Tuesday, April 22, 2014

'Asuransi Mobil LCGC Lebih Murah'

Jakarta - Selain memiliki harga yang relatif terjangkau, mobil-mobil Low Cost and Green Car (LCGC) juga diburu karena premi asuransinya merupakan yang paling murah.

"Khusus untuk kategori satu, yaitu segmen LCGC kita bermain di rate minimum. Karena ini segmen middle low, tapi di atasnya (kendaraan selain LCGC-Red) kita bermain di atas maksimum, dengan tambahan fitur-fitur (layanan-layanan terbaik dari Garda Oto). Tapi dengan sistem baru yang diberlakukan OJK (Otoritas Jasa Keuangan) untuk kendaraan di atas LCGC, justru kita tidak mengubah harganya," jelas CEO Asuransi Astra, Santosa, di Jakarta.

Apa alasan mobil LCGC memiliki premi yang relatif murah? Santosa menuturkan Garda Oto memberikan rate minimum karena jenis mobil ini baru.

"Karena ini merupakan rate baru dan untuk mendukung produk-produk yang berada di kategori satu atau LCGC. Dan kami akan melihat kedepannya seperti apa," katanya.

Mobil-mobil LCGC yang sudah beredar di pasaran antara lain Toyota Agya, Daihatsu Ayla, Suzuki Karimun Wagon R, dan Honda Brio Satya.

Sementara itu mengenai kinerja Asuransi Astra di 2013, Asuransi Astra membukukan
premi bruto sebesar Rp 3,8 triliun atau mengalami peningkatan sebesar 23,4 persen dibanding tahun sebelumnnya dengan laba bersih Rp 873,141 miliar atau mengalami peningkatan hingga 17,6 persen.


Jose Mourinho Mejeng dengan Mobil Barunya

Jose Mourinho Mejeng dengan Mobil BarunyaWhitley, Coventry - Mourinho bersama Chelsea dini hari tadi berhasil menahan imbang Altetico Madrid dengan skor 0-0 yang membuat kans mereka masih terbuka untuk melaju ke final Loga Champion.

Namun, di luar sepakbola, Mourinho juga cukup terkenal di dunia otomotif. Alasannya, dialah konsumen yang bertempat tinggal di Inggris pertama yang mendapatkan mobil sport Jaguar F-Type R Coupe. Ini adalah versi sangar dari Jaguar F-Type.

Mourinho sendiri beberapa waktu lalu sudah terlihat mencoba mobil ini di jalanan. Namun Jaguar membuatkan F-Type yang khusus untuk Mourinho. Dan beberapa hari lalu, Mourinho mendapatkan mobilnya.

Mobil sudah dipersonalisasi sesuai dengan selera The Special One ini. Laburan cat abu-abu metalik dengan pelek 20 inchi yang dihentikan oleh kaliper rem warna merah adalah pilihan khusus arsitek Chelsea.

Selain itu di atap mobil ada Panoramic dan sistem suaranya menggunakan 12 speaker Meridian Surround Sound System.

"Saya sekarang sangat bangga memiliki baru F-Type R Coupe," kata Mourinho.

Sementara itu, dua anggota tim manufaktur Castle Bromwich --tempat mobil ini diproduksi--, Gary Johnson dan Steven Gaut yang ikut dalam serah terima sangat senang mobil buatan mereka dimiliki oleh pesohor seperti Mourinho.

"Sangat menyenangkan memberikan kendaraan yang saya pribadi buat ke Mourinho. Kami bangga membangun mobil Jaguar di Castle Bromwich, dan ini telah menjadi hadiah khusus untuk memproduksi beberapa mobil yang paling indah dan mumpuni di dunia," kata Gaut dalam keterangan resminya.


Jose Mourinho Pamer Mobil Baru

Jose Mourinho Pamer Mobil Baru Jakarta -

Mourinho bersama Chelsea dini hari tadi berhasil menahan imbang Altetico Madrid yang membuat kans mereka masih terbuka untuk melaju ke final Liga Champion. Namun, disamping berita terkait sepakbola, Mourinho ternyata juga menjadi berita di dunia otomotif. Alasannya, dialah konsumen yang bertempat tinggal di Inggris pertama yang mendapatkan mobil sport Jaguar F-Type R Coupe.



Keterangan Foto :
Mourinho berpose dengan Jaguar F-Type R Coupe. Ini adalah versi sangar dari Jaguar F-Type. Istimewa/Jaguar.

Ini 10 Mobil Keren di Tiongkok

Ini 10 Mobil Keren di Tiongkok Beijing - Belakangan ini, masyarakat dunia khususnya pecinta otomotif tengah terfokus pada negara Tiongkok. Sebab, dipameran otomotif bergengsi Beijing Motor Show 2014 banyak produsen mobil yang memamerkan dan meluncurkan mobil baru.

Nah, dari semua mobil yang dipamerkan dan diluncurkan, laman Inautonews merangkum 10 mobil keren yang ada di pameran Beijing Motor Show 2014. Dari mulai mobil konsep sampai dengan mobil yang siap dipasarkan.

Mau tahu apa saja 10 mobil keren itu? Yuk simak ulasannya di bawah ini!

Logo Baru Asuransi Astra

Logo Baru Asuransi Astra Jakarta - Identitas perusahaan terlihat jelas pada logo perusahaan. Acap kali perusaahaan mengubah tampilan logo mereka, agar lebih dikenal dan lebih dicintai pelanggan setia. Seperti halnya yang dilakukan Asuransi Astra.

"Sebenarnya yang kami jual adalah 'Piece of mind', dan ini tidak mudah untuk dirasakan. Sehingga kami berpikir bagaimana cara kami menampilkannya, dan menunjukkan bahwa kami adalah yang terbaik," kata CEO Asuransi Astra, Santosa, di Jakarta, Selasa (22/4/2014).

"Dan bagamana pesan-pesan dan layanan yang ingin kami sampaikan, bisa sampai ke konsumen dengan baik. Dan saat ni kami ingin menunjukannya. Mudah-mudahan identitas baru kami, bisa tercermin dalam logo baru kami," tambahnya.

Logo terbaru Asuransi Astra terbaru kali ini masih tetap mempertahankan 2 ikon yang menjadi ciri khas Asuransi Astra yakni senyum Bung Garda dan tulisan asuransi astra. Nuansa biru tetap terlihat.

"Ikon pertama, bisa dilihat kami masih mempertahankan tampilan gambar Smile dan tulisan astra, dengan warna baru yakni biru tua yang terinspirasi dari kedalaman lautan yang kami sebut 'Sustainable Blue', menunjukkan kami bisa memberikan Expertise, Intelligence, Trust, Confidence," katanya.

"Selanjutnya warna biru muda yang terinspirasi dari warna langit yang terdapat pada tulisan asuransi. Warna ini kami sebut dengan Joyous Blue, yang menggambarkan rasa optimis yang besar, elightenment, dan Positive future," tambahnya.

Dirinya juga menambahkan, memilih huruf kecil pada asuransi astra dan meninggalkan huruf kapital bukan tanpa alasan. "Karena kami ingin lebih rendah hati, dimana huruf kapital bisa menunjukan keangkuhan," tutupnya.


Valentino Rossi Inspirasi Motor Balap Ini

Valentino Rossi Inspirasi Motor Balap IniMunich - Meski kesulitan untuk kembali ke podium juara, pamor pebalap MotoGP Valentino Rossi belum pudar. Pebalap nomor 46 ini masih menjadi inspirasi banyak orang, salah satunya produsen produsen motor asal Jerman Ronax GmbH.

Perusahaan Jerman, Ronax GmbH akan merilis sportbike dengan kapasitas 500 cc pada Juni 8 mendatang. Motor tersebut terinspirasi dari Honda NSR500 GP yang digunakan Rossi saat menjuarai kelas 500 cc Grand Prix pada 2001 silam.

Belum banyak detail resmi soal kebuasan motor ini, di situs resminya, motor masih ditutupi tudung motor berwarna kuning, warna khas Rossi.

Yang pasti motor akan menggendong mesin 500cc V4 2-stroke. Ronax sudah mengubah setingan motor agar bisa digunakan di jalan umum, namun tetap mempertahankan aura balapan yang masih kental.

Dipastikan Ronax GmbH, motor tersebut memiliki livery yang sama persis dengan motor Valentino Rossi saat menjuarai GP 2001.

Seperti diberitakan, motor tersebut sangat lincah dan modern karena menggunakan desain motor balap masa kini seperti menggunakan dual exhaust di sebelah kanan dan dual exhaust disebelah kiri.

Kabarnya Ronax GmbH membatasi produksi motor ini sebanyak 46 unit saja dan menjadi motor ini sangat paling eksklusif di dunia.


Ini 3 Layanan Terbaru Asuransi Astra

Ini 3 Layanan Terbaru Asuransi AstraJakarta - Asuransi Astra mengerti benar apa saja yang dibutuhkan konsumen setia mereka. Dan kali ini Garda Oto pun langsung meluncurkan 3 produk layanan terbaru yakni Garda Center, Garda Siaga (Emergency Roadside Assistance and Emergency Medical Assistance) dan Garda Mobile HRakses, yang diyakini bisa memanjakan konsumen setia Garda Oto.

"Kami ingin lebih mendekatkan diri kembali kepada konsumen kami. Kami tahu mungkin ini tidak terlalu baru untuk industri lainnya, tapi untuk asuransi ini sesuatu yang baru," ungkap CEO Asuransi Astra, Santosa, di Jakarta, Selasa (22/4/2014).

Garda Center adalah layanan kemudahan klaim untuk pelanggan produk Garda Oto dari asuransi Astra di lokasi-lokasi strategis, seperti mall atau pusat perbelanjaan, dengan tampilan yang inovatid dan segar.

Dan hingga saat ini ada 10 Garda Center Garda Oto yang tersebar dibeberapa kota, seperti Medan, Jakarta, Suarabaya, Solo, Depok, Cikarang dan masih akan terus dikembangkan ke berbagai kota lainnya. Dipastikan Garda Center Garda Oto akan tetap melayani konsumen pada hari libur Sabtu dan Minggu, yang diharapkan Garda Center akan membuat Gada Oto semakin dekat dengan pelanggannya.

Selanjutnya layanan terbaru Garda Oto yang terbungkus dalam Garda Siaga (Emergency Roadside Assistance and Emergency Medical Assistance), merupakan layanan tambahan bagi pelanggan bagi pelanggan produk Garda Oto dan Garda Medika dari Asuransi Astra.

Emergency Roadside Assistance (ERA) dan Emefrgency Medical Assistance (EMA), diperuntukan kepada pelanggan dalam kondisi darurat.

Layanan ERA setiap pelanggan Garda Oto akan didukung 3 jenis armada, yaitu mobil merek (Towing), mobil gendong (Car Carrier) dan sepeda motor dengan teknologi terbaru seperti penggunaan mesin hidrolik dan keamanan yang lebih terjamin.
Halaman 1 2 »

Tiongkok Juga Bisa Bikin Mobil Keren

Tiongkok Juga Bisa Bikin Mobil KerenBeijing - Urusan desain, banyak pecinta otomotif masih berpaling ke Eropa. Namun, China nampaknya ingin menunjukkan kemampuan mereka membuat mobil dengan desain aduhai. Mobil ini salah satu pembuktiannya.

Mobil ini adalah mobil buatan produsen mobil China, Great Wall yang diberi nama Haval Coupe Concept yang diperlihatkan di Beijing Auto Show yang saat ini tengah digelar.

Mendengar namanya mungkin orang akan berpikir kalau mobil konsep ini mengambil model coupe, tapi ternyata tidak. Haval Coupe Concept adalah sebuah Sport Utility Vehicle alias SUV.

Kabarnya mobil ini merupakan bentuk preview dari Haval Sport terbaru yang tengah dipersiapkan. Dan sesuai dengan namanya, mobil ini diklaim memiliki gen mobil sport yang pada akhirnya akan memadukan sportifitas sebuah coupe dan kemampuan jelajah ala SUV.

Desainnya tampak agresif dengan garis desain tajam yang secara langsung mampu memberikan kesan sporty dan mahal pada mobil ini.

Sementara teknologi plug-in hybrid yang diadopsinya mampu memberikan tingkat efisiensi yang tinggi. Cuma butuh 2,2 liter untuk menjelajah sejauh 100 km. Dengan begitu, tingkat efisiensi mobil ini jadi sekitar 45,4 km/liter.


Suzuki Siapkan Pesaing Honda CBR150R dan Yamaha R15

Suzuki Siapkan Pesaing Honda CBR150R dan Yamaha R15Jakarta - Persaingan menghadirkan motor sport 150 cc full fairing nampaknya makin kencang setelah Yamaha menghadirkan R15 untuk melawan Honda CBR150R dan Kawasaki Ninja RR. Suzuki tidak mau kalah. Motor sport 150 cc full fairing pun tengah mereka persiapkan.

Kehadiran Yamaha R15 yang menurut rencana akan diluncurkan sore nanti akan menjadi pendobrak segmen motor sport 150 cc full fairing.

Terlebih harga motor tersebut yang berada di angka Rp 28 juta seolah menohok pasar mengingat dua rivalnya tadi tidak ada yang berharga di bawah Rp 30 juta. Semua di atas angka itu.

Alhasil, animo pun diperkirakan akan terdongkrak. Terlebih bila melihat pertumbuhan ekonomi Indonesia yang mulai meningkatkan angka penjualan di segmen sport secara keseluruhan.

Menjawab tantangan, Honda juga dikabarkan akan memproduksi CBR150R secara lokal di Indonesia untuk mereduksi harga jual model tersebut. Langkah ini dipandang penting mengingat harga jual CBR150R produksi Thailand sudah menembus angka Rp 41 jutaan.

Namun di sisi lain, tahun 2014 ini akan menjadi tahun terakhir eksistensi Kawasaki Ninja RR yang produksinya akan dihentikan tahun depan untuk kemudian digantikan sepenuhnya oleh Ninja RR Mono yang bermesin 250 cc.

Melihat persaingan yang semakin sengit ini, Suzuki pun dikabarkan tengah mempersiapkan motor sport full fairing mereka yang bermesin 150 cc.
Halaman 1 2 »

Pasar Mobil Bekas Mulai Dilirik Produsen Mobil Mewah

Pasar Mobil Bekas Mulai Dilirik Produsen Mobil MewahBeijing - Tiongkok benar-benar menjadi negara yang tengah disorot banyak orang terutama produsen mobil. Karena pertumbuhan otomotifnya semakin meningkat, maka para produsen mobil pun mulai melirik pasar lain selain berinvestasi.

Seperti produsen mobil Audi, BMW, dan Mercedes-Benz yang memiliki asumsi dengan bertumbuhnya industri otomotif maka bisa menimbulkan pasar lain yakni pasar mobil bekas (mobkas).

Diberitakan laman Reuters, Rabu (23/4/2014) Tiongkok merupakan pasar otomotif baru terbesar di dunia. Para pengamat pun memprediksi peningkatannya bisa mencapai 8-10 persen di tahun 2014 ini.

"Kami telah menyelesaikan bisnis pemasaran mobil bekas. Kami memiliki 290 diler yang akan menawarkan unit tangan kedua dengan bersertifikat Audi," ujar CEO Audi AG, Rupert Stadler.

Audi mengharapkan, Tiongkok bisa memberikan kontribusi 40 persen dari penjualan tahun 2020 mendatang. Bahkan di tahun 2017 nanti, Audi akan melatih 40.000 sampai 50.000 staf kepegawaian baru untuk tenaga penjualan.

Sementara untuk rivalnya, BMW berencana merekrut 25.000 orang karyawan untuk bekerja di diler yang berada di Tiongkok.

"Mobil bekas masih merupakan bagian yang relatif kecil. Rasio mobil baru dan bekas adalah 10 penjualan mobil baru 1 unitnya untuk mobil bekas," kata Anggota Dewan BMW, Ian Robertson.

Begitu juga dengan Mercedes-Benz yang mengincar pasar mobil bekas di Tiongkok. Mercy berencana untuk membuka 100 diler baru tahun ini dan mendirikan showrom di 40 kota baru.

"Pasar mobil bekas akan terus tumbuh dan kita akan berinvestasi bersama-sama," ujar Daimler Board Member Responsible Mercedes-Benz China, Hubertus Troska.


Ketika Audi TT Tampil Garang

Ketika Audi TT Tampil GarangBeijing - Selama ini Audi TT hanya dikenal sebagai sebuah mobil coupe yang mungil namun seksi. Tapi anggapan itu runtuh ketika Audi memperlihatkan mobil konsep terbaru dari TT. Bukan apa-apa, bukannya mengambil bentuk coupe, mobil ini malah memiliki bentuk ala mobil offroad.

Ya ini adalah Audi TT offroad concept yang diperlihatkan merek Jerman itu di Beijing Motor Show. Sebagai sebuah mobil offroad, mobil ini tentu saja memiliki tubuh lebih tinggi meski desainnya masih banyak mengambil desain TT generasi ketiga yang belum lama ini diperlihatkan.

Desainnya yang segar tampak cukup enak dipandang. Garis desainnya mengalir dari facia hingga ke buritan dan membuat mobil ini tampak gemuk. Tapi sokongan pelek sporty dengan laburan cat Sonora Yellow membuatnya enak dipandang.

Di jantung mobil ini Audi memadukan mesin bensin dengan motor listrik dimana mesin 2.0 liter TSFI dengan empat silinder harus bersanding dengan motor listrik yang tenaganya disimpan di baterai lithium-ion.

Kekuatan dari dua sumber tenaga itu total menyumbangkan 408 tenaga kuda dengan torsi 479 lb-ft yang kemudian disalurkan ke transmisi 6-speed.

Kekuatan itu pula yang cukup membuat mobil ini melaju dari diam sampai 100 km/jam dalam waktu 5,2 detik dengan topspeed hingga 250 km/jam.


'Hantu' Jepang Gentayangan di AS

California - Di balik hingar bingar industri otomotif Amerika Serikat ternyata ada cerita menarik dari para komunitas pecinta mobil Jepang di AS. Cukup banyak pecinta mobil Jepang di AS. Mobil Jepang cukup dihormati di sana.

Tak heran jika banyak para pecinta mobil Jepang di sana senang memelihara mobilnya. Pengalaman seru pun berhasil dirangkum oleh BBC saat berkunjung ke Mazda Irvine di California, yang menampilkan deretan mobil klasik asal Jepang.

Lokasi yang dianggap 'museum bersembunyi' itu menyimpan banyak kenangan mobil asal Jepang terutama Mazda. Tak tanggung-tanggung mobil koleksi di sana mulai dari Mazda lawas sampai terbaru.

Di daerah tersebut juga banyak ditemukan mobil klasik Nissan Skyline 1950-an. Banyak masyarakat AS merestorasi mobil-mobil tua asal Jepang yang dinilai memiliki sejarah.

Diberitakan BBC, Nissan Skyline era 50-an menjadi mobil sport paling dihormati di AS. Wajar banyak orang AS yang tertarik mengkoleksi mobil satu ini.

Sementara laporan Josh Clason dari Utah tidak hanya Nissan Skyline lawas yang digemari masyarakat AS, mobil sport asal Jepang seperti Toyota Celica, Nissan Skyline 2000GT 4 pintu dan 2 pintu GT-R, dan modifikasi Toyota Starlet juga tampil apik di Utah, AS.

Dan menariknya semua mobil ini menganut gaya modifikasi JDM sebagai ciri khas modifikasi asal negeri Sakura. Tidak hanya merestorasi bagian bodi, beberapa penggilan mobil Jepang juga swap mesin hingga mampu melontarkan tenaga lebih dari 1.000 Hp.

Perangkat turbocharged sudah menjadi alat standar untuk meningkatkan performa mesin mobil klasik Jepang. Mereka mencoba mempertahankan 'hidup' mobil-mobil klasik tersebut. Dan hingga saat ini, bagi mereka, mobil Jepang sudah menjadi bagian hidup mereka.

Ini 3 Layanan Terbaru Garda Oto

Ini 3 Layanan Terbaru Garda OtoJakarta - Asuransi Astra mengerti benar apa saja yang dibutuhkan konsumen setia mereka. Dan kali ini Garda Oto pun langsung meluncurkan 3 produk layanan terbaru yakni Garda Center, Garda Siaga (Emergency Roadside Assistance and Emergency Medical Assistance) dan Garda Mobile HRakses, yang diyakini bisa memanjakan konsumen setia Garda Oto.

"Kami ingin lebih mendekatkan diri kembali kepada konsumen kami. Kami tahu mungkin ini tidak terlalu baru untuk industri lainnya, tapi untuk asuransi ini sesuatu yang baru," ungkap CEO Asuransi Astra, Santosa, di Jakarta, Selasa (22/4/2014).

Garda Center adalah layanan kemudahan klaim untuk pelanggan produk Garda Oto dari asuransi Astra di lokasi-lokasi strategis, seperti mall atau pusat perbelanjaan, dengan tampilan yang inovatid dan segar.

Dan hingga saat ini ada 10 Garda Center Garda Oto yang tersebar dibeberapa kota, seperti Medan, Jakarta, Suarabaya, Solo, Depok, Cikarang dan masih akan terus dikembangkan ke berbagai kota lainnya. Dipastikan Garda Center Garda Oto akan tetap melayani konsumen pada hari libur Sabtu dan Minggu, yang diharapkan Garda Center akan membuat Gada Oto semakin dekat dengan pelanggannya.

Selanjutnya layanan terbaru Garda Oto yang terbungkus dalam Garda Siaga (Emergency Roadside Assistance and Emergency Medical Assistance), merupakan layanan tambahan bagi pelanggan bagi pelanggan produk Garda Oto dan Garda Medika dari Asuransi Astra.

Emergency Roadside Assistance (ERA) dan Emefrgency Medical Assistance (EMA), diperuntukan kepada pelanggan dalam kondisi darurat.

Layanan ERA setiap pelanggan Garda Oto akan didukung 3 jenis armada, yaitu mobil merek (Towing), mobil gendong (Car Carrier) dan sepeda motor dengan teknologi terbaru seperti penggunaan mesin hidrolik dan keamanan yang lebih terjamin.
Halaman 1 2 »

Suzuki Hentikan Produksi Motor Ini?

Suzuki Hentikan Produksi Motor Ini?Jakarta - Produsen motor Suzuki diam-diam melakukan 'pembersihan' terhadap beberapa model milik mereka. Ada beberapa model motor yang dihentikan produksinya alias discontinue.

Informasi yang detikOto dapat, ada beberapa varian Shooter, Shogun Axelo, nex dan Hayate yang dihentikan produksinya.

Di Shooter, motor dengan kode FV110LAZ dan Shogun Axelo dengan kode FL125SCM, FL125RCMD1 dan FL125RCMDZ di discontinue. Itu adalah varian Shooter dan Shogun Axelo yang menggunakan pelek jari-jari.

Sementara di nex ada nex dengan kode produksi UD110EE, UD110EZ dan UD110NEZ yang produksinya dihentikan. Itu adalah nex dengan sistem karburator.

Sedangkan Hayate ada dua varian yakni UK125SC dan UK125ZSC yang diberhentikan produksinya. Kemungkinan ini adalah Hayate edisi khusus.

Sementara varian lain dari Shooter, Shogun Axelo dan nex serta Hayate masih diproduksi lebih lanjut. Begitu pula dnegan model-model lain seperti Satria, Thunder dan Inazuma.

Di sisi lain, model-model seperti Let's, Sky Drive dan Smash Titan tampaknya benar-benar akan di discontinue seluruhnya.

Namun, Dept Head Marketing 2W PT Suzuki Indomobil Sales Yohan Yahya mengelak kabar tersebut. Menurutnya keputusan menghentikan produksi model-model tadi belumlah final.

"Masih tarik ulur," elaknya.


Vespa Sprint Masuk Indonesia Tahun Ini

Vespa Sprint Masuk Indonesia Tahun IniJakarta - Bagi para pecinta Vespa, ini adalah kabar menyenangkan. Salah satu model teranyar mereka, Vespa Sprint dipastikan masuk Indonesia tahun ini.

Sprint sendiri baru saja diluncurkan di Italia belum lama ini dan nama Sprint bagi para pecinta Vespa bukanlah nama asing. Pada tahun 1966 model Super Sprint 90 besutan Vespa mampu menarik minat banyak orang. Motor ini menggabungkan tubuh ringan yang kecil dengan mesin 125 cc.

Dahulu, Vespa melahirkan Sprint dalam dua varian, Sprint 125 dan Sprint 50. Nama ini akan kembali lahir. Sprint modern mewakili aura sporty dan dinamis di merek tersebut.

Tapi untuk keluaran terbaru ini mesin 150 cc dengan 3 katup terbaru yang akan digendong motor yang memadukan Primavera di masa kini dan Sprint di masa lalu sebagai inspirasinya.

"Pertengahan tahun," kata PR Communication Specialist PT Piaggio Indonesia Ignes Messyta kepada detikOto, Selasa (22/4/2014).

Lalu bagaimana dengan harganya? "Harga belum tahu, belum ada keputusan," elak Ignes.


Volvo Siap Rilis Truk Premium

Volvo Siap Rilis Truk PremiumJakarta - Volvo Trucks akan memperkenalkan varian truk terbaru di Asia. Peluncuran truk ini dilakukan di Seoul, Korea Selatan bulan depan. Melalui peluncuran varian terbarunya ini, Volvo Trucks berupaya untuk memperkuat posisinya di pasar truk premium Asia Pasifik.

Presiden Volvo Trucks Asia Oceania Group, Christophe Martin mengungkapkan bahwa bisnis Volvo Trucks di Asia sangat baik dalam beberapa tahun terakhir dan akan terus berkembang.

"Solusi Volvo Trucks tidak hanya menyediakan truk premium berkualitas, itu hanya salah satu komponen. Melainkan juga mampu menawarkan solusi premium dan pelayanan serta jaringan dealer yang baik sangat penting,” ucap Martin dalam rilis yang diterima detikOto.

Peluncuran berbagai varian baru diperkenalkan dengan tujuan untuk mendukung pendekatan yang komprehensif terkait dengan berbagai layanan baru yang dirancang berdasarkan kebutuhan pelanggan secara holistik dan melalui penerapan dari beragam tantangan
bisnis yang telah dipertimbangkan.

Pelanggan yang terpilih akan memiliki kesempatan pertama untuk menyaksikan kisaran truk baru selama acara peluncuran 2 minggu di Asia, yang berlangsung pada pertengahan Mei di Seoul, Korea Selatan.

Di Eropa dan beberapa bagian lain dunia, Volvo Trucks telah memperkenalkan varian terbarunya: Volvo FH terbaru berawal dari rentetan peluncuran global pada tahun 2012, diikuti oleh Volvo FM terbaru, Volvo FMX , Volvo FE dan Volvo FL - semua pada tahun
2013 .

Model dari varian baru ini telah memiliki inovasi dan fitur yang membuat pekerjaan pengemudi lebih mudah dan lebih efisien. Truk-truk telah terbukti populer di antara para pemilik armada dan pengemudi. Sampai saat ini, Volvo telah memiliki 21.000 unit varian baru secara global sejak Januari 2013.

Pada tahun 2013, sebanyak 115.972 unit Volvo Truks telah dikirim ke seluruh dunia, karena ini, Volvo Trucks mengalami kenaikan sebanyak 10 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Di Asia Pasifik sendiri, sekitar 7.500 penjualan unit telah dicapai, membangun brand unggulan premium Volvo Group sebagai posisi pertama dalam penjualan truk berat di segmen Eropa.


Pelat Nomor 8THEIST Ditolak

Pelat Nomor 8THEIST DitolakNew Jersey - Seorang wanita asal New Jersey Shannon Morgan berjuang untuk mendapatkan nomor pelat mobil 8THEIST. Tapi sayang Kepolisan New Jersey, Amerika Serikat tidak mengabulkan permohonan nomor pelat kendaraan tersebut.

Pasalnya nomor pelat mobil ini memiliki arti atheist menurut New Jersey Motor Vehicle Commission (Komisi Kendaraan Bermotor New Jersey). Akibat kejadian ini, Shannon Morgan menggugat New Jersey Motor Vehicle Commission.

Pelat kendaraan 8THEIST ditolak karena berbunyi atheist. Namun sebaliknya pelat tersebut akan diterima jika berbunyi pembaptis seperti dilansir financialexpress, Selasa (22/4/2014).

Time memberitakan, Morgan sangat tidak setuju jika pelat nomor kendaraan 8THEIST dikaitkan dengan kata atheist. Dia berharap Motor Vehicle Commission menganggap nomor pelat kendaraan tersebut tidak menimbulkan gesekan pada golongan tertentu.

Belakangan dikabarkan Morgan dibantu tim hukum dari lembaga Inggris-Amerika untuk mendapatkan haknya tersebut. Morgan dibantu oleh pemimpin agama (pendeta) Barry W Lynn.

"Negara bagian New Jersey sangat mendukung agama, dan tidak boleh meremehkan mereka yang tidak memiliki kepercayaan," kata Barry.

Kejadian ini bukan pertama kali di New Jersey. Sebelumnya seorang pria New Jersey David Silverman berusaha mendapatkan pelat nomor 'ATHE1ST' yang berkonotasi pada atheist. Namun permintaan ini ditolak, dia pun marah dan menggugat.

Beruntung David Silverman mendapatkan nomor pelat kendaraan yang dia inginkan.



Kaca Film Ini Garansi Selama 8 Tahun

Kaca Film Ini Garansi Selama 8 TahunJakarta - Kaca film mobil memang menjadi faktor penting untuk setiap pengendara mobil. Tidak hanya bisa menjadi pemanis kendaraan, kaca film kerap melindungi pengendara atau penumpang didalam kabin kendaraan atas kejamnya sinar ultraviolet yang dihasilkan matahari.

Dan kini PT Sentra Brosis Indojaya coba memberikan pilihan baru kaca film Infinity untuk pecinta otomotif tanah air.

"Ini merupakan kaca film buatan USA, dengan memiliki best value harga yang relatif lebih murah, berkualitas, lebih jernih, memiliki daya tahan superior," kata General Manager PT Sentra Brosis Indojaya, Melvin Kristani, kepada awak media, di Sate Khas Senayan Tanah Abang 2, Jakarta Pusat, Selasa (22/4/2014).

Tidak berhenti sampai disitu, Melvin menambahkan saat ini hanya kaca film Infinity yang berani menyajikan garansi hingga 8 tahun.

"Infinity akan memberikan nilai lebih untuk kendaraan menengah. Kami akan memberikan garansi hingga 8 tahun penggunaan. Sehingga jika kaca film infinity ini luntur, atau ada kesalahan pabrik lainnya, maka akan kami ganti. Tapi kalau kaca filmnya melendung itu garansi toko, karena itu kesalahan toko," ujarnya.

Saat ini kaca film Infinity memiliki 4 produk andalan, yakni Kaca film Infinity Black Stable, Infinity Black Prestige, Infinity Stealth, dan Infinity Ultran Clear, dengan masing-masing kelebihan.

Seperti Infinity Black Stable, yang memiliki warna hitam pekat dan elegan, tingkat kegelapan 40%, 60%, dan 80%. Dimana kaca film Infinity ini diklaim bisa menolak panas matahari hingga 63 persen, dan diproduksi dengan teknologi Polyester Hybrid Construction. Dimana teknologi ini membuat kaca film terlihat lebih gelap.
Halaman 1 2 »

Toyota Yaris Dapat Penyegaran Lagi

Toyota Yaris Dapat Penyegaran LagiJakarta - Produsen otomotif terbesar di Jepang, Toyota tengah melakukan penyegaran pada hatchback andalannya, Yaris di Eropa. Toyota memastikan, perubahan Yaris terbaru ini akan membuat tampilannya jauh lebih segar dibanding model sebelumnya.

Dilansir laman Carscoop, Selasa (22/4/2014) perubahan paling mencolok terlihat pada grill depan yang terinspirasi oleh grill Toyota Aygo. Yaris terbaru juga akan mendapatkan peningkatan yang cukup berarti di sektor interior.

Pada bagian belakangnya, lampunya sudah menggunakan LED serta penyegaran pada desain diffuser. Upgrade pada kabinnya terfokus pada 3 bagian, pertama Roomoness, Dynamism dan peningkatan kualitas.

Faktor kenyamanan juga mendapatkan perubahan seperti handling yang diperbaiki dan tingkat kebisingan pada ruang kabin telah dikurangi.

Sementara caradvice memberitakan, Yaris model terbaru ini akan dijual secara eksklusif sebagai model 5 pintu di Eropa. Hal itu dikarenakan rendahnya permintaan varian 3 pintu.

"Yaris model 5 pintu menyumbangkan kontribusi penjualan 90 persen dari total penjualan di segmen mobil ringkas," ujar Direktur Eksekutif Toyota Australia, Tony Cramb.

Untuk harga, Yaris terbaru ini dijual dibanderol mulai US$ 15.690 hingga US$ 21.390.


Ini Manfaat Kaca Film untuk Mobil

Ini Manfaat Kaca Film untuk MobilJakarta - Mungkin kaca film tidak lagi asing untuk Anda pecinta otomotif, namun rasanya tidak salah jika kita melihat lagi manfaat apa aja sih yang diberikan sebuah kaca film untuk Anda.

Nah kali ini produsen kaca Film Infinity coba mengkaji ulang apa saja sih kehebatan dari sebuah kaca film.

"Banyak sekali manfaat sebuah kaca film," kata General Manager PT Sentra Brosis Indojaya, Agen Pemegang Merek (APM) kaca film Infinity, Melvin Kristani di Jakarta, Selasa (22/4/2014).

Nah mau tahu apa saja kelebihan kaca film, yuk kita simak yang berikut ini.

1. Mengurangi Cahaya Matahari yang Masuk

Tugas dan fungsi utama dari sebuah kaca film, jelas untuk mengurangi sinar matahari yang akan masuk kedalam kabin. Dimana dikatakan cahaya matahari bisa menimbulkan paparan gelombang infra merah dan ultraviolet (UV) pada kulit. Kaca film membantu mengurangi efek paparan cahaya matahari bagi penumpang mobil.

2. Meningkatkan Penampilan
Halaman 1 2 3 »

Hatchback Hasil Kolaborasi Pabrikan Jerman dan Tiongkok

Hatchback Hasil Kolaborasi Pabrikan Jerman dan TiongkokBeijing - Kolaborasi pabrikan mobil berbeda negara sudah biasa. Seperti halnya Daimler induk dari Mercedes-Benz asal Jerman dan BYD asal Tiongkok. Kedua perusahaan besar ini berkolaborasi melahirkan hatchback Denza bertenaga listrik di Beijing Motor Show 2014.

Denza listrik menjadi produk pertama Daimler dan BYD di Tiongkok. Hatchback Denza dipasok baterai lithium iron phosphate daya 47.5 kWh yang terintegrasi dengan motor listrik bertenaga 86 kW (115 bhp) dan torsi 290 Nm dikutip situs resmi daimler.

Kendaraan yang mampu menampung 5 penumpang ini diakui mampu mencapai kecepatan tertinggi 150 km/jam dan menempuh perjalanan sejauh 300 km dengan dengan sekali pengisian.

Kapasitas baterai bisa terisi penuh dengan lama pengisian 7 jam dan kurang dari 1,5 jam jika pakai proses pengisian cepat.

"Daimler terus bergerak maju dengan kendaraan bebas emisi dan dengan Denza, kami rasa kami sudah benar di China, yang ditakdirkan untuk menjadi pasar paling penting di dunia untuk kendaraan listrik," kata Anggota Dewan Manajemen Daimler AG dan CEO Daimler China Hubertus Troska.

Hadirnya hatchback Denza di Tiongkok menjadi saksi keakraban kedua perusahaan beda budaya ini yang sejak 2010 menjalin hubungan kerja sama membangun kendaraan lstrik.

Kedua perusahaan ini berpatungan 50:50 untuk membuat perusahaan Shenzhen BYD Daimler New Technology Co. Ltd dengan investasi mencapai 600 juta Yuan. Denza sendiri dikembangkan di luar Jerman dan menjadi pilar Daimler di Tiongkok.

Denza akan mulai dijual di Tiongkok pada September 2014 dan harganya mulai dari RMB 369.000 atau sekitar Rp 681 juta setelah mendapatkan insentif dari pemerintah setempat.


Kaca Film Ini Garansi 8 Tahun

Kaca Film Ini Garansi 8 TahunJakarta - Kaca film mobil memang menjadi faktor penting untuk setiap pengendara mobil. Tidak hanya bisa menjadi pemanis kendaraan, kaca film kerap melindungi pengendara atau penumpang didalam kabin kendaraan atas kejamnya sinar ultraviolet yang dihasilkan matahari.

Dan kini PT Sentra Brosis Indojaya coba memberikan pilihan baru kaca film Infinity untuk pecinta otomotif tanah air.

"Ini merupakan kaca film buatan USA, dengan memiliki best value harga yang relatif lebih murah, berkualitas, lebih jernih, memiliki daya tahan superior," kata General Manager PT Sentra Brosis Indojaya, Melvin Kristani, kepada awak media, di Sate Khas Senayan Tanah Abang 2, Jakarta Pusat, Selasa (22/4/2014).

Tidak berhenti sampai disitu, Melvin menambahkan saat ini hanya kaca film Infinity yang berani menyajikan garansi hingga 8 tahun.

"Infinity akan memberikan nilai lebih untuk kendaraan menengah. Kami akan memberikan garansi hingga 8 tahun penggunaan. Sehingga jika kaca film infinity ini luntur, atau ada kesalahan pabrik lainnya, maka akan kami ganti. Tapi kalau kaca filmnya melendung itu garansi toko, karena itu kesalahan toko," ujarnya.

Saat ini kaca film Infinity memiliki 4 produk andalan, yakni Kaca film Infinity Black Stable, Infinity Black Prestige, Infinity Stealth, dan Infinity Ultran Clear, dengan masing-masing kelebihan.

Seperti Infinity Black Stable, yang memiliki warna hitam pekat dan elegan, tingkat kegelapan 40%, 60%, dan 80%. Dimana kaca film Infinity ini diklaim bisa menolak panas matahari hingga 63 persen, dan diproduksi dengan teknologi Polyester Hybrid Construction. Dimana teknologi ini membuat kaca film terlihat lebih gelap.
Halaman 1 2 »

Lagi, Lamborghini Tunda Luncurkan SUV Urus

Lagi, Lamborghini Tunda Luncurkan SUV UrusJakarta - Sebelumnya mungkin Anda sudah mendengar, produsen mobil Lamborghini akan mulai meluncurkan Sport Utility Vehicle (SUV) Urus pada tahun 2017 mendatang. Kabar terbarunya adalah, produsen mobil asal Italia itu menunda lagi jadwal peluncurannya.

Kabar Lamborghini yang menunda peluncuran SUV ini menghiasi beberapa situs otomotif dunia.

Autocar, yang mengutip bos Audi, Rupert Stadler--yang juga menaungi merek Lamborghini-- menjelaskan peluncuran SUV Urus dijadwalkan bisa meluncur pada tahun 2018 mendatang.

Itu berarti peluncuran Urus ini sudah beberapa kali ditunda, karena pertama dijadwalkan tahun 2016 dan 2017, terakhir di 2018.

Stadler menambahkan, SUV Lamborghini Urus ini sedang dikembangkan oleh Audi bersama dengan mobil lainnya seperti SUV Bentley, Porsche Cayenne generasi baru dan Audi Q7.

Sementara itu, Worldcarfans memberitakan SUV Lamborghini Urus ini dikembangkan menggunakan platform yang sama seperti pada Audi Q7 generasi terbaru.

Kabarnya juga akan tersedia versi mesin hybrid dan mesin V8 sehingga mampu memuntahkan tenaga hingga 680 PS (500 kW).
Halaman 1 2 »

VW Tidak Berniat Memproduksi Golf Terganas

VW Tidak Berniat Memproduksi Golf TerganasBeijing - Raksasa Eropa, Volkwagen belum lama ini memperkenalkan VW Golf berkekuatan ganas, Golf R400. Namun ternyata tidak ada niatan VW untuk memproduksi mobil ini.

Seperti diberitakan sebelumnya, VW memperlihatkan VW Golf R400 di Beijing, Tiongkok dengan kekuatan 395 tenaga kuda. Kekuatan ini terbilang besar mengingat Golf R saja sudah memiliki 296 tenaga kuda dari mesin turbo 2.0 liter.

Kekuatan besar dari mesin kecil ini juga membuat Golf R400 juga lebih menakutkan bahkan jika dibanding dengan supercar macam Bugatti Veyron. Sebab dengan kekuatan hampir 400 hp dengan mesin 2.0 liter, berarti mesin ini memiliki perbandingan 200 hp per liter. Angka ini tergolong besar mengingat Bugatti Veyron saja memiliki perbandingan tenaga 125 hp per liter.

Dengan kekuatan sebesar itu, maka mobil yang dirancang oleh Volkswagen R GmbH ini diklaim mampu melaju dari diam sampai 100 km/jam dalam waktu hanya 3,9 detik saja.

Tampilannya seperti banyak mengambil inspirasi dari mobil reli VW Rallye Golf G60 tahun 1988 karena itu tidak heran bila selain kekuatan mesin, aerodinamika mobil pun diperhatikan dengan seksama.

Namun sayang VW tidak memiliki rencana untuk memproduksi mobil ini dan hanya akan menjadikan mobil ini sebagai mobil konsep semata.


Niki Lauda Tetap Minta Mercedes Hati-hati

Niki Lauda Tetap Minta Mercedes Hati-hatiShanghai - Performa bagus Mercedes di awal musim ini membuat Niki Lauda puas. Namun, legenda hidup formula 1 yang juga chairman non-eksekutif dari tim tersebut, Niki Lauda, meminta Mercedes tetap kalem.

Dari balapan di Australia hingga China akhir pekan kemarin, Mercedes mendominasi kualifikasi hingga balapan. Tercatat, Lewis Hamilton meraih tiga pole, sementara Nico Rosberg meraih satu.

Rosberg juga tercatat satu kali menjadi juara, yakni pada balapan di Australia, sementara Hamilton memenangi balapan di Malaysia, Bahrain, dan China. Patut dicatat juga, Rosberg dan Hamilton bergantian jadi pebalap tercepat pada empat balapan awal.

"Semuanya terlihat bagus, tapi kami harus hati-hati," ujar Lauda kepada Autosport.

"Masih ada banyak balapan lainnya. Red Bull terkenal mampu bangkit dan mereka punya Adrian Newey."

"Dia (Newey) tidak terlihat di China, jadi saya takut dia akan menemukan sesuatu yang baru untuk balapan di Barcelona."

"Segala sesuatu bisa berubah. Tapi, setidaknya, start bagus ini bukan sesuatu yang buruk," kata Lauda.

Tidak hanya Red Bull yang patut diwaspadai Mercedes, Ferrari juga demikian. Pebalap Ferrari, Fernando Alonso, kini duduk di urutan ketiga klasemen pebalap. Dia juga mengklaim bahwa Ferrari semakin baik seiring berjalannya musim.


Ultah 10 Tahun AXIC Dirayakan di Seluruh Indonesia

Ultah 10 Tahun AXIC Dirayakan di Seluruh IndonesiaJakarta - 3 April 2014 lalu, komunitas otomotif AvanzaXenia Indonesia Club (AXIC), merayakan hari ulang tahunnya yang ke-10. Bertempat di Selasar Kolam Renang Senayan, Jakarta, AXIC mengadakan acara syukuran hari jadinya.

Acara yang digelar di kawasan Senayan ini dihadiri oleh perwakilan dari chapter dan cabang AXIC di kawasan Jabodetabek.

Menariknya, acara syukuran serupa juga dilaksanakan oleh cabang AXIC di seluruh Indonesia, yakni AXIC van Bandung (AVB), Cabang Cirebon, AXIC Cabang Pekanbaru, Cabang Medan, Cabang Palembang, dan Cabang Minang/Padang, Cabang Jawa Timur, Cabang Yogyakarta, dan Cabang Lampung. Serta beberapa cabang baru seperti AXIC Cabang Priangan Timur.

Di Senayan, acara yang digagas secara sederhana dan penuh kekerabatan ini diisi dengan sambutan dari para pendiri dan mantan ketua umum AXIC. Acara ini juga menjadi ajang perkenalan Pengurus Pusat AXIC periode 2014-2016 yang baru dibentuk akhir Maret lalu. Setelah sambuatn dari para partner setia AXIC, acara ditutup dengan tiup lilin dan doa bersama, serta ramah-tamah/foto bersama.

Darlan Nuryandi, Ketua Umum AXIC, dalam sambutannya mengatakan saat ini jumlah anggota AXIC sekitar 3.900 ID. Dengan jumlah anggota yang semakin banyak, diharapkan para anggota AXIC juga semakin guyub dan solid ke masa mendatang. Untuk itu ajang atau event untuk meningkatkan persaudaraan dan memperbarui semangat para anggota akan terus ditingkatkan.

Menurut pria yang biasa dipanggil Om Andi ini, AXIC sudah teruji sebagai klub otomotif dengan segala sensasi kegiatannya, keharmonisan para anggotanya, kekerabatannya, dan kebersamaan. Keharmonisan dua brand mobil yang digambarkan dengan moto Xenzation in Harmony juga diharapkan dapat terus dijaga dengan semangat baru; One AXIC, One Spirit.

"Harapan kami di usia 10 tahun ini, AXIC dapat terus eksis dan bermanfaat di masa depan bagi para anggotanya dan masyarakat pada umumnya, serta mampu membawa nama harum di dunia otomotif tanah air," kata Om Andi ramah.


K4, Sedan Konsep Teranyar KIA

K4, Sedan Konsep Teranyar KIABeijing - Produsen mobil asal Korea, KIA tidak ingin melewatkan momen berharga, Beijing Motor Show 2014. Dalam pameran otomotif bergengsi itu, KIA memamerkan sedan konsep terbarunya yang dibuat khusus untuk pasar otomotif Tiongkok.

Di situs resmi KIA, nama mobil konsep terbarunya itu adalah KIA K4. Rencananya, K4 akan masuk ke jalur produksi pada paruh kedua tahun 2014 ini dan akan segera menjualnya untuk pria berkeluarga dengan umur 30-40an.

"Dari tahap awal pengembangannya, K4 didesain khusus untuk memuaskan keinginan konsumen di Tiongkok. Sekarang kami yakin jika versi produksi K4 bakal menetapkan standar baru," ujar Vice President of Kia Motors Corporation's Overseas Marketing Group, Soon-Nam Lee.

Dia menambahkan KIA K4 akan dibekali mesin berkapasitas 1.6-liter turbo yang dikawinkan dengan transmisi 7 percepatan DCT. Mesin ini merupakan yang pertama di Tiongkok.

KIA K4 juga telah dilengkapi dengan sistem infotainmen UVO, rear-view camera dan 6 airbag dan beberapa fitur hiburan yang dapat memberikan kenyamanan bagi penggunannya.

Tak banyak informasi yang dirilis KIA mengenai K4. Mungkin sebelum masuk ke jalur produksi, KIA akan membocorkan spesifikasi lengkap dari sedan terbarunya ini.