Friday, May 13, 2016

Nissan: Mitsubishi Bakal Jadi Perusahaan yang Lebih Kuat

Nissan: Mitsubishi Bakal Jadi Perusahaan yang Lebih KuatJakarta - Aliansi Nissan dan Mitsubishi membawa dampak bagi masing-masing perusahaan. Asia Tenggara sebagai salah satu pasar terbesar Mitsubishi adalah yang diperkirakan bakal merasakan dampak tersebut.

CEO Nissan Motor Company, Carlos Ghosn dalam teleconference mengakui bahwa Asia Tenggara adalah pasar yang bagus untuk Mitsubishi. Nissan pun siap untuk membantu Mitsubishi memperkuat merek mereka, tak hanya di Asia Tenggara namun secara global.

"Tanpa perlu diragukan lagi, Mitsubishi adalah merek yang kuat dan memiliki sejarah yang panjang. Kami (Nissan) akan melakukan apapun ke depannya, tak hanya Asia Tenggara, tapi seluruh negara. Kami akan mendukung segalanya dan b erbagi platform, teknologi, mengumpulkan supplier, lokalisasi produksi dan cross manufacturing," ujar Carlos dalam teleconference bersama wartawan dari Indonesia, Australia, Filipina, Thailand, Malaysia dan India, Jumat (13/5/2016).

Dijelaskan Carlos Ghosn, dampak dari pembelian saham Mitsubishi sebesar 34 persen oleh Nissan akan terasa beberapa bulan atau tahun ke depan.

"Saya pikir Anda dapat melihat (hasil dari aliansi) beberapa bulan atau tahun setelah ini. Mitsubishi akan menjadi perusahaan yang lebih kuat dan yang terus tumbuh," katanya.

Pada Kamis kemarin Nissan membeli 34 persen saham Mitsubishi dengan nilai 237 billion yen atau sekitar Rp 29 triliun. Keduanya sepakat untuk beraliansi. Nissan juga akan membantu Mitsubishi dalam menuntaskan skandal manipulasi konsumsi BBM.
(nkn/rgr)

0 comments:

Post a Comment