Thursday, August 25, 2016

Amankah Pakai Air Biasa untuk Radiator Motor?

Amankah Pakai Air Biasa untuk Radiator Motor?Jakarta - Saat ini, ada beberapa macam sistem pendinginan mesin sepeda motor. Ada yang berpendingin udara, ada juga yang berpendingin cairan atau radiator. Khusus motor dengan mesin berpendingin radiator, apakah aman menggunakan air biasa?

Sriyono, dari Technical Training Department Astra Honda Motor (AHM) sebenarnya menyarankan agar menggunakan cairan pendingin (coolant) khusus untuk radiator sepeda motor. Ciaran itu biasanya mengandung bahan-bahan yang tidak merusak komponen pendingin mesin.

"Untuk motor harian karena dipakai terus, yang dijaga adalah, cairan itu enggak boleh bikin karat, enggak gampang jadi lumut. Saran saya pakai cairan khusus lebih bagus," kata Sriyono.

Di cairan khusus radiator itu biasanya mengandung bahan antikarat sehingga tidak menimbulkan kerusakan pada radiator. Cairan itu juga mengandung antikerak, memiliki titik didih yang tinggi sehingga fungsi pendinginan lebih maksimal dan tidak menimbulkan pembuihan.

Lalu bagaimana jika dalam keadaan darurat? Menurut Sriyono, hanya dalam keadaan darurat bisa saja menggunakan air biasa. Namun, setelah itu harus cepat-cepat dikuras dan diganti dengan cairan khusus tersebut.

"Kalau darurat mah apa saja. Itu darurat loh ya, namanya juga darurat adanya air biasa, cari bengkel susah ya bisa pakai air biasa. Cuma tetap buru-buru harus dikuras. Jangan nanti cuma ditambah coolant saja. Harus dikuras total, baru diisi coolant," kata Sriyono.
(rgr/ddn)

0 comments:

Post a Comment