Sunday, August 7, 2016

Tenaga Honda Civic Type R Terbaru Dikabarkan Tembus 340 Daya Kuda

Tenaga Honda Civic Type R Terbaru Dikabarkan Tembus 340 Daya KudaJakarta - Honda Civic Type R terbaru kabarnya bakal memiliki tenaga lebih besar dibanding pendahulunya. Kabarnya, tenaga Civic Type R generasi terbaru tembus hingga 340 daya kuda.

Seperti dilansir Leftlanenews, Senin (8/8/2016), Civic Type R akan didasarkan dari Civic hatchback generasi kesepuluh. Model ini akan menggunakan mesin 2.000 cc empat silinder turbo dengan tenaga hingga 340 daya kuda.

Artinya, tenaga Civic Type R tersebut naik dari 306 daya kuda pada model saat ini. Civic Type R akan memanfaatkan transmisi manual enam percepatan sebagai standar.

Secara desain visual, Civic Type R ini akan mempertahankan body kit yang agresif, aksen merah dan pelek alloy besar. Perubahan besar juga terjadi pada interiornya dengan tampilan yang lebih baik dan penggunaan teknologi canggih.

Dipercaya, Honda akan memamerkan Civic Type R generasi terbaru dalam versi konsep di Paris Auto Show. Kemungkinan, versi produksinya akan dipamerkan di Geneva Motor Show tahun depan.
(rgr/ddn)

0 comments:

Post a Comment