Monday, April 11, 2016

Di Kabin Mobil Sekarang Bisa Nonton Layanan TV Berbayar

Di Kabin Mobil Sekarang Bisa Nonton Layanan TV BerbayarJakarta - Pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016 tak hanya menyajikan penampilan mobil dan motor menarik. Beragam aksesoris dan fitur hiburan yang menarik juga hadir memeriahkan pameran. Salah satunya booth penyedia layanan televisi berbayar untuk mobil, NexDrive.

Penumpang di dalam mobil kian dimanjakan dengan hadirnya tv berbayar di dalam mobil yang dapat dinikmati dalam perjalanan. NexDrive menggunakan teknologi DVB_T2 (Digital Video Broadcasting-Terrestial). Dengan teknologi tersebut, kualitas gambar layanan televisi bayar di dalam mobil sama kualitasnya dengan yang biasa digunakan di rumah.

Sistem pada layanan tersebut juga tidak terganggu oleh sistem mekan is yang ada di dalam mobil. Selain itu, meski mobil tengah melaju dalam kecepatan tinggi tayangan pada tv berbayar dapat dinikmati dengan kualitas terbaik.

Selain itu, perangkat yang digunakan oleh NexDrive tidak akan terganggu oleh sistem mekanis yang ada di dalam mobil. Bahkan, dalam kecepatan tinggi pun, tayangan NexDrive tetap dapat dinikmati dengan kualitas terbaik.  Pemasangan layanan tersebut terintegrasi dengan monitor 2-DIN yang terdapat di dalam mobil.

Sejumlah channel atau kanal televisi yang dapat dinikmati melalui NexDrive mulai dari saluran internasional seperti CNN, National Geographic, Disney, dsb hingga saluran tv swasta dalam negeri.

Selama IIMS, layanan televisi berbayar tersebut dipasarkan dengan harga Rp 7,3 juta.