Thursday, October 15, 2015

Diduga Terkait Skandal Emisi VW, Polisi Geledah Kantor Lamborghini

Diduga Terkait Skandal Emisi VW, Polisi Geledah Kantor LamborghiniBologna - Kepolisian Verona, Italia, divisi penyelidikan ekonomi dikabarkan telah menggeledah kantor pusat Lamborghini Kamis (15/10/2015) kemarin. Langkah itu merupakan bagian dari investigasi atas dugaaan penipuan komersial yang dilakukan induk perusahaan pabrikan itu, yakni Volkswagen (VW) yang diduga mengelabui hasil uji emisi.

Sumber di Lamborghini yang dikutip Reuters, Jumat (16/10/2015), jaksa di Verona, Italia, telah memerintahkan polisi untuk mencari berbagai bukti-bukti atas dugaan tersebut. Penggeledahan itu dilakukan bersamaan dengan penggeledahan yang dilakukan di markas VW di Italia.

Sebelumnya, VW mengaku telah memasang peranti lunak di komputer mobil untuk mengakali hasil uji emisi gas buang mesin diesel. Akibatnya tingkat emisi yang dihasilkan mesin seolah di bawah standar ambang batas yang telah ditetapkan.



(arf/arf)

Transmisi Bermasalah, Ratusan Ribu Kia Sorento Ditarik di Amerika

Transmisi Bermasalah, Ratusan Ribu Kia Sorento Ditarik di AmerikaCalifornia - Kia Motors Amerika menarik 377 ribu unit lebih Sport Utility Vehicle (SUV) Kia Sorento model 2011, 2012, dan 2013 di wilayah Amerika Serikat. Model tersebut ditengarai mengalami masalah pada komponen sistem transmisinya.

Buletin Lembaga Keselamatan Jalan Raya Nasional (NHTSA) yang dilansir The Car Connection, Jumat (16/10/2015), menyebut komponen dari transmisi rusak sehingga mobil berpotensi terus menggelinding seolah gigi transmisi dalam posisi netral. Komponen yang dimaksud adalah interlock rem-shift yang diproduksi oleh SL Tennessee, Amerika Serikat.

NHTSA mengatakan jika pengemudi terlalu kuat saat memindahkan tuas transmisi untuk pergantian gigi, maka interlock akan retak.Walhasil, jika diparkir di sebuah lereng, kendaraan bisa menggelinding, melukai penumpang, orang atau kendaraan lain.

Mobil yang ditengarai bermasalah merupakan model yang diproduksi antara 19 Oktober 2009 dan 31 Januari 2013. Jumlahnya mencapai 377.062 mobil.

Kia mengaku telah menerima 54 klaim garansi terkait dengan masalah tersebut, serta 14 keluhan dari pemilik mobil. Bahkan tiga orang dilaporkan cidera akibat masalah itu, seorang diantaranya mengaku akibat mobil yang menggelinding dan menabrkan anaknya sehingga menyebabkan kaki anak retak.

Kia akan mengirimkan pemberitahuan penarikan kepada pemilik pada 24 November 2015. Setelah menerima pemberitahuan tersebut, pemilik dapat mengirim mobil mereka ke diler untuk mendapatkan perbaikan.





(arf/arf)

Luncurkan Aprilia dan Moto Guzzi, Piaggio Siapkan 'Rumah Khusus' untuk 4 Merek

Luncurkan Aprilia dan Moto Guzzi, Piaggio Siapkan Jakarta - PT Piaggio Indonesia (PID) kini tak hanya menjual motor Piaggio dan Vespa. PID nantinya akan menjual motor sebanyak empat merek yakni Piaggio, Vespa, Aprilia dan Moto Guzzi.

Karena baru memasukkan Aprilia dan Moto Guzzi ke Indonesia, PT PID akan membangun 'rumah' untuk empat merek motor tersebut. 'Rumah' itu bernama Motoplex yang menjadi toko konsep Piaggio Group secara global.

"Tentu kami akan mendirikan Motoplex di Indonesia. Motoplex adalah satandar untuk Piaggio Group," kata Managing Director PT PID, Marco Noto La Diega di Jakarta, Kamis (15/10/2015) malam.

Motoplex sebelumnya sudah diresmikan di kota-kota besar seperti New York, Shanghai, Beijing dan Milan. Di Jakarta, PID akan membuka Motoplex di Bintaro.

"Motoplex akan dibuka di Bintaro. Ada 4 brand di sana, ada Vespa, Piaggio, Aprilia dan Moto Guzzi," sebut Marco.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Sales & Dealer Development Director PT PID, Igor Panjaitan. Dia menyebut Motoplex itu akan dibuka November mendatang yang melayani 3S (Sales, Service dan Sparepart).

"Motoplex di bulan november nanti akan buka yang di Bintaro. Baru satu untuk tahun ini. Ke depannya kita akan review dulu, bagaimana penjualannya. Mungkin akan ditambah," kata Igor.


(rgr/arf)

Terseret Skandal Uji Emisi VW, Harga Jual Mobil Audi Tak Anjlok

Terseret Skandal Uji Emisi VW, Harga Jual Mobil Audi Tak AnjlokSydney - Meski telah terbukti beberapa modelnya terkait dengan penggunaan perangkat lunak untuk mengelabui hasil uji emisi yang dilakukan Volkswagen (VW) selaku induk perusahaannya, namun penjualan kembali mobil Audi diyakini tak bakal terperosok. Bahkan penjualan model yang ada pun tak terpengaruh.

Penegasan itu diungkapkan Managing Director Audi Australia, Andrew Doyle. Menurutnya, saat ini VW sendiri telah bekerja keras untuk melakukan serangkaian pembenahan di mesin diesel EA189 berstandar Euro5 â€Â" yang menjadi biang skandal emisi â€Â" agar sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

"Ini tujuan kami untuk memastikan bahwa kami melakukan segala yang kami bisa untuk mempertahankan dan membantu di mana pelanggan yang ingin perdagangan mobil (bekas) tetap berjalan," kata dia seperti dilansir Car Advice, Kamis (15/10/2015).

Menurutnya, meski terkait skandal hasil uji emisi, namun mesin diesel E A189, tetap tak terpengaruh. Soalnya, dari sisi keamanan dan kenyamanan berkendara, mobil yang mengusung mesin tersebut tak mengalami perubahan. Fakta menunjukkan, yang berubah adalah tingkat emisi gas buang saja.

Meski begitu, Doyle menegaskan pihaknya tetap bekerja keras hingga larut malam untuk melakukan perbaikan mobil yang masuk dalam fadtar penarikan untuk diperbaiki agar tingkat emisinya sesuai. Maklum, di Australia tak kurang dari 16.000 unit mobil yang harus diperbaiki, dan cara itu merupakan ungkapan dari permintaan maaf yang tulus.

“Sebuah track record menunjukkan bahwa kami melewati proses penarikan secara efisien dan akan melakukan lagi. Saya percaya pada tahap ini, dampak benar-benar akan diminimalkan,” kata dia.

Sementara itu, penarikan oleh VW Group secara besar-besaran terjadap mobil besutan VW Group â€Â" termasuk Audi â€Â" yang terkait dengan skandal uji emisi akan ditarik mulai 2016 mendatang. Sedikitnya ada 11 juta mobil yang terindikasi memiliki kaitan dengan skandal itu.

Sedangkan untuk mobil Audi yang terkiat dengan skandal itu dan dijual di Australia, terdiri dari mobil bermesin 1.600 cc TDI dan 2.000 cc TDI yakni varian Audi A4, Audi A5, serta Audi Q5. Jumlah mereka setara dengan 4-5 persen dari mobil yang terjual saat ini.

Audi Australia mengaku telah mengirim surat pemberitahuan kepada pemilik mobil untuk dilakukan perbaikan. Proses itu dilakukan dengan menggandeng pemerintah serta lembaga perlindungan konsumen dan pengawas persaingan usaha Australia.

Adapun soal isu gugatan class action yang kabarnya akan diajukan sebuah firma hukum Maurice Blackburn, Doyle mengaku belum mendengarnya.



(arf/ddn)

Diresmikan Malam Ini, Moto Guzzi California 1400 Touring Nongol di TPT

Diresmikan Malam Ini, Moto Guzzi California 1400 Touring Nongol di TPTJakarta - PT Piaggio Indonesia (PID) secara resmi akan membawa merek Moto Guzzi dan Aprilia ke Indonesia. Peresmian untuk memasarkan merek motor Aprilia dan Moto Guzzi akan dilakukan malam ini, Kamis (15/10/2015) di Jakarta.

Dalam undangan yang diterima detikOto, PT Piaggio Indonesia akan mengadakan Grand Launching Moto Guzzi dan Aprilia. Salah satu motor yang akan dijual di Indonesia adalah Moto Guzzi California 1400 Touring ABS SE.

Nama Moto Guzzi California 1400 Touring ABS SE sudah tertera di daftar Tanda Pendaftaran Tipe Kendaraan Bermotor Kementerian Perindustrian Republik Indonesia. Motor gede (moge) ini siap menantang Harley Davidson di pasar moge di Indonesia.

Secara global, merek Moto Guzzi berada di bawah payung Piaggio. Di Indonesia pun begitu, Moto Guzzi akan dijual secara resmi oleh PT Piaggio Indonesia.

Jadi, buat pecinta moge bakal ada pilihan baru di Indonesia. Dua di antaranya adalah Aprilia dan Moto Guzi.




(rgr/ddn)

Volvo Siapkan SUV Anyar, Namanya XC40

Volvo Siapkan SUV Anyar, Namanya XC40Stockholm - Setelah sukses dengan SUV XC90, pabrikan Swedia, Volvo siap memperkenalkan SUV Compact terbaru setidaknya pada tahun 2018. Mobil ini akan menjadi model pertama yang mengusung platform terbaru yang disebut New Compact Modular Achitecture (CMA).

Dilansir automotive news Eropa, SUV Compact Volvo terbaru ini dikatakan akan disapa dengan sebutan XC40. Dikatakan platform terbaru ini nantinya akan ikut diselipkan kepada generasi penerus Volvo V40 dan V40 Cross pada 2019.

"SUV Compact menjadi prioritas Volvo saat ini," ujar CEO Volvo Hakan Samuelsson, meski dirinya masih enggan mengatakan model SUV Compact apa lagi yang akan diperkenalkan.

Namun dirinya memastikan untuk SUV Compact terbaru Volvo ini akan diproduksi di pabrik Ghent yang berada Belgia. Karena memang hanya pabrik tersebut saja yang memproduksi New CMA platform untuk Volvo.

Selain itu, pabrik ini juga sudah mendapat suntikan dari Volvo. Yakni dengan menambah investasi mereka hingga 200 juta euro. Pabrik ini juga akan bertanggung jawab untuk bisa memproduksi Volvo S60, V40, V40 Cross Country dan XC60. Namun sebagai catatan, platform terbaru ini merupakan hasil produksi dari pabrik Geely di Chengdu China.

Lalu bagaimana dengan pilihan mesinnya Volvo? "Kami tidak mengambil mesin dari pabrikan lain, kami akan menawarkan mesin 3 atau 4 silinder dan akan menjadi pilihan mesin terbaru. Tentunya kami juga ingin memperkenalkan model hybrid, dan mobil otomatis pada 2020 di lineup 2020," ujar Hakan.


(lth/ddn)

Aneka Tips Merawat Kaca Film, Membersihkan Pakai Sampo Bayu

Aneka Tips Merawat Kaca Film, Membersihkan Pakai Sampo BayuJakarta - Di iklim tropis seperti Indonesia, panas matahari menjadi tantangan bagi pengendara mobil. Kaca film pun menjadi solusi untuk meredam panasnya cahaya matahari yang masuk ke dalam mobil.

Tak hanya itu, kaca film juga berfungai sebagai perlindungan terhadap gelombang sinar ultraviolet yang dapat merusak mata maupun kulit. Agar kaca film pada mobil tetap berfungsi optimal dan bagus, ada sejumlah perawatan yang harus dilakukan.

Head of After Sales Service V-Kool Indonesia Billy Susanto berbagi tips untuk anda dalam merawat kaca film.

1. Gunakan sampo bayi

Saat membersihkan kaca film, jangan menggunakan cairan kimia. Kandungan asam yang terdapat pada cairan tersebut dapat merusak kaca film serta memperpendek usia ketahanan kaca film. Sebagai alternatifnya, gunakan sampo bayi yang memiliki kandungan netral.

"Jangan pakai kimia saat membersihkan kaca film. Pakai sampo bayi saja karena sifatnya netral dan tidak ada asam," ujar Billy.

2. Bersihkan debu pada karet kaca film

Tips kedua untuk merawat kaca film pada mobil anda, lakulanlah dengan cermat dan bersih pada bagian karet penahan kaca. Jangan sampai ada debu atau pasir pada bagian tersebut yang dapat membuat kaca film tergores.

"Pas kaca film ditempel pasti ada bagian yang naik turun, nah disitu ada karet untuk menahan debu. Bersihkan bagian itu jangan sampai ada debu atau pasir karena dapat menggores mobil," jelas Billy.

3. Bersihkan kaca film sesuai kebutuhan

Jika anda mulai merasa pandangan kaca mulai kurang jelas, itu tandanya anda harus membersihkan kaca termasuk kaca film. Janganlah malas untuk melakukan pembersihan pada bagian kaca film.

"Untuk frekuensi atau intensitas pembersihan kaca film sebenarnya tidak ada. Sesuai kebutuhan kita. Kalau kita merasa mulai ga jelas pandangan, segera bersihkan," ujar Billy.

4. Gunakan kain bersih

Karena kaca film sangat rentan tergores jika ada debu ataupun pasir, saat anda membersihkannya gunakan kain atau lap microfiber yang masih bersih. Jangan gunakan lap microfiber bekas mengelap kendaraan atau bagian lain.

"Lap harus bersih jangan yang bekas. Kalau bekas, ada sisa-sisa debu atau pasir yang dapat menggores kaca film,” ujar Billy.

Mudah bukan tips untuk merawat kaca film mobil? Selamat mencoba.


(ddn/ddn)

Punya Banyak Lapisan, Kaca Film V-Kool Halangi Sinyal HP?

Punya Banyak Lapisan, Kaca Film V-Kool Halangi Sinyal HP?Jakarta - Kaca film V-Kool memiliki keunggulan dalam teknologi tinggi untuk menolak panas dan radiasi sinar matahari. Teknologi tersebut menggunakan 7 hingga 10 layer (lapisan) untuk menolak panas. Dengan banyaknya lapisan yang digunakan pada kaca film tersebut, mampukah mobil menerima sinyal seperti GPS maupun sinyal pada smartphone?

Dijelaskan oleh Head of After Sales Service V-Kool Indonesia, Billy Susanto, kaca film V-Kool sangat tinggi untuk menolak panas infra merah dan radiasi sinar ultraviolet. Apalagi salah satu komponen pada layer menggunakan partikel logam seperti emas, perak, maupun indium.

Selain itu, jumlah layer pada konstruksi kaca film V-Kool berjumlah 7 hingga 10 lapisan. Namun hal itu tidak memengaruhi stabilitas sinyal yang diterima didalam mobil.

Misalnya salah satu varian V-Kool yang memiliki banyak layer yakni V-Kool 55 dengan 10 lapisan sputtered stack pertama di dunia. Lapisan logam pada varian tersebut ditambah dengan kandungan emas yang menolak lebih dari 97% sinar infra merah.

"Untuk sinyal seperti sinyal pada handphone maupun GPS masih bisa tembus. Tidak ada pengaruh dengan layer. Kecuali infra merah karena kaca film V-Kool menolak gelombang tersebut," ujar Billy Susanto di Kantor V-Kool Indonesia, Jakarta pada Kamis (15/10/2015).

Dengan begitu, konsumen dapat nyaman berkomunikasi selama berada di dalam mobil maupun melakukan tracking dengan fitur GPS.



(ddn/ddn)

Baru Sebulan Diluncurkan, Ford Focus Terganas Laris Manis di Inggris

Baru Sebulan Diluncurkan, Ford Focus Terganas Laris Manis di InggrisBrentwood - Varian paling ganas di jajaran Ford Focus, yakni Ford Focus RS, yang diluncurkan di gelaran Frankfurt Motor Show 2015 pertengahan September lalu ternyata sudah laris manis di Inggris. Tak kurang dari 1.500 unit sudah terpesan oleh konsumen di negeri itu.

500 orang pemesan bahkan telah membayarkan uang jaminan untuk mendapatkan pengiriman mobil tahap pertama. Adapun 1.000 orang lainnya bakal mendapatkan mobil mereka pada musim semi berikutnya.

Focus RS merupakan varian paling ganas. Mobil ini mengusung mesin 2.300 cc Ecoboost dan dilengkapi turbo. Tenaga yang dihasilkan mencapai 345 hp dan torsinya mencapai 440 Nm.

"Penggemar mobil Ford Focus, saat ini menaruh perhatian besar, karena spesifikasi yang optimal,” tutur Chairman and Director Ford Inggris, Andy Barratt.

“Kami berharap mereka masuk dalam daftar pertama dalam antrean, banyak dari mereka adalah pemilik dari Ford Focus model sebelumnya,” ucapnya.

Focus RS merupakan hatchback pertama yang dilengkapi dengan teknologi modern dan sistem penggerak empat roda, electonically-controlled clutch untuk mengontrol dirtribusi torsi bagian depan dan belakang roda, hingga pelek berukuran 19 inci. Joknya menggunakan desain ala mobil sport.

Untuk pasar Eropa, mobil ini dibanderol 39.000 euro atau sekitar Rp 600 jutaan. Adapun untuk pasar Amerika Serikat, hingga kini masih belum ada kepastian kapan dikirim ke konsumen. Meski begitu jumlah pemesan diperkirakan lebih dari 1.500 orang hingga saat ini.


(arf/ddn)

2 Instruktur Indonesia Siap Tarung di Kompetisi Safety Riding

2 Instruktur Indonesia Siap Tarung di Kompetisi Safety RidingSuzuka - Dua orang instruktur keselamatan bermotor dari Indonesia mengikuti The 16th Safety Japan Instructors Competition di Sirkuit Suzuka, Jepang pada tanggal 15-16 Oktober 2015. Mereka bersaing dengan peserta dari 9 negara lainnya.

Dua orang wakil dari Astra Honda Motor (AHM) itu adalah M. Ady Sucipto dan Iskandar. M. Ady Sucipto turun di kelas 400 cc. Kelas ini diikuti 10 peserta. Dia pada tahun sebelumnya 2014 menjadi juara 1 kelas 125 cc.

Sedangkan Iskandar bertanding di kelas 125 cc yang diikuti 7 peserta. Iskandar adalah juara nasional kompetisi safety riding tahun 2015 yang diadakan di Palembang.

Sepuluh negara yang mengikuti The 16th Safety Japan Instructors Competition adalah Jepang, Indonesia, Turki, Singapura, Vietnam, Thailand, India, Taiwan, Australia dan Malaysia.

Pada kompetisi hari ini, Kamis (15/10/2015) peserta mengikuti dua lomba yakni keterampilan mengerem di jalur lurus dengan jarak sekitar 50-an meter. Kompetisi kedua adalah semua peserta melakukan slalom.

Sedangkan pada hari terakhir Jumat (16/10/2015) peserta akan diuji pada sebuah papan lurus yang sempit atau narrow plank. Setelah itu akan dilakukan pengumuman pemenang.

Hiroki Yoshida, General Manager Honda Driving Safety Promotion Center mengatakan kompetisi yang diikuti 10 negara dengan 67 instruktur setiap tahun mengalami peningkatan. Kompetisi ini juga sebagai upaya untuk meningkatkan pengetahuan keselamatan dalam bermotor.

Menurutnya saat ini produsen kendaraan harus ikut berperan dalam melakukan program keselamatan berkendaraa.

"Kompetisi ini tidak hanya menguji skill dari para instruktur saja, tapi kami terus meningkatkan pengetahuan terutama keselamatan dalam bermotor. Ini yang penting dan terus kami lakukan," ungkap Hiroki.


(bgs/ddn)

Pasar Lesu, Pengguna Mobil yang Pasang Kaca Film V-Kool Turun 20%

Pasar Lesu, Pengguna Mobil yang Pasang Kaca Film V-Kool Turun 20%Jakarta - Bergejolaknya kurs dolar terhadap rupiah beberapa bulan belakangan membuat ketar-ketir industri otomotif. Tak terkecuali produsen kaca film mobil, V-Kool.

Kaca film yang memiliki pabrik di Palo Alto, Amerika Serikat serta Dresden, Jerman tersebut mengaku penjualan hingga September 2015 turun hingga 20%. Hal tersebut akibat melemahnya penjualan mobil di Indonesia yang diperkirakan mencapai 30 sampai 40%.

"Ada penurunan produksi mobil jadi penjualan kaca film juga ikut turun. Penjualan mobil tahun ini turun sebesar 30-49%. V-Kool juga ikut turun sebesar 20%, hingga September tahun ini," ujar Wakil Presdir PT V-Kool Lestari Indonesia Linda Widjaja di Jakarta, Kamis (15/10/2015).

Belum berhenti disitu dampak melesunya rupiah terhadap dolar, V-Kool Indonesia pada akhirnya memutuskan untuk menaikkan harga jual hingga 6% per 1 Oktober lalu.

"Kita sempat menahan-nahan waktu kurs naik sejak Juli. Tapi akhirnya kita enggak bisa ikut kurs saat naik terlalu tinggi. Kita naikkan harga per 1 Oktober kemarin sekitar 5 sampai 6%," beber Linda.





(ddn/ddn)

Hyundai Tucson Buat Pecinta Off-Road

Hyundai Tucson Buat Pecinta Off-RoadLas Vegas - Ingin mengajak mobil Hyundai Tucson anda bermain lumpur? Mungkin Anda bisa mengacu pada Tucson konsep Off-Road karya Rockstar Performance Garage.

Dikutip dari autoblog, tampilan yang sangat berbeda dibandingkan dengan model standar. Terutama bagian suspensi.

Kalau coba dipereteli apa saja yang berubah, Tucson Off-Road ini mengalami perubahan pada bagian suspensi. Di suspensi depan mobil dilengkapi dengan coilover berukuran 2,5 inci.

Pada suspensi belakangnya juga ditambahkan peredam kejut 2,5 inci dengan remote reservoirs dan progressive spring.

Untuk bisa bermain di lumpur, Hyundai Tucson ini juga mengalami perubahan dengan menggunakan ban 32 inci Mickey Thompson yang langsung menyelimuti pelek 17 inci.

"Fokus melahirkan mobil ini adalah melahirkan mobil off-road di luar nalar," ujar Nic Ashby, pemilik sekaligus modifikator asal Rockstar Performance Garage.

Perubahan desain eksterior juga terlihat pada semprotan cat, yang dibuat bernuansa hitam. Dipadukan dengan warna grafis kuning dan silver. Pada bagian atap Rack juga disediakan untuk bisa membawa apa pun, dan lampu LED pada bagian light bar.

Tidak ketinggalan, interior juga mengalami perubahan speaker dengan mengusung 10 inci subwoofer.

Selanjutnya, dikatakan Tucson ini memiliki performa dahsyat berkat pe menggendong mesin 1.6 liter turbo, yang ditambah dengan Magnaflow exhaust (knalpot). Hasilnya 700 tenaga kuda bakal dimiliki Tucson yang satu ini.

Mobil akan diperkenalkan di SEMA Show, Las Vegas bulan November mendatang.


(lth/ddn)

Siap-siap New Triumph Bonneville Lahir 28 Oktober 2015

Siap-siap New Triumph Bonneville Lahir 28 Oktober 2015London - Pabrikan Inggris Triumph memastikan akan melahirkan generasi terbaru dari Triumph Bonneville. Muka baru Bonneville ini pun siap diperkenalkan 28 Oktober 2015 mendatang.

Triumph sudah merilis video teaser dari Bonneville model anyar di situs YouTube. Video berdurasi 31 detik itu memperlihatkan beberapa model terdahulu dari Bonneville, sketsa desain dan sekilas foto mengenai Bonneville terbaru.

Terakhir, diharapkan Triumph Bonneville terbaru ini akan memiliki beberapa line up, mulai dari cafe racer, pengganti T100 dan versi bobber.

Penasaran, yuk kita tunggu beberapa hari lagi.