Wednesday, March 2, 2016

MMBC Gelar Touring ke Cibogo

MMBC Gelar Touring ke CibogoBandung, - Demi mempererat silaturahmi antar pecinta Mercedes-Benz, komunitas yang tergabung dalam Mercedes-Benz Car Community atau MBCC. Kembali melanjutkan agendanya, dengan melakukan kegiatan Short Touring bertajuk "MBCC Goes To Cibogo â€Â" Family Gathering 2016".

Seperti rilis yang diterima detikOto, Rabu (2/3/2016), ajang touring kali ini merupakan acara lanjutan, setelah sukses rangkaian kegiatan periode 2016, seperti "MBCC Family Gathering At Wismaya Residence" pada 17 Januari 2016 dan "MBCC Private Party At LippoMall Puri" 23 Januari 2016.

Touring kali ini diawali dari Rest Area Cibubur Jakarta menuju ke salah satu vila di daerah Cibogo, Bandung pada 26 Februari. Pada saat keberangkata n, perjalanan touring dipimpin oleh salah satu founder MBCC yaitu Budi Marsanto.

Di hari ke-2 pada 27 Februari 2016, kegiatan bersama keluarga pun dimulai, seluruh member langsung kompak berkumpul di lapangan untuk mengikuti beberapa permainan seru. Seperti The Opposite, Kaki Seribu, Stick Transfer, Muka Jelek, Holla Hup Race, Nafas Tiada Batas dan yang terakhir adalah permainan Shooting The Ballon.

Semua permainan tim ini memang ditujukan untuk memupuk rasa kebersamaan dan kekompakan para member.

Memasuki hari ketiga, yang merupakan puncak acara. Beberapa pengurus MBCC yaitu Tri Kusno (Ketua) dan Achmad Faqih (Wakil) didampingi salah satu founder yaitu Elvian Trisna menyempatkan melakukan seremoni pengukuhan terhadap 15 member baru MBCC.

Pengukuhan member baru ini dilakukan secara simbolik dengan penempelan sticker MBCC di mobil mereka. Acara ditutup dengan doa bersama, kemudian lanjut konvoi kembali ke Jakarta.

Ketua MBCC, Tri Kusno mengatakan, untuk agenda touring berikutnya adalah pada bulan April 2016 dengan target member baru lebih dari 20 orang.

"MBCC selalu membutuhkan keluarga baru, makadari itu silahkan bergabung bersama kami dengan menghubungi Humas kami Okky di nomor 081281812340 atau bisa langsung datang ke sekretariat kami di Gandaria Tengah II No. 3," katanya disela acara touring Jakarta - Cibogo.
(nkn/lth)

Yamaha NMax Kian Dicintai Kaum Hawa

Yamaha NMax Kian Dicintai Kaum HawaYogyakarta - Komunitas pengguna Yamaha NMax kian tumbuh subur di Indonesia. Termasuk pengguna wanita yang bergabung dalam komunitas N-Max, seperti di Indonesia Max Owners. Terhitung sudah puluhan wanita yang bergabung dengan komunitas tersebut.

Sejumlah kegiatan yang diikuti para kaum hawa dalam komunitas tersebut seperti safety riding dan gathering. Beberapa waktu lalu, para anggota wanita pengguna NMax dari komunitas Surakarta Max Owner's (SUMO), Jogja Istimewa Max Owner's (JIMO), Semarang Salatiga NMax Owner's (SNOW), Tegal Max Owner's (TMO) menggelar kumpul bersama.

Ketua SUMO, Crist Conny berharap melalui acara tersebut dapat mempererat silaturahmi antar pengguna Yamaha NMax.

"Kami bangga bisa menyatukan beberapa klub dalam waktu singkat dan dapat menjalin silaturahmi pengguna NMAX beserta keluarga dan juga anggota wanita. Nampak keakraban tidak disadari secara tidak lansung terjadi, membuat terharu. Ini silaturahmi tanpa batas," kata Crist, dalam siaran pers yang diterima detikOto, Rabu (2/3/2016).

Selain melakukan gathering, komunitas Indonesia Max Owners juga menggelar safety riding bekerja sama dengan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya dan tim Yamaha Riding Academy. Koordinator Nasional Indonesia Max Owners, Achobule berharap lewat edukasi safety riding para anggota dapat menambah pemahaman anggota tentang keselamatan berkendara.

"Alhamdulillah atas terlaksananya acara ini karena event seperti ini sudah kami rencanakan lama sejak klub kami berdiri, karena klub motor sebagai mitra terdekat kepolisian harus memberikan pemahaman dan menambah kemampuan setiap anggota member klubnya untuk menjadi duta keselamatan, minimal u ntuk dirinya sendiri dan semoga menjadi kebiasaan baik bagi dan menular ke lingkungannya," ujar Achobule
(nkn/lth)

Mobil Hidrogen Paling Ganas Ini Tenaganya Hingga 502 HP

Mobil Hidrogen Paling Ganas Ini Tenaganya Hingga 502 HPJenewa - Perusahaan desain mobil asal Italia, Pininfarina memperkenalkan sebuah konsep mobil hidrogen berperforma tinggi. Mobil yang siap melibas lintasan balap ini tidak lagi menggunakan mesin bakar, melainkan menggunakan bahan bakar hidrogen.

Seperti dilansir Carscoops, Rabu (2/3/2016), konsep mobil hidrogen berperforma tinggi ini digambarkan sebagai campuran antara prototipe balap dan supercar versi produksi. Mengusung nama H2 Speed, mobil ini menjadi mobil hidrogen pertama yang memiliki performa tinggi.

Teknologi ini merupakan hasil dari program pengembangan dan pengujian selama dua tahun. Setelah dikembangkan, mobil nol emisi ini mampu menyemburkan tenaga hingga 5 03 daya kuda.

Bahkan, kecepatan tertingginya bisa mencapai 300 km/jam. Sementara akselerasi dari posisi diam hingga kecepatan 100 km/jam hanya butuh waktu 3,4 detik. Mobil ini juga tidak membuang emisi melainkan hanya mengeluarkan uap air ke atmosfer.

Konsep ini hadir dengan bentuk yang penuh aerodinamika, khas mobil balap. Mobil ini memiliki ukuran panjang 4.700 mm, tinggi 1.087 mm dan lebar 2.000mm. Pemilihan warna bodi terinspirasi dari mobil Ferrari Sigma Grand Prix Formula One yang dikembnagkan pada 1969 lalu.
(rgr/lth)