Thursday, January 22, 2015

Harga BBM Naik-Turun Pengaruhi Penjualan Mobil?

Harga BBM Naik-Turun Pengaruhi Penjualan Mobil?Bandung - Sekarang ini harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di Indonesia akan naik-turun sesuai dengan harga minyak dunia. Dengan peraturan yang baru diterapkan di Indonesia itu, apakah mempengaruhi penjualan mobil?

Head of MMC & MFTBC PR Department PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) Intan Vidiasari penurunan atau kenaikan penjualan sebenarnya bukan hanya dipengaruhi oleh harga BBM, tapi juga banyak hal.

Menurut Intan, dengan kondisi yang seperti sekarang ini belum ada dampak penurunan penjualan. Apalagi naik-turunnya harga BBM terbilang cukup cepat, bisa 2 minggu hingga setiap 1 bulan sekali.

"Kalau harga BBM terus stay mungkin akan berasa. Tapi ini naik-turunnya cepat sehingga tidak berpengaruh terhadap penjualan," kata Intan di sela-sela acara Media Touring New Mirage dan Mirage Sport di Bandung, Jawa Barat.

Intan melanjutkan, seperti beberapa waktu lalu yang BBM tiba-tiba naik dan bertahan di beberapa bulan, itu baru berdampak pada penjualan meski tidak terlalu signifikan.

"Untuk ke depannya juga tidak tahu akan seperti apa. Sekarang naik-turunnya terlalu dekat, jadi belum bisa terdeteksi dari retail kita ada kenaikan atau penurunan," tuntasnya.






(ady/ddn)

Mobil Tua Bayar Pajak Lebih Mahal, Ini Komentar Garansindo

Mobil Tua Bayar Pajak Lebih Mahal, Ini Komentar GaransindoJakarta - Pemerintah Kota DKI Jakarta memiliki wacana untuk membatasi kendaraan bermotor di Ibukota Indonesia ini. Mobil berusia 10 tahun direncanakan akan dinaikkan pajaknya.

Tapi, PT Garansindo Inter Global selaku Agen Pemegang Merek (APM) Jeep, Fiat dan Chrysler tidak ingin berkomentar banyak mengenai kebijakan ini. Sebab, keputusan ini belum final.

"Sebenarnya ini terlalu dini. Kan belum diputuskan," sebut Chief Executive Officer PT Garansindo Inter Global Muhammad Al Abdullah saat ditanya soal wacana ini.

Meski begitu, pria yang akrab disapa Memet ini menjelaskan, pihaknya akan tetap mendukung semua kebijakan pemerintah. Selama tujuannya baik, Garansindo tidak akan menolak keputusan pemerintah itu.

"Selama tujuannya positif ya why not. Kita mendukung pemerintah selama tujuannya baik," kata Memet.

Sebelumnya Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) siap mengkaji pembatasan usia mobil pribadi yang melintas di jalanan Ibukota. Ia juga menyoroti seputar pajak progresif kendaraan.

"Kita maunya usianya. Tapi usia pun nggak gampang kita mesti teliti. Singapura pembatasan usia bukan 10 tahun dihancurin, 5 tahun. Kalau kamu mau pakai yg tua itu hitungan pajaknya lebih mahal," ujar Ahok, Senin (19/1/2015).

"Kita mulai melakukan pembatasan kami beli kena pajak progresif. Kamu kalau beli mobil kita sesuaikan dengan pajak mobil, NPWP kamu sesuai nggak. Kamu beli mobil Rp 1 miliar bayar pajak Rp 2 juta kan kurang ajar. Model itu yang kami lakukan," lanjutnya.

Tak hanya pembatasan usia mobil, upaya Ahok untuk mengurangi kemacetan di Jakarta juga dilakukan dengan cara menerapkan sistem jalan berbayar atau electronic road pricing (ERP) serta penyesuaian tarif parkir berdasarkan zonanya.

"Sekarang pembatasan kita makanya kita setel ERP. Parkir kita setel per zonasi semakin ke tengah semakin mahal," ujar Ahok.

(rgr/ddn)

Toyota Rem Produksi dan Penjualan Mobil

Toyota Rem Produksi dan Penjualan MobilTokyo - Toyota memprediksi penjualan mobil mereka bakal turun sampai 1 persen atau menjadi 10,15 juta unit tahun 2015. Tahun lalu, Toyota masih menjadi rajanya mobil dunia dengan mencetak angka 10,23 juta unit.

Angka penjualan itu sudah termasuk anak-anak perusahaan Toyota seperti Daihatsu dan Hino.

Belum jelas apa penyebab Toyota menurunkan outlook penjualannya itu, namun jika dirinci per merek di grup Toyota, merek mobil Toyota bakal naik 0,4 persen menjadi 9,8 juta unit. Daihatsu turun 13 persen menjadi 800.000 unit, dan Hino mengalami kenaikan 3 persen menjadi 120.000 unit.

Karena penurunan outlook penjualan itu, maka Toyota mengerem produksi mobilnya 1 persen menjadi 10,21 juta unit.

Jika dirinci lagi total ada 9,01 juta mobil Toyota yang akan diproduksi, kemudian Daihatsu total 1 juta unit, dan Hino 200.000 unit kendaraan.


(ddn/ddn)

Seputar Mobil Klasik, Antik dan Vintage

Seputar Mobil Klasik, Antik dan Vintage Jakarta - Untuk membicarakan mengenai mobil klasik, tentu Anda harus mengetahui terlebih dahulu mengenai definisi mobil klasik. Anda harus mengetahui perbedaan di antara mobil klasik, mobil antik, dan mobil vintage.

Ketiga jenis mobil tersebut memang memiliki perbedaan yang sangat tipis, tergantung dari sudut pandang melihatnya.

Berikut ini adalah perbedaan ketiga jenis mobil tersebut.



Mobil Antik

Yang dikategorikan sebagai mobil antik pada umumnya adalah mobil yang berusia lebih dari 45 tahun. Namun, di beberapa negara, ada juga mobil-mobil yang dikategorikan sebagai mobil klasik berdasarkan ketentuan yang telah disepakati, bukan berdasarkan umur mobil. Akan tetapi, penentuan berdasarkan umur mobil juga banyak digunakan secara umum.

Selain itu, kondisi mobil dan aksesorisnya juga harus sesuai dengan bawaan awal, bukan yang telah diganti-ganti atau telah mengalami banyak perubahan besar.


Mobil Klasik

Definisi mobil klasik memang hampir tumpang tindih dengan mobil antik. Akan tetapi, umumnya mobil klasik adalah yang berusia minimal 20 tahun dan tidak lebih dari 40 tahun. Selain itu, ada juga yang menyatakan bahwa mobil klasik bukanlah yang diproduksi sebelum tahun 1925.

Karena itu, semua mobil antik bisa juga termasuk mobil klasik, tapi tidak semua mobil klasik termasuk mobil antik. Juga, mobil klasik boleh mengalami perbaikan dan perawatan agar tetap bagus, tapi tidak mengubah desain dan spesifikasi awal mobil tersebut.




Mobil Vintage

Definisi mobil vintage juga tumpang tindih dengan mobil antik. Bagi sebuah mobil untuk masuk ke dalam kategori mobil vintage haruslah yang diproduksi antara tahun 1919 dan 1930â€Â"tapi ada juga yang membatasi hingga tahun 1925.



Tidak seperti mobil antik dan mobil klasik, mobil vintage tidak harus mempertahankan desain asli dan spesifikasi awal, bahkan mobil vintage juga boleh dimodifikasi tanpa harus kehilangan status “vintage”-nya.

Mengoleksi mobil klasik merupakan hobi para pencinta mobil yang memiliki uang dan waktu untuk melakukannya. Walaupun itu adalah hobi yang menyenangkan, tapi tanpa informasi memadai dan passion yang tepat, hobi tersebut dapat membuat frustrasi dan membuat boros. Orang-orang yang memiliki pengalaman ketika membeli mobil klasik mengetahui bahwa membeli mobil klasik hampir sama dengan ketika membeli mobil baru. Membeli mobil juga merupakan sebuah investasi, karena itu Anda harus melakukannya dengan tepat. Jadi, apa saja yang harus Anda ketahui untuk menjadi kolektor mobil klasik? Inilah jawabannya.





Mobil Baru Baru Lolos Uji Keamanan Jika Ada Rem Darurat Otomatis

Mobil Baru Baru Lolos Uji Keamanan Jika Ada Rem Darurat OtomatisWashington - Uji keselamatan dan keamanan mobil baru New Car Assessment Program yang digelar oleh Lembaga Keselamatan Jalan Raya Nasional (NHTSA) Amerika Serikat, akan diubah. Jika sebelumnya pengujian lebih menekankan pada aspek keamanan pengemudi dan penumpang, kini ditambahkan uji kecanggihan rem darurat otomatis.

Seperti dilansir Reuters, Menteri Transportasi Anthony Foxx, dengan memasukan aspek pengereman untuk mencegah tabrakan di uji keselamatan dan keamanan itu, akan memantik kesadaran konsumen.

“Ini akan mendorong konsumen untuk mempertimbangkan aspek itu (pengereman darurat) saat mereka membeli mobil,” paparnya.

Sementara, untuk pabrikan, dengan adanya perubahan dalam pengujian mobil baru sebelum dipasarkan itu, diharapkan bisa menggugah sikap inovatif mereka. Terutama untuk menciptakan fitur pengereman yang menunjang keamanan dan keselamatan berkendara bagi pengguna mobil produksi mereka.

Dengan kata lain, kata Foxx, sistem pengereman darurat otomatis di mobil yang akan digelontorkan ke pasar, bukan sekadar fitur yang ditawarkan tetapi juga menjadi bagian penilaian untuk mendapatkan peringkat bintang lima.

Selama ini, dalam pengujian mobil baru yang menekankan aspek keselamatan jika terjadi kecelakaan, peringkat tertinggi dilambangkan dengan lima bintang.

Sementara, NHTSA menyebutkan, dari data kecelakaan yang dilansir kepolisian diketahui sepertiga dari jumlah kecelakaan lalu lintas sepanjang 2013 lalu, dikarenakan pengemudi yang tak tepat dalam melakukan pengereman. Mereka telat mengerem atau tidak menekan pedal rem secara penuh.

Kini, sistem pengereman otomatis menggunakan sensor untuk mendeteksi potensi tabrakan dan kemudian mengirimkan perintah untuk melakukan pengereman. Bahkan, sistem akan memberikan tekanan tambahan kepada sistem pengereman sehingga mobil melambat secara otomatis. Walhasil, tabrakan pun bisa dihindari.


(arf/ddn)

Mustang Dirilis di Tiongkok, Kapan Giliran Indonesia?

Mustang Dirilis di Tiongkok, Kapan Giliran Indonesia?Beijing - Pasar mobil Tiongkok merupakan pasar terbesar di dunia. Jadi tak jarang jika pabrikan mobil memanjakan masyarakat di sana dengan berlomba-lomba mengenalkan mobil baru. Tak terkecuali Ford, yang merilis Mustang terbaru.

Dilansir dari carnewschina, Jumat (23/1/2015), Mustang untuk pasar Tiongkok menggunakan mesin 2.3 liter 4 silinder EcoBoost.

Tak hanya itu, mesin yang lebih besar yakni mesin 5.000 cc V8 GT juga akan diperkenalkan akhir tahun nanti. Namun untuk mesin 3.700 tidak bakal tersedia di Tiongkok.

Mesin 2.3 liter turbocharged tadi bakal menghasilkan 314 tenaga kuda dan memiliki torsi mencapai 434 Nm.

Untuk pasar Tiongkok mobil ini akan mulai dibanderol mulai 399.800 yuan dan paling mahal 405.800 yuan (sekitar Rp 800 juta sampai Rp 816 juta). Kapan giliran Indonesia, Ford?




(lth/ddn)

Ini Pesaing Honda HR-V dari KIA

Ini Pesaing Honda HR-V dari KIABeijing - KIA beberapa waktu lalu merilis mobil SUV mungil. SUV itu sepertinya bakal menjadi pesaing dari Honda HR-V, Nissan Juke dan sejenisnya.

Crossover berbentuk compact itu dinamakan KX3. Sayang mobil ini hanya akan dipasarkan di Tiongkok saja.

KIA KX3 kabarnya akan diperkenalkan secara resmi di April 2015 pada ajang Shanghai Motor Show setelah tahun lalu diperkenalkan di Guangzhou. Karakter yang ditampilkan KIA kali ini pun terlihat mewah, dengan tubuh yang slim gril bersama ciri khas KIA Tiger Nose.

Begitu juga dengan tampilan roof-mounted spoiler, horizontal tail lamps dan twin exhaust pipes yang membuat mobil ini begitu mewah.

Lari ke bagian interior, tampilan layar sentuh tampaknya juga disediakan untuk bisa mengusung sistem infotainment dalam kabin.Dengan menggendong mesin 4 silinder berkapasitas 1.6 liter, yang mampu berlari setara dengan 123 tenaga kuda dan torsi mencapai 111 lb-ft.

Dan akan memiliki pilihan mesin Turbocharger yang mampu berlari setara dengan 200 tenaga kuda dan torsi mencapai 195 lb-ft.



(lth/ddn)

Berapa Konsumsi BBM New Mirage?

Berapa Konsumsi BBM New Mirage?Bandung - Mitsubishi Mirage model terbaru yang belum lama diluncurkan hanya mengalami perubahan dari sektor eksterior dan interior. Jantung pacunya tetap sama dengan model sebelumnya yakni 1.200 cc tiga silinder.

Meski mengusung mesin yang sama, berapa klaim konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) Mitsubishi New Mirage ini?

Head of MMC & MFTBC PR Department PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) Intan Vidiasari menuturkan, untuk New Mirage ini pihaknya belum melakukan pengujian seperti Mirage model yang lama. Dalam melakukan pengujian, KTB selalu menggunakan para ahli di bidangnya.

"Yang model baru belum kita tes lagi. Kita kalau tes konsumsi BBM mengundang teknisi dan menggunakan metode full to full," kata Intan di sela-sela acara Media Touring New Mirage dan Mirage Sport di Bandung, Jawa Barat.

Menurut Intan, untuk Mirage model lama hasil pengujian yang dilakukan beberapa waktu lalu berhasil membukukan hasil 24,2 km/liter.

"Yang baru belum tahu, tapi seharusnya karena mesinnya sama tidak ada yang berubah, jadi hasilnya harusnya sama seperti model yang lama," ucapnya.

Kendati New Mirage menggunakan ukuran pelek yang lebih besar 1 inci, namun itu tidak terlalu berpengaruh besar terhadap konsumsi BBM.

"Masalah pelek yang lebih besar itu bisa diabaikan karena tidak terlalu signifikan pengaruhnya," imbuh Intan.


(ady/arf)

Hybrid Ngebut Ini Made In Tiongkok

Hybrid Ngebut Ini Made In TiongkokShanghai - Pabrikan Eropa dan Jepang saat ini harus benar-benar waspada terhadap pabrikan Tiongkok nih. Bagaimana tidak? Kini pabrikan negara Tirai Bambu ini sudah mampu ciptakan mobil hybrid super.

Kali ini giliran produsen BYD yang unjuk gigi dengan memperkenalkan hybrid SUV High Performance, seperti dilansir leftlanenews, Kamis (22/1/2015).

Mobil SUV paling kencang yang dilahirkan BYD ini bakal dikenal dengan sapaan Tang. Nama ini terinspirasi dari 'Dinasti Tang', yang diklaim sebagai dinasti terbaik di Tiongkok.

Dengan menggendong mesin bensin 2.0 liter turbocharger yang langsung dikawinkan dengan 2 motor listrik sekaligus, SUV BYD ini mampu menyemburkan tenaga hingga 505 tenaga kuda dan torsi mencapai 531 lb-ft.

Untuk berlari 0-100 km/jam hanya butuh waktu 5 detik. Lalu seberapa jauh ya motor listrik Tang berlari? Dikatakan dengan baterai 18 kWh diklaim mampu mencapai 50 mil. Dan perpaduan mesin konvensional dan listrik SUV ini pun bisa berlari hingg 147 mpg atau 62,4 km per liter.

Kabarnya SUV paling ngebut milik BYD ini siap dibanderol USD 48.000 atau sekitar Rp 597 jutaan.


(lth/ddn)

Dok-Ing Loox, Mobil Listrik Mungil Termewah

Dok-Ing Loox, Mobil Listrik Mungil TermewahZagreb - Setelah sukses menjajakan mobil listrik mungil Dok-Ing XD, kini pabrikan robot asal Kroasia itu meluncurkan generasi kedua mobil bertenaga setrum tersebut, Dok-Ing Loox. Generasi anyar ini desain bodi dan parasnya lebih cantik dan mewah, sehingga tak sedikit orang menyebutnya sebagai Lamborghini kecil.

Seperti dilansir Autoevolution, Kamis (22/1/2015), berbeda dengan generasi lawas yang hanya berkapasitas dua tempat duduk, Loox memuat tiga kursi. Satu kursi untuk pengemudi yang berada tepat di tengah dan dua kursi penumpang di belakang.

Pabrikan pembuatnya mengklaim tata letak interior mobil itu mengadopsi tata letak mobil McLaren F1. Meski panjangnya hanya 2,8 meter dan lebar 1,7 meter, namun akses keluar masuk mobil ini tetap leluasa.

Maklum, selain berukuran besar, pintu mobil itu dibuka ke atas. Bahkan dengan ukuran yang mini itu pula, mobil ini sangat mudah mendapatkan tempat parkir, bahkan di sebuah supermarket yang sibuk sekali pun.

Soal performa jangan diragukan. Motor listrik dengan baterai ion lithium 32 kWh, mampu menyemburkan tenaga hingga 64 hp. Bobotnya pun cukup ringan, karena menggunakan sasis aluminum dan bodi terbuat dari serat karbon.

Walhasil, dengan bobot yang ringan dan tenaga sebesar itu, Dok-Ing Loox mampu berakselerasi dari kecepatan 0 -100 km/jam hanya dalam waktu 7,7 detik. Waktu yang hampir mendekati akselerasi VW Scirocco GT untuk jarak yang sama.

Untuk mengecas baterainya cukup mudah, hanya butuh waktu 3-8 jam. Tergantung dari sumber arus setrum yang digunakan. Hanya, untuk menebusnya memang tak murah. Mobil ini dibanderol US$ 35.000 atau sekitar Rp 431 juta.


(arf/lth)

Toyota Segarkan Tampilan Etios Valco

Toyota Segarkan Tampilan Etios Valco Jakarta - Setelah hampir dua tahun berlalu, Toyota melakukan penyegaran pada mobil hatchback Etios Valco. Eksteriornya mengalami perubahan ringan begitu pula pada interiornya dengan fitur-fitur baru.


Keterangan Foto :
Red Mica Metallic sebagai pilihan warna baru pada New Etios Valco. Toyota Etios Valco hadir dengan grade G, E dan JX dengan harga mulai  Rp 145,3 juta untuk tipe JX, Rp 159,9 juta untuk tipe E, dan Rp 171,1 juta untuk tipe G. Istimewa/dok Toyota.

Ini Pesaing Honda CR-V dari KIA

Ini Pesaing Honda CR-V dari KIABeijing - KIA beberapa waktu lalu merilis mobil SUV mungil. SUV itu sepertinya bakal menjadi pesaing dari Honda HR-V, Nissan Juke dan sejenisnya.

Crossover berbentuk compact itu dinamakan KX3. Sayang mobil ini hanya akan dipasarkan di Tiongkok saja.

KIA KX3 kabarnya akan diperkenalkan secara resmi di April 2015 pada ajang Shanghai Motor Show setelah tahun lalu diperkenalkan di Guangzhou. Karakter yang ditampilkan KIA kali ini pun terlihat mewah, dengan tubuh yang slim gril bersama ciri khas KIA Tiger Nose.

Begitu juga dengan tampilan roof-mounted spoiler, horizontal tail lamps dan twin exhaust pipes yang membuat mobil ini begitu mewah.

Lari ke bagian interior, tampilan layar sentuh tampaknya juga disediakan untuk bisa mengusung sistem infotainment dalam kabin.Dengan menggendong mesin 4 silinder berkapasitas 1.6 liter, yang mampu berlari setara dengan 123 tenaga kuda dan torsi mencapai 111 lb-ft.

Dan akan memiliki pilihan mesin Turbocharger yang mampu berlari setara dengan 200 tenaga kuda dan torsi mencapai 195 lb-ft.


(lth/ddn)

Resmi Sudah Motor Peugeot Dikendalikan Mahindra

Resmi Sudah Motor Peugeot Dikendalikan MahindraJakarta - Memang sudah sejak lama pabrikan motor India ngebet untuk bisa menguasai roda dua milik Peugeot. Dan kini bisa dipastikan, setiap motor Peugeot yang dilahirkan pasti sudah mendapatkan restu dari Mahindra.

Karena mulai kemarin, dikabarkan Mahidra kini sudah menguasai 51 persen saham motor Peugeot. Dalam visordown, dikatakan Mahindra telah mengucurkan dana hingga 15 juta Euro secara cash, dan membeli saham motor Peugeot dari pemilik lainnya mencapai 13 juta Euro.

Secara total Mahindra telah mengeluarkan dana hingga 28 juta Euro untuk menguasai 51 persen saham motor Peugeot.

Selanjutnya dikuasainya saham motor Peugeot oleh Mahindra. Mahindra bertekad akan lebih memperlebar pasar motor roda dua Peugeot, di Eropa, India dan Asia.

Dan pabrikan India ini juga mengatakan, Peugeot akan tetap menggunakan mesinnya sendiri tanpa digabung dengan mesin Mahindra. Karena Mahindra ingin menguasai pasar premium bersama Peugeot.


(lth/ddn)

Mandi Lumpur Bareng Jeep Wrangler Rubicon 3.0L 2015

Mandi Lumpur Bareng Jeep Wrangler Rubicon 3.0L 2015 Bogor, - Untuk menawarkan mobil Jeep yang lebih irit kepada konsumennya, PT Garansindo Inter Global pun menawarkan Jeep Wrangler dengan mesin berkapasitas 3.000 cc terbaru kepada masyarakat Indonesia.

Mobil ini juga menawarkan harga yang relatif lebih murah dibandingkan dengan Jeep Wrangler sebelumnya yang berkapasitas 3.600 cc.

“Kehadiran mesin 3.0L V6 Pentastar membuat Jeep Wrangler semakin efisien dari segi bahan bakar,serta semakin kompetitif dari segi harga jual. Mesin dengan dimensi yang lebih kecil menjadikan Jeep Wrangler lebih lincah dan efisien untuk penggunaan dalam kota. Juga mempunyai kapabilitas off-road khas jeep yang sangat baik.” ujar CEO Garansindo Muhammad Al Abdullah di Bogor.

Mobil Jeep Wrangler 3.0L terbaru ini resmi diluncurkan pada Rabu (21/1/2015) lalu di lintasan off-road Jeep Station Indonesia (JSI) di kawasan Mega Mendung, Bogor, Jawa Barat. Usai prosesi peluncuran mobil ini, beberapa awak media tak terkecuali detikOto pun diajak untuk merasakan ketangguhan Jeep Wrangler terbaru dengan melibas track yang didominasi oleh tanah dan lumpur.

Karakter medan off-road di JSI ini dirasa tepat untuk menguji keunggulan yang ditawarkan pada Jeep Wrangler terbaru ini. Sebab, mobil ini menerapkan sistem penggerak roda 4x4 yang cocok untuk medan tanah, bebatuan maupun lumpur-lumpur.

Bagaimana sensasi 'mandi lumpur' bersama Jeep Wrangler 3.0L 2015 ini? Yuk simak ulasannya berikut.


Ford Focus Terganas Hadir Bulan Depan

Ford Focus Terganas Hadir Bulan DepanDetroit - Setelah serangkaian uji jalan yang dilakukan Ford untuk model All New Focus, akhirnya Ford memberikan informasi peluncuran mobil terbaru ini. Pabrikan asal Amerka Serikat (AS) itu telah mengonfirmasi bahwa Ford Focus RS akan meluncur pada 3 Februari mendatang.

Seperti dilansir Top Gear, Kamis (22/1/2015), secara singkat Ford telah merilis video penggoda yang menampilkan pengujian Ford RS itu. Video itu ditutup dengan informasi peluncuran pada 3 Februari 2015.

Direncanakan, Ford Focus RS ini akan menjadi satu dari 12 mobil berperforma tinggi dari Ford yang akan menjadi anggota keluarga ‘Ford Performance' baru. Ford Focus RS ini berada di atas model ST.

Diperkirakan, mobil ini akan mengusung mesin EcoBoost 2.3 liter yang hadir pula di Mustang terbaru. Namun, jika dibandingkan dengan model ST, mesin Ford Focus RS bakalan dikemas hingga memiliki daya lebih dari 300 daya kuda. Dengan begitu, mobil ini akan semakin cepat dan galak.

"Untuk mendapatkan lencana RS, kendaraan harus menawarkan mobil tanpa kompromi yang bisa memberikan performa yang luar biasa di trek jika diperlukan, sambil memberikan pengalaman yang terbaik untuk mengemudi sehari-hari," kata Vice President for Global Product Development Ford, Raj Nair beberapa waktu lalu.