Friday, June 5, 2015

Bulan Depan, Renault Kadjar Meluncur di Inggris dengan Banderol Rp 367 Juta

Bulan Depan, Renault Kadjar Meluncur di Inggris dengan Banderol Rp 367 JutaLondon - Setelah dua bulan memperkenalkannya di ajang Geneva Motor Show Maret lalu, Renault akhirnya meluncurkan Sport Utility Vehicle (SUV) Kadjar di Inggris. Renault membnaderolnya mulai dari 17.995 poundsterling atau sekitar Rp 367 juta.

Siaran pers Renault yang dilansir Worldcarfans, Sabtu (6/6/2015) menyebut, SUV asal Prancis itu mulai tersedia di diler Inggris, Juli mendatang. Namun, bisa saja para pembeli menunggu pesanan mereka hingga September.

Mobil sport serbaguna Renault itu ditawarkan dalam empat tipe yang dilengkapi fitur ABS, electronic stability control, Hill Start Assist, cruise control dengan speed limiter, dan enam airbags sebagai fitur standar. Sementara untuk tipe Kadjar Dynamique S Nav mendapatkan fitur tambahan yang berupa pelek 19 inci, sensor parkir belakang dan depan, anti kabut pada sipon, serta lembaran kulit untuk membalut bagian interior.

Tambahan fitur juga diberikan di tipe Signature Nav yang berupa pelek alloy ukuran 19 inci, lampu utama LED, sunroof panoramic, sound system Boose dengan 8 speaker, jok berlapis kulit dan lain-lain. Namun semua tipe mengusung mesin yang sama yakni bensin TCe 130 yang bertenaga 128 hp dan torsi 205 Nm.

Pilihan mesin lainnya yakni diesel dCi 110 yang menyemburkan tenaga hingga 128 hp dan torsi 320 Nm. Penyaluran tenaga ke roda menggunakan transmisi manual enam tingkat percepatan.


(arf/arf)

Dengan Teknologi Ini, Pemabuk Tak Akan Bisa Kemudikan Mobil

Dengan Teknologi Ini, Pemabuk Tak Akan Bisa Kemudikan MobilWashington - Lembaga Keselamatan Jalan Raya Nasional (NHTSA) Amerika Serikat telah menggandeng sejumlah pabrikan mobil untuk menciptakan teknologi untuk menonaktifkan sistem di mobil jika kendaraan itu akan dikemudikan oleh orang yang mabuk. Mobil tak akan bisa dijalankan jika kandungan alkohol di darah pengemudi di atas 0,08 persen.

Seperti dilaporkan Auto Guide, Sabtu (6/6/2015), detector yang dinamai Driver Alcohol Detection System for Safety itu secara diam-diam dan sangat cepat mendeteksi kandungan alcohol di tubuh calon pengemudi. Caranya dengan memindai nafas dan sentuhan bagian tubuh orang yang bersangkutan ke bagian dari mobil, khususnya pintu.

Sementara untuk pendeteksi kandungan alcohol calon pengemudi mobil melalui nafas mereka, dipasang di roda kemudi. Walhasil, embusan nafas orang yang akan mengemudikan mobil akan langsung dideteksi.

Jika ternyata kandungan alkohol di tubuh orang tersebut melebihi ambang batas, maka mesin mobil tak akan bisa dinyalakan. Artinya, mobil tak akan bisa digunakan.

Proyek pengembangan teknologi ini tengah berlangsung dan akan bisa dipalikasikan secara massal di mobil pada lima tahun mendatang. Hanya, NHTSA tak menyebutkan pabrikan apa saja yang telah digandengnya, serta jenis mobil apa saja yang bakal menggunakan perangkat tersebut.


(arf/arf)

Ugal-ugalan di Jalan, Ferrari 458 Italia Tertabrak Mobil Polisi

Ugal-ugalan di Jalan, Ferrari 458 Italia Tertabrak Mobil PolisiZhejiang - Sebuah Ferrari 458 Italia yang tengah melaju di jalanan kota Ningbo, Provinsi Zhejiang, Tiongkok, tertabrak mobil polisi. Peristiwa itu terjadi karena mobil super itu ugal-ugalan, berjalan tak terkendali dan zig-zag itu berhenti mendadak, sehingga mobil polisi yang mengejar tak sengaja menabraknya.

Seperti dilaporkan Car News China dan Inautonews, Sabtu (6/6/2015), polisi mengejar Ferrari berkelir putih yang dipadu warna hitam itu karena sopir mobil itu memacunya dengan kencang di jalanan. Tak hanya itu. Mobil juga terlihat tak terkendali, terbukti berjalan secara zig-zag.

Melihat mobil melaju dengan sembrono dan berpotensi membahayakan pengguna jalan lain, itu polisi langsung mengejarnya dengan menunggangi sebuah pikap buatan Nissan Motor. Pedal gas pun langsung diinjak dalam-dalam.

Menyadari ada polisi yang mengejar, pengemudi Ferrari ciut nyali, Dia berusaha untuk menghentikan mobil, Hanya karena dia melakukannya secara tiba-tiba dan jarak mobil polisi yang tak jauh, tabrakan pun tak terhindarkan.

Bagian depan kiri pikap polisi menabrak bagian belakang Ferrari. Brakkk.. bumper belakang mobil super berlambang kuda jingkrak itu pun lepas, dan ujung depan sebelah kiri mobil polisi penyok.

Setelah diusut, ternyata pengemudi Ferrari dalam pengaruh alkohol. Dia diketahui telah menenggak minuman keras sehingga mabuk dan tak sadar telah membayahakan orang lain. Walhasil, polisi pun menggelandangnya ke kantor untuk dimintai keterangan.


(arf/arf)

Selain SUV Besar, Jaguar Juga Berniat Luncurkan Pesaing BMW X3

Selain SUV Besar, Jaguar Juga Berniat Luncurkan Pesaing BMW X3London - Selama ini Jaguar dikabarkan tengah menyiapkan Sport Utility Vehicle (SUV) yang akan menemani Range Rover di pasar, yakni J-Pace yang akan meluncur 2020. Namun, kini muncul kabar baru bahwa pabrikan ini akan membuat crossover yang lebih kecil yaitu E-Pace yang ditujukan sebagai pesaing BMW X3.

Seperti dilansir Car Magazine, Dabtu (6/6/2015), proyek ini memang baru tahap awal dari proyek besar yang dirancang di Whitley, Inggris. Tampilan crossover ini mirip dengan tampilan konsep F-Pace yang saat ini juga belum jelas kapan akan diproduksi.

Sejumlah kalangan menduga E-Pace bakal menggunakan platform D8 dari Discovery Sport baru.Memang, pengembangan model ini masih dalam tahap studi sehingga seperti apa bentuk aslinya nanti masih sangat mungkin berubah-ubah.

Namun patut diduga, dengan indikasi dimensinya bakal lebih kecil dari J-Pace dan F-Pace, maka posisi mobil itu berada di pasar yang dihubungi BMW X3. Tapi, kepastian untuk itu semua akan terjawab pada akhir dekade ini.








(arf/arf)

Terkait Airbag Takata Bermasalah, Mazda Tarik Lagi 1,6 Juta Kendaraan

Terkait Airbag Takata Bermasalah, Mazda Tarik Lagi 1,6 Juta KendaraanWashington - Menyusul pernyataan Takata Corporation yang menyebut jumlah mobil pengguna airbag Takata bermasalah dan harus ditarik bertambah, Mazda Motor juga memperluas program penarikan itu. Pabrikan ini kembali menarik 1,6 juta kendaraan yang ditengarai terkait dengan airbag bermasalah tersebut, sehingga total mobil Mazda yang ditarik mencapai 2,07 juta unit.

Seperti diwartakan Business Insider, Sabtu (6/6/2015), dari 1,6 juta mobil yang ditarik saat ini 465.000 unit diantaranya berada di Amerika Serikat, dan 76.000 unit di Jepang. Sisanya berada di beberapa negara.

Mobil yang masuk dalam daftar penarikan itu merupakan model buatan 2003 hingga 2008. Mobil Mazda yang diatrik adalah Mazda RX-8 buatan 2004-2008, Mazdaspeed 6 buatan 2006-2007, serta truk pikap Mazda B-series yang diproduksi 2004-2006.

Perliuasan penarikan mobil Mazda itu merupakan bagian dari 34 juta mobil yang menurut Takata Coprporation harus ditarik karena menggunakan airbag buatan pabrikan itu yang bermasalah. Cacat pada inflator airbag Takata dikarenakan menggunakan propelan zat kimia yang menyebabkan airbag mengembang secara berlebihan dan meledak.

Akibat ledakan itu, komponen logam dan plastik yang ada di airbag hancur dan mengenai pengemudi dan penumpang mobil. Setidaknya enam oang dilaporkan tewas akibat masalah ini.


(arf/arf)

Setelah Bali, Smart Rider Bertualang di Lombok

Setelah Bali, Smart Rider Bertualang di LombokMataram - Turing Honda Smart Adventure Jakarta-Lombok sudah memasuki hari ke sepuluh. Di etape kesepuluh ini, Sabtu (6/6/2015), Smart Rider akan menjelajah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

Berbagai persiapan pun sudah dilakukan tim turing Honda Smart Rider. Ke-12 skuter matik (skutik) Honda sudah disebrangkan dari Bali ke Mataram.

"Motor sudah dikirim menyebrang dengan kapal ferry dan mendarat dengan selamat jam 4 pagi tadi bersama tim supporting," kata Senior Manager Brand Activation Department PT Astra Honda Motor, Judhi Goutama, Sabtu (6/6/2015).

Di etape kesepuluh ini, rider dari komunitas pengguna motor Honda Bali akan digantikan oleh komunitas Honda Asosiasi Lombok. Rider yang mengikuti etape ini adalah dari Honda Vario Club, Honda Vario Owner Club, BeAT Community Mataram dan Sccopy Owner Mataram (Scooma).

"Riders Lombok sudah standby di pelabuhan Lembar Lombok," ujar Judhi.

Selama menyebrangkan motor, perjuangan cukup menantang. Sebab, gelombang laut dan angin cukup kencang.

"Perjuangannya adalah menyebrangkan motor dan tim di Selat Lombok dengan gelombang laut dan angin yang tinggi," jelas Judhi.


(rgr/arf)

Meski Lady Biker, Penampilan Tetap Nomor Satu

Meski Lady Biker, Penampilan Tetap Nomor SatuDenpasar - Kini, pehobi turing menggunakan sepeda motor tidak hanya untuk kaum Adam. Banyak wanita yang juga ingin merasakan hobi yang didominasi laki-laki.

Salah satu lady biker di acara Honda Smart Adventure, Embun Safitri dari Vario Bali Riders (Viber) menepis pandangan bahwa wanita tak pantas melakukan hobi yang didominasi kaum Adam. Wanita yang pernah turing dari Bali ke Solo itu mengaku juga ketagihan mengikuti turing.

"Ketagihan ikut turing. Perjalanan, kebersaamaan karena bisa kumpul," kata Embun.

Karena seorang wanita, keluarga pun mengkhawatirkan. Tapi dengan alasan hobi, Embun tetap melanjutkan kesukaannya menunggangi sepeda motor.

"Dari keluarga khawatir pasti. Sedikit dilarang. Tapi yang namanya hobi ya. Yang penting jaga diri aja. Tapi selama ini turing enggak ada apa-apa," ujarnya.

Sebelum melakukan turing, Embun juga tetap ingin tampil feminin. Selain menyiapkan kondisi fisik, kecantikan juga tetap harus dijaga.

"Persiapan turing, tetep make up. Walauppun lady bikers tetap pengen cantik lah ya," ucapnya sambil tertawa.

"Fisik pastinya, soalnya perempuan pasti lemah. Persiapan fisik pertama harus banyak-banyak istirahat terus makan diatur," tambahnya


(arf/arf)

Ini Dia Risers Jawara di Etape Semarang - Surabaya

Ini Dia Risers Jawara di Etape Semarang - SurabayaJakarta - Seluruh risers di etape keetiga telah berhasil menaklukkan rute Semarang hingga Surabaya. Selain dituntut aktif di media sosial masing-masing, selama tiga hari itu tata cara berkendara maupun tingkah laku mereka juga dinilai oleh panitia. Siapa juaranya?

Dari 15 risers yang terbagi dalam lima tim, dipilih dua tim sebagai pemenang. Dan, pemenangnya jatuh kepada risers dengan tim nomoer urut lima untuk juara kedua dan juara pertamanya jatuh kepada riser dengan nomor urut satu.

"Mereka sangat aktif di media sosial dan juga tingkah lakuknya juga sangat aktif selama 3 hari ini," tutur Yugo dari tim digital di program Datsun Risers Expedition (DRE) di Surabaya, Jawa Timur.

Sementara itu, perwakilan dari Nissan Motor Indonesia (NMI) Yuki menambahkan, ia selaku perwakilan dari Datsun mengucapkan banyak terima kasih kepada para risers dan para komunitas Datsun GO Community Indonesia (DGCI) dengan sambutannya yang sangat luar biasa.

"Para risers di etape 3 ini semangatnya sangat luar biasa. Terima kasih banyak semuanya," tutur Yuki usai makan malam di Surabaya, Jawa Timur.

Yuki melanjutkan, selama di perjalanan di etape ketiga ini benar-benar bisa membuktikan kalau Datsun adalah mobil yang luar biasa. Meski berada di segmen Low Cost Green Car (LCGC) yang notabene sebagai mobil murah tapi tidak terkesan murahan.

"Jadi saya semakin percaya diri dengan produk yang saya jual ini. Selama di perjalanan telah terbukti kalau Datsun bukan mobil yang murahan," ucapnya.





(ady/arf)

Teknologi Pintar BMW Ini Bisa Mencari Tempat Parkir Kosong

Teknologi Pintar BMW Ini Bisa Mencari Tempat Parkir KosongDetroit - Bayerische Motoren Werke (BMW) AG bersama mitra kerjasamnyam Inrix, tengah mengembangkan perangkat lunak teknologi pendeteksi tempat parkir yang kosong. Perangkat itu, tak hanya memudahkan pengemudi mobil tetapi juga menghemat bahan bakar.

Seperti dilaporkan Car Advice, Sabtu (6/6/2015), kedua pabrikan yang berkongsi itu bakal mempresentasikan hasil penelitian dan prototipe mobil pengguna teknologi tersebut di ajang TU-Automotive Detroit. Perhelatan itu adalah konferensi tentang telematika, teknologi otonom, dan mobilitas yang saat ini tengah digelar di Motor City, Detroit, Amerika Serikat.

Peranti yang dinamai Dynamic Parking Prediction itu menggunakan serangkaian sensor pelacak kendaraan. Berbekal data yang direkam oleh sensor tersebut, kedua pabrikan itu juga menghasilkan peta digital mutakhir yang sesuai dengan kondisi jalanan maupun tempat parkir terkini, termasuk tempat parkir yang masih kosong.

Untuk menggunakan perangkat ini bisa diakses melalui perangkat sistem hiburan di mobil. Data-data tersebut akan di-update setiap jam. Selain lokasi parkir yang masih kosong juga akan disajikan tarif parkir di tempat yang masih kosong tersebut, termasuk biaya per ham dan jam berikutnya.

Sedangkan informasi tempat parkir yang kosong disajikan di layar peta digital di dashboard mobil. Jadi cukup mudah bukan?







(arf/arf)

Wow, Empat Mekanik Ini Bongkar Pasang 4 Ban Mobil Kurang Dari 1 Menit

Wow, Empat Mekanik Ini Bongkar Pasang 4 Ban Mobil Kurang Dari 1 MenitFrankfurt - Tim mekanik asal Jerman yang terdiri dari empat orang berhasil memecahkan rekor dunia dalam bongkar pasang empat sebuah mobil. Empat ban mobil Ford Focus itu mereka lepas dan mereka ganti dengan ban baru hanya dalam waktu 59,62 detik.

Seperti dilansir Automobile, Sabtu (6/6/2015), rekor penggantian ban sebelumnya, yang tercatat di Guinness World Records 1 menit, 23,85 detik. Kini rekor itu ditumbangkan oleh Marco Herzlieb, Denis Werner, Gordon Neumann, dan Florian Walkenhorst yang bekeraja dengan cekatan dan cepat.

Dengan bantuan dongkrak dan peralatan elektrik, mereka dengan cepat melepas baut roda, mengangkat mengangkatnya, melepas, dan langsung mengganti ban dengan ban baru. Mereka saling bahu membahu sesuai tugas masing-masing,

Rekor yang mereka catatkan itu tentu di atas rata-rata penggantian ban tercepat yang dilakukan oleh orang biasa. Bahkan lebih cepat dari mekanik pengganti ban profesional sekali pun.

â€ÂSelamat kepada tim yang telah berhasil memecahkan rekor dunia. Ini adalah pertunjukan yang sangat luar biasa, yang membuktikan bahwa dengan semangat dan tekad yang kuat segala sesuatu bisa diwujudkan,â€Â papar salah seorang juri Guinness World Record,Eva Norroy.




(arf/arf)

Surabaya Jadi Saksi Risers Tuntaskan Etape Ketiga

Surabaya Jadi Saksi Risers Tuntaskan Etape KetigaSurabaya - Etape ketiga program Datsun Risers Expedition (DRE) telah rampung. Surabaya jadi saksi 15 risers menuntaskan ekspedisi nusantara menggunakan mobil Datsun GO+ Panca. Tepat pukul 20.15 WIB para risers tiba di kota Pahlawan.

Etape ketiga dimulai dari Semarang, Jawa Tengah pada Rabu (3/6/2015) dan berakhir di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (5/6/2015). Sebelum tiba di kota Pahlawan, para risers berkunjung ke beberapa tempat dan bermalam di kota Solo, dan Kediri.

Tiba di Surabaya, risers juga menyambangi diler Nissan-Datsun yang berada di jalan Ahmad Yani, Surabaya, Jawa Timur. Di diler itu juga sudah ada komunitas Datsun GO Community Indonesia (DGCI) Jawa Timur. Mereka menyambut hangat para risers.

"Karena mereka adalah perwakilan dari Datsun, maka menurut saya dari segi komunitas wajib kita sambut," ungkap Ketua Umum DGCI Jawa Timur Koessno saat berbincang dengan detikoto di diler Nissan-Datsun Surabaya, Jumat (5/6/2015).

Selama di diler, para risers rehat dan ada juga yang melihat-lihat fasilitas diler tersebut. Mereka juga berbaur dengan para komunitas DGCI Jawa Timur. Setelah itu, mereka akan mengadakan city touring.

Selama perjalanan etape ketiga dari hari pertama, para risers sangat menikmati jalan yang dilaluinya. Bahkan, dengan menggunakan mobil Datsun GO+ Panca, jalanan ekstrim sekaligus berhasil dilibasnya dengan lancar.

"Melewati jalan ekstrim sekaligus pakai mobil Datsun baik-baik saja. Kenyamanan dan kestabilannya juga cukup bagus," ujar salah satu riser, Bayu.
Halaman 1 2 »

(ady/lth)

Diluncurkan 11 Juli, Ini Ubahan di Fiat 500 Versi Facelift

Diluncurkan 11 Juli, Ini Ubahan di Fiat 500 Versi FaceliftNew Delhi - Tepat 11 Juli 2015 Fiat 500 terbaru akan resmi diperkenalkan dihadapan publik dunia. Meski baru akan diperkenalkan pekan depan tampilan Fiat 500 sudah bocor didunia maya. Bahkan berbagai pubahan telah dipaparkan. Hmm, apa saja yang berubah ya?

Seperti diwartakan Indianautosblog, Jumat (5/6/2015), diantara ubahan itu adalah bumper depan dan belakang yang dirancang ulang. Sedangkan lampu utama menggunakan LED seperti yang digunakan oleh Fiat 500X. Begitu pun dengan lampu belakang.

Untuk bagian kaki-kaki, Fiat menawarkan pelek alloy ukuran 15 atau 16 inci. Selain itu, untuk tampilan bagian eksterior bisa disesuaikan dengan keinginan dan selera pembeli. Soalnya, pabrikan asal Italia, itu menawarkan program personalisasi tampilan mobil dengan program Dressing.

Ubahan di bagian interior tak kalah menarik. Sisipan aksen krom menghiasi beberapa bagian, mulai dari lingkar kemudi, tombol power window, lembaran kulit untuk beberapa bagain menjadi penanda ubahan tersebut.

Kehadiran perangkat hiburan UConnect yang dilengkapi layar sentuh berukuran 5 inci semakin memperkuat kesan pembaruan di mobil tersebut. Hanya, untuk bagian mesin, ubahan tak terjadi.

Mesin 1.200 cc 8 valve yang menghasilkan tenaga 69 PS dan torsi 102 Nm tetap dipertahankan. Begitu pun dengan dua pilihan lain berdasar tenaga yang diembuskan yakni 85 PS dan 105 PS.

Penyaluran tenaga ke roda menggunakan transmisi manual lima tingkat percepatan atau gearbox otomatis dualogic AMT lima tingkat percepatan.



(arf/lth)

Dekati Pelanggan, Showroom Mercy Terbaru di Surabaya Dipindah

Dekati Pelanggan, Showroom Mercy Terbaru di Surabaya DipindahJakarta - PT Kedaung Satrya Motor memperkenalkan showroom Mercedes-Benz terbarunya di lokasi kawasan perumahan elit Citraland, Surabaya barat. Showroom baru yang berada di atas lahan seluas 1 hektar tersebut, berdiri untuk mendekatkan pelanggannya.

"Kita ingin mendekat ke pelanggan. Karena sekitar 70 persen pelanggan kami tinggal di Surabaya barat, ini nggak bisa dipungkiri lagi," kata President Director PT Kedaung Satrya Motor Tjipto Adi Hidajatno di sela acara pembukaan showroom terbaru di kawasan perumahan Citraland, Surabaya, Jumat (5/6/2015).

Showroom Mercy PT KSM sebelumnya berada di lokasi strategis di Jalan Mayjen Sungkono, Surabaya sejak 20 tahun. Namun, showroom tersebut berpindah ke kawasan perumahan Citraland, dengan lokasi yang lebih luas, lapang dan nyaman, dengan menggabungkan konsep 3S (showroom, service, spare parts) untuk memberikan pelayanan bagi pelanggannya maupun calon konsumen.

Investasi showroom baru Mercy ini menghabiskan lebih dari 350 milliar. Lokasi showroom di Jalan Citra Raya saat ini berada di jalan yang tidak terlalu ramai lalu lalang kendaran. Tapi, Tjipto optimis ke depan kawasan tersebut akan ramai, karena dekat dengan Ring Road Surabaya Barat, yang aksesnya memudahkan menuju ke Bandara Internasional Juanda, Pelabuhan Tanjung Perak maupun ke Gresik.

"Memang semua orang mengatakan demikian. Seperti yang saya katakan tadi, bahwa tidak bisa dipungkiri 70 persen pemilik Mercy ada di Surabaya barat. Dan kami punya pelanggan yang loyalis dan selalu mencari Kedaung Satrya Motor. Bahkan loyalis terus bertambah hingga 50 persen," terangnya sambil membeberkan, sebagai mitra bisnis Mercedes-Benz, pihaknya tetap optimis dapat memberikan lebih banyak kontribusi pada perkembangan bisnis Mercedes-Benz Indonesia.

Acara pembukaan showroom terbaru di Citraland ini dihadiri langsung President & CEO Mercedes-Benz Indonesia, Claus Weidner. Ia mengatakan, Surabaya merupakan salah satu kota terpenting untuk perkembangan bisnis Mercedes-Benz di Indonesia.

"Oleh karena itu, pembukaan showroom baru ini juga sesuai dengan tujuan utama Mercedes-Benz Indonesia, yaitu untuk memberikan pengalamn terbaik bagi pelanggan di Indonesia dan khususnya wilayah Jawa Timur," katanya.

Meski kondisi perekonomian Indonesia saat ini lesu, Claus optimis, Mercedes-Benz tetap menjadi pemimpin di pasar premium.

"Mercedes justru tumbuh di segmen premium. kami tetap memberikan yang terbaik, tidak hanya sale, tapi juga aftersale," jelasnya sambil menambahkan, Mercedes-Benz Indonesia ke depan akan melakukan ekspansi ke Bekasi, Malang dan Palembang.


(lth/ddn)

Menjelang Diluncurkan, Yamaha MT-25 Sudah Terpesan Puluhan Unit

Menjelang Diluncurkan, Yamaha MT-25 Sudah Terpesan Puluhan UnitJakarta - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing memang baru besok meluncurkan motor sport Yamaha MT-25. Namun, sejak digelarnya Pekan Raya Jakarta (PRJ) 29 Mei lalu, hingga saat ini motor versi naked Yamaha R25 itu telah ditawarkan ke konsumen dan telah terpesan puluhan unit.

â€ÂœSudah ada puluhan unit yang terpesan. Saya tidak hafal persisnya. Tapi, PRJ kan baru mulai. Sedangkan orang juga masih belun ngeh seperti apa wujud Yamaha MT-25 itu kecuali mereka yang penggemar fanatik dan mengikuti perkembangannya,â€Â papar Asisten General Manager Marketing Yamaha Indonesia, Mohammad Masykur kepada detikOto.

Menurutnya, peluncuran yang dilakukan Sabtu (6/6/2015) besok, diharapkan bakal memantik minat konsumen. Bahkan diyakini bisa mengimbangi penjualan saudaranya, Yamaha R25. â€ÂœMemang memasarkan varian yang naked itu, tantangan tersendiri bagi kami. Tetapi kami optimistis, itu bisa dilakukan,â€Â ujar Masykur.

Hingga hari ini, Yamaha masih mengedarkan brosur Yamaha MT-25 di arena PRJ. Pada brosur tersebut tercantum, banderol motor ini Rp 45 juta atau lebih murah Rp 8 juta dibanding Yamaha R25.

Harga itu dinilai pas, bukan hanya dilihat dari sisi strategi pemasaran, tetapi juga dari sisi value for money yang diperoleh konsumen.

Tampilan Yamaha MT-25 selain tak menggunakan fairing, dan diganti airscoop dan under cowl, juga menggunakan setang yang berbeda dengan Yamaha R25. Setang lebih lebar dengan posisi yang tegak dan lebih tinggi.

â€ÂœPosisi seperti itu menjadikan riding position pengendara lebih santai. Sebab, motor ini diposisikan sebagai motor turing sekaligus harian, sehingga posisi itu sangat pas, karena lebih santai,â€Â jelas Masykur.

Perbedaan lain adalah bentuk spion yang adaptif sehingga aman saat bersentuhan dengan spion atau bagian lain dari kendaraan lain saat melaju di jalan. Yamaha juga menggunakan bentuk lampu utama LED baru yang menyerupai huruf V dengan tambahan alis LED persis di atas lampu itu.

Tambahan yang tak kalah penting adalah handle bar atau pegangan yang berfungsi untuk memudahkan pengguna motor saat memindah atau menggeser motor saat parkir atau lainnya. Pegangan itu juga didesain khusus, dengan maksud mengurangi tingkat getaran atau vibrasi.


(arf/lth)

Penjualan Honda di Mei 2015 Naik 6,8 Persen

Penjualan Honda di Mei 2015 Naik 6,8 PersenJakarta - Selama awal tahun ini, penjualan otomotif di Indonesia turun drastis. Namun sinyal-sinyal kenaikan pasar sepertinya mulai terlihat. Menjelang bulan puasa, orang biasanya berbondong-bondong membeli mobil.

Lihat saja angka penjualan yang ditorehkan oleh PT Honda Prospect Motor (HPM) Tercatat penjualan Honda di bulan Mei meningkat hingga 6,8 persen dibandingkan April 2015 kemarin.

Seperti rilis yang diterima detikOto, Jumat (5/6/2015), pada bulan Mei 2015 Honda berhasil menjual 11.301 unit. Sedangkan penjualan Honda di April 2015 kemarin mencapai 10.583 unit. Dengan demikian secara total Honda pun telah berhasil melego 66.372 unit sepanjang tahun 2015.

"Hingga bulan Mei lalu kami bersyukur bahwa penjualan produk-produk andalan Honda seperti Honda Mobilio dan Honda Brio masih menunjukkan hasil yang positif. Apalagi didukung angka pemesanan Honda HR-V yang masih tinggi," ujar Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual PT Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy.

Jonfis pun berharap, dengan memasuki bulan ramadan yang sudah di depan mata, industri otomotif bisa lebih bergairah.

"Mendekati bulan puasa dan Hari Raya Lebaran mendatang, kami berharap pasar otomotif akan kembali bergairah dengan meningkatnya permintaan konsumen akan produk-produk baru," tambahnya.

Dikatakan Honda Mobilio dan Honda Brio Satya mencatat peningkatan penjualan di bulan Mei 2015. Dengan penjualan Honda Mobilio sebanyak 3.104 unit, meningkat dari bulan sebelumnya yang terjual sebanyak 2.388 unit.
Halaman 1 2 »

(lth/ddn)

Risers Mampir di Diler Datsun Malang dan Bertemu Komunitas DGCI

Risers Mampir di Diler Datsun Malang dan Bertemu Komunitas DGCIMalang - Berjalan kurang lebih 2 jam dari Karang Kates, Jawa Timur, risers tiba di Malang. 15 risers di etape ketiga ini langsung menyambangi diler Datsun yang berada di jalan Letjen S Parman, Malang, Jawa Timur.

Tiba di diler itu, para risers langsung disambut hangat oleh pihak diler. Mereka juga bertemu dengan Datsun GO Community Indonesia (DGCI) Chapter Malang Raya. Para risers langsung berfoto bersama dengan para karyawan diler dan komunitas DGCI Chapter Malang Raya.

Ketua DGCI Chapter Malang Raya, Agus Purnomo mengatakan senang bisa bertemu dengan para risers yang akan menjelajah nusantara menggunakan mobil Datsun. Agus melihat sepertinya para risers sangat senang dan tidak menemukan kendala yang berarti.

"Mereka semangat-semangat semua. Nampaknya mereka sangat puas mengikuti Datsun Risers Expedition (DRE) ini karena menurut mereka memiliki pengalaman yang berarti," ungkap Agus kepada detikOto di diler Datsun Malang, Jumat (5/6/2015).

Ditemui di tempat yang sama, Wakil Ketua DGCI Chapter Malang Raya Lazuardi menambahkan, anggota DGCI Chaper Malang Raya ini sendiri memiliki anggota sebanyak 65 orang dan yang aktif ada 42.

"Karena Malang ini kota kecil dan tidak macet jadi kita sering melakukan kopdar (kumpul-kumpul) dengan para anggota DGCI lainnya. Pada umumnya kita Kopdar di Jumat malam atau Minggu malam," tuturnya.

Setelah melakukan foto bersama, para risers menikmati suguhan makanan ringan yang telah diberikan oleh pihak diler. Diler Datsun di Malang ini berbeda dengan yang ada di kota lainnya. Diler ini berdiri sendiri atau tidak menyatu dengan diler Nissan.

Diler-nya pun cukup luas, baik tempat parkir, ruang servis, ruang tunggu serta ruang pamer yang bisa menampung 2 mobil Datsun.

Setelah rehat sejenak, para risers kembali akan melanjutkan perjalanannya hingga ke Surabaya. Mereka juga akan mampir di diler Datsun yang berada di Kota Pahlawan itu.