleh masuk tol. Kemudian keluar Perpres kedua menyebut itu memungkinkan apabila ada lajur tersendiri," jelas Condro.

Sebelumnya pengguna Moge di Indonesia yang tergabung dalam Harley-Davidson Owner Group (H.O.G) , Harley-Davidson Club Indonesia (HDCI) Pusat, Ikatan Motor Besar Indonesia (IMBI) dan Motor Besar Club (MBC) Indonesia dengan resmi meminta kepada pemerintah Indonesia agar moge bisa masuk tol.

Sekretaris Jendral Motor Besar Club (MBC) Indonesia Irianto Ibrahim mengatakan, sudah saatnya moge 400 cc ke atas bisa masuk tol. Sebab, hanya di Indonesia yang sampai saat ini melarang motor masuk jalan tol, kecuali jalan tol di Bali (Mandara) dan Suramadu.

Permintaan ini sebenarnya sudah ditolak oleh Kapolri Jenderal Badrodin Haiti. “Kalau saya nggak sependapat, namanya roda dua sudah ada tempatnya sama kayak yang lain,” jelas Badrodin di Kantor Presiden, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta, Senin (29/6/2015).

Menurut Badrodin, kebijakan dikeluarkan tentu tidak akan diskriminatif. Kalau motor gede diizinkan masuk tol, bagaimana dengan motor kecil yang sama-sama roda dua.

“Kalau tol diperuntukkan untuk motor besar, yang kecil bagaimana, kan menimbulkan kecemburuan, diskriminasi, dan mungkin juga bisa menimbulkan gejolak, jadi sebaiknya tidak,” tegas dia.

(rgr/ddn)

Begini Cara Aman Menjaga Jarak Saat Mudik

Begini Cara Aman Menjaga Jarak Saat MudikJakarta - Menjaga jarak aman, hal itu adalah konsep terpenting saat berkendara menggunakan mobil, apalagi saat mudik dengan mobil yang berjubel di jalur mudik. Untuk itu, jaga jarak yang disarankan adalah tiga detik dari mobil di depan.

Training Director di The Real Driving Center (RDC), Marcell Kurniawan mengatakan, jaga jarak bukan diukur dari meter. Sebab, hal itu tergantung dengan kecepatan mobilnya.

"Jaga jarak bisa di kecepatan berapa pun. Misalnya kita di 50 km/jam, per detik kita traveling di 14 meter, kalau di 100 kita di 28 meter. Setiap kecepatan, kita bisa lakukan 3 seconds rule," sebut Marcell.

Cara menentukan peraturan tiga detik itu adalah berhitung dengan hitungan detik dengan berpatokan pada satu objek statis. Hitungan 0 adalah saat mobil di depan sudah melewati objek statis itu.

Setelah itu, hitung dengan satuan detik sampai mobil Anda melewati benda statis itu. Kalau hitungannya di bawah tiga detik, sebaiknya tambah jarak agar Anda bisa melakukan pengereman dengan baik.

"Kalau jaraknya pas lewatin objek itu 3 detik, berarti aman. Kalau di bawah 3 detik kurang aman," katanya.

Saat macet pun disarankan tetap menjaga jarak. Caranya adalah, Anda harus bisa melihat bumper belakang atau roda belakang mobil di depan Anda tanpa harus mengubah posisi duduk.
Halaman 1 2 »

(rgr/ddn)

Perjalanan di Sulawesi Tengah, Dihantui Jurang dan Dimanjakan Danau Poso

Perjalanan di Sulawesi Tengah, Dihantui Jurang dan Dimanjakan Danau PosoPoso - Puas menikmati keindahan Tana Toraja dengan segala peninggalan budayanya dan tak lupa menjelajah hingga ke dataran tinggi Batutumonga, tim TVS Apache Sulawesi ExplorAdventure melanjutkan perjalanan menuju Palu.

Melewati kawasan dataran tinggi Palili yang berkabut tebal dengan jarak pandang kurang dari 10 meter, tim harus berkendara dengan hati-hati. Salah sedikit, jurang dalam atau tebing cadas menanti.

TVS Apache RTR 180 yang dikendarai tim terus berlari dan terus mengalirkan torsi besar melintasi kawasan yang penuh dengan jalan yang berkelok dengan tikungan tajam yang rapat serta turunan dan tanjakan curam.



Memasuki daerah Pendolo, tim sejenak menikmati pemandangan di tepian Danau Poso yang indah. Melihat dari dekat keindahan danau dari tepian yang landai dan berpasir putih.



Memasuki Tentena, jalanan yang dilintasi tim rusak berat pada beberapa bagian. Kontur jalan yang melintasi perbukitan cadas dan jurang terus mengiringi tim hingga menjelang Poso.

Isu keamanan di kawasan ini sempat menimbulkan sedikit rasa was-was. Tapi semuanya sirna setelah tim melintasi daerah ini dengan aman. Tak ada yang ditawarkan selain keindahan dan keramahan penduduknya yang selalu menebarkan senyum ramah kepada siapapun.

Poso sedang menata kembali seluruh aspek kehidupan yang merefleksikan toleransi antar umat beragama di Indonesia. Tiada hal yang lebih indah dalam bermasyarakat selain hidup damai secara berdampingan dan saling menghargai antara umat beragama di Indonesia.


(ddn/ddn)

Honda CB150R Teranyar Mulai Menggoda

Honda CB150R Teranyar Mulai MenggodaJakarta - Setelah merilis video dan gambar teaser penantang Satria FU150 yang disebut bakal menyandang nama Sonic 150R, Astra Honda Motor (AHM) kembali mengeluarkan teaser motor sport naked. Situs www.welovehonda.com menampilkan teaser dari Honda CB150R yang bersebelahan dengan Sonic 150R.

Memang, dalam teaser tersebut, CB150R yang ditampilkan masih dalam bentuk siluet. Namun, dari karakter garis desainnya terlihat jelas bahwa siluet itu adalah motor sport naked penantang Yamaha V-Ixion.

Selain siluet, laman welovehonda.com juga menampilkan video CB150R. Video berdurasi 15 detik itu mengusung tema macho dengan dibintangi Chicco Jerikho yang sempat menunggangi motor sport naked jagoan Honda.

Dari tema itu, kemungkinan besar CB150R terbaru nanti bakal tampil lebih macho. Garis tegas dengan tampang agresif tergambar pada akhir video tersebut.

Sama dengan Sonic 150R, CB150R ini juga akan hadir Agustus mendatang. "Siap pegang kendali? Dan jadi sang penakluk. Cooming soon August 2015," hanya itu informasi yang tertulis dalam video teaser.

Namun kabarnya, AHM akan meluncurkan Sonic 150R dan CB150R berbarengan pada awal Agustus nanti. Seorang sumber internal di AHM mengatakan, kedua motor itu sudah ditunggu banyak penggemar merek Honda.

“Sesuai rencana hingga saat ini peluncuran awal Agustus. Keduanya bareng-bareng karena kehadirannya diharapkan memberikan dampak positif kepada penjualan, karena keduanya sudah ditunggu banyak penggemar merek Honda,” papar sumber tersebut saat dihubungi detikOto beberapa hari lalu.
Halaman 1 2 »

(rgr/ddn)