Monday, July 28, 2014

Ini Mobil Terlaris Sepanjang Masa di Inggris

Ini Mobil Terlaris Sepanjang Masa di InggrisJakarta - Dari sekian banyak mobil yang dijual di Inggris, ternyata mobil terlaris sepanjang masa di sana bukanlah mobil Inggris, melainkan mobil Amerika Serikat. Mobil itu adalah Ford Fiesta!

Untuk menyabet predikat tersebut, Ford Fiesta harus membukukan total penjualan lebih dari 4.115.000 unit sejak pertama kali diluncurkan di sana pada 1976.

Lebih keren lagi, Fiesta tercatat telah mampu memimpin segmen mobil kecil di Inggris selama 27 dari 37 tahun eksistensi mereka di sana dan telah menjadi mobil terlaris Inggris sejak 2009 setelah melampaui Ford Focus.

"Ford Fiesta hadir dari kekuatan ke kekuatan dan hari ini menggabungkan gaya, nilai, dinamika mengemudi dan teknologi yang luar biasa seperti mesin EcoBoost 1.0 liter yang telah memenangkan banyak penghargaan," kata direktur Ford Inggris Mark Ovenden.

Karena itu tidaklah salah bila pusat penelitian dan pengembangan Ford di Dunton Technical Centre diberi kepercayaan oleh Ford untuk mengembangkan banyak hal, termasuk mesin EcoBoost 1.0 liter yang telah memenangkan predikat Engine of the Year dalam beberapa tahun belakangan.

Sejak pertama kali dilahirkan, Fiesta telah banyak bertransformasi mulai dari hanya bertenaga 46 PS dari mesin empat silinder berkapasitas 950 cc hingga menjadi 100 PS dengan kapasitas 1.000 cc. Dengan kapasitas mesin yang tidak terlalu jauh itu, kekuatan mesin telah meningkat pesat.

Begitu pula dengan tingkat efisiensinya yang telah mencapai 65,7 mpg atau sekitar 27,93 km/liter. Padahal dahulu tingkat efisiensinya hanya 37,7 mpg atau sekitar 16,03 km/liter. Tingkat efisiensi ini berarti dua kali lipat.


Gokil, Mahasiswa Australia Pecahkan Rekor

Gokil, Mahasiswa Australia Pecahkan Rekor Jakarta - Persaingan memecahkan rekor terus dilakukan oleh banyak pihak, tidak terkecuali para mahasiswa. Para mahasiswa dari University of New South Wales (UNSW), Australia ini pun ingin mencetak rekor. Al hasil, rekor kendaraan listrik tercepat pun terpatahkan.


Keterangan Foto :
Ini dia mobil listrik yang digunakan mahasiswa dari University of New South Wales (UNSW) untuk memecahkan rekor. (Sunswift/Daniel Chen).

Harga Mobil Ini Mencapai Rp 231 Miliar

Harga Mobil Ini Mencapai Rp 231 MiliarJakarta - Makin tua makin jadi. Itulah yang terjadi pada mobil-mobil sport nan eksotis. Salah satunya adalah mobil yang satu ini. Harga mobil ini diperkirakan akan mencapai Rp 231,58 miliar.

Mobil ini adalah Ferrari 365 P Berlinetta Speciale model tahun 1966 yang dianggap sebagai salah satu karya terbaik rumah desain Pininfarina.

Mobil ini diperkirakan akan menjadi salah satu rebutan kolektor dari seluruh dunia. Bukan apa-apa, sebab mobil ini hanya dibuat sebanyak 1 unit saja. Jadi tidak ada yang menyamai mobil yang satu ini.

Terlebih, mobil ini dijual dalam kondisi yang prima. Meski berusia lebih dari setengah abad, mobil ini baru berjalan sejauh 7.900 km saja.

Di sisi lain, mobil ini juga dianggap sebagai yang mid-engine 12 silinder pertama yang digunakan Ferrari pada mobil jalanan mereka.

Mesin V12 yang digendongnya memiliki kapasitas 4.4 liter yang dikawinkan dengan tga karburator Weber. Untuk kekuatannya, mesin ini mampu memperlihatkan tenaga hingga 380 bhp pada 7.300 rpm yang disalurkan melalui gearbox transaxle manual 5-speed.

Karena tingkat kelangkaannya, maka diperkirakan mobil ini tidak akan terjual dengan harga rendah. Sebab mobil yang akan dilelang di Monterey Car Week pada pertengahan Agustus ini diperkirakan akan laku terlelang hingga US$ 20 juta atau sekitar Rp 231,58 miliar.


Bikin Baterai Mobil Listrik yang Oke, Tesla Gandeng Panasonic?

Bikin Baterai Mobil Listrik yang Oke, Tesla Gandeng Panasonic?Jakarta -

Salah satu pilar utama mobil listrik adalah baterai. Karena itu, kehandalan baterai adalah salah satu faktor penopang utama kesuksesan sebuah mobil listrik. Untuk urusan itu, produsen mobil listrik, Tesla, pun bekerjasama dengan Panasonic.

Kehandalan baterai saat ini memang masih menjadi problem utama mobil listrik saat ini. Kapasitas baterai yang belum terlalu besar membuat jarak jelajah menjadi terbatas. Hal inilah yang kemudian menjadi salah satu faktor utama yang dipertimbangkan oleh calon pembeli.

Nah, demi menyongsong era mobil listrik yang sudah di depan mata, Tesla pun menggandeng Panasonic untuk membuatkan mereka baterai listrik yang oke.

Sebagai jawaban, Panasonic pun dikabarkan bersiap untuk menginvestasikan dana hingga 20 miliar yen atau sekitar Rp 2,2 triliun meski menurut laporan yang dilansir Nikkei dan dikutip Reuters pengumuman resmi akan hal itu baru akan dilakukan dalam waktu dekat ini.

Walau berita sudah beredar, juru bicara Tesla masih enggan mengomentarinya. Tapi yang jelas, Tesla memang sudah mempertimbangkan 3 tempat di Amerika Serikat untuk membuat pabrik raksasa yang dijuluki 'Gigafactory.'

Pabrik ini pada tahun 2020 mendatang akan mampu menghasilkan baterai lithium-ion lebih banyak dari yang bisa dihasilkan oleh pabrik di seluruh dunia pada 2013.

Panasonic dikabarkan tertarik untuk ikut ambil bagian dala pabrik bernilai miliaran dolar tersebut. Dari total investasi yang diperkirakan akan senilai US$ 5 miliar, Panasonic dikabarkan akan menyumbang US$ 1 miliar diantaranya.

 

Mahasiswa Australia Pecahkan Rekor

Mahasiswa Australia Pecahkan RekorJakarta -

Persaingan memecahkan rekor terus dilakukan oleh banyak pihak, tidak terkecuali para mahasiswa. Para mahasiswa dari University of New South Wales (UNSW), Australia ini pun ingin mencetak rekor. Al hasil, rekor kendaraan listrik tercepat pun terpatahkan.

Tidak main-main, rekor kendaraan listrik tercepat dengan jarak jelajah 500 km dengan menggunakan 1 baterai yang telah bertahan selama 26 tahun patah oleh mereka di arena pacuan kuda di Victoria.

Selain itu, kecepatan rata-rata kendaraan listrik para mahasiswa yang mencapai lebih dari 100 km/jam selama pemecahan rekor juga lebih tinggi dari rekor dunia sebelumnya yang berada di angka 73 km/jam.

Rekor ini menurut situs resmi UNSW tinggal menunggu persetujuan dari Federation Internationale de l'Automobile (FIA). Ini adalah upaya pemecahan rekor di bidang otomotif teranyar setelah puluhan tahun tidak ada di Australia.

Terakhir kali rekor dunia FIA dipecahkan di Australia adalah pada bulan April 1984. Selanjutnya, catatan di Australia ada di Maret 1994 tapi itu hanya diawasi oleh Confederation of Australian Motor Sport.

"Sebagai driver Anda selalu ingin berada di podium dan tidak setiap hari Anda bisa memecahkan rekor dunia. Aku benar-benar menikmati bergaul dengan tim dan menjadi bagian dari sejarah," kata Garth Walden yang ikut serta dalam upaya pemecahan rekor ini.

Rekor ini sendiri tercipta dari mobil balap bertenaga surya bernama Sunswift eVe yang telah dikembangkan sejak tim mahasiswa UNSW didirakan pada tahun 1996. Mobil ini sudah memasuki generasi kelima.
Halaman 1 2 »

Menteri Inggris Bakal Pakai Mobil Listrik

Menteri Inggris Bakal Pakai Mobil ListrikJakarta -

Bila ingin mendorong masyarakat berbuat sesuatu, maka pejabat harus memberi contoh. Inilah yang akan dilakukan oleh pejabat Inggris yang akan segera menggunakan mobil listrik sebagai mobil dinas mereka.

Pemerintah Inggris sudah mengatakan kalau mereka akan segera menggunakan 150 mobil listrik sebagai armada resmi, termasuk untuk para menteri. Pemerintah berusaha untuk memberi contoh agar masyarakat percaya pada kendaraan ramah lingkungan seperti mobil listrik.

Karena para pejabat yang menggunakannya, jaringan pengisian tenaga listrik juga akan ditambah, bahkan di Downing Street yang menjadi kediaman Perdana Menteri juga akan ada charger pengisi tenaga mobil listrik.

Belum diketahui mobil apa yang akan digunakan. Tapi saat ini, di pasaran ada pilihan seperti Nissan LEAF, Vauxhall Ampera atau Chevrolet Volt. Ada pula Nissan E-NV200.

Menurut pejabat pemerintah Inggris, ini adalah salah satu upaya mereka untuk menjadikan kendaraan dinas pemerintahan Inggris 100% listrik di masa depan. Saat ini, ada sekitar 25.000 kendaraan yang digunakan pemerintah Inggris sebagai mobil dinas.

Selain akan menjadi contoh positif untuk masyarakat, pemerintah Inggris ingin penggunaan mobil listrik bisa menjadikan mereka lebih berhemat.

Bila Tutupi Cacat, Pejabat Perusahaan Diusulkan Dipenjara

Bila Tutupi Cacat, Pejabat Perusahaan Diusulkan DipenjaraJakarta -

Konsumen adalah raja. Konsumen haruslah mendapat barang terbaik sesuai dengan uang yang ia keluarkan. Bila ada masalah terkait produk yang konsumen beli, produsen harus menjelaskannya, tidak boleh ditutup-tutupi.

Karena itulah, dua senator di Amerika dilaporkan tengah mempersiapkan RUU yang secara langsung akan menghukum para eksekutif perusahaan yang sengaja menyembunyikan cacat produk yang bisa berdampak pada keamanan.

Dua senator itu adalah Richard Blumenthal Sens dan Bob Casey dengan nama Hide No Harm Act 2014. Aturan ini berfungsi sebagai respon terhadap General Motors yang diketahui telah menyembunyikan cacat di stop-kontak mobil mereka hingga 1 dekade setelah masalah pertama muncul.

Akibat hal ini, puluhan juta mobil GM akhirnya direcall setelah setidaknya 13 orang tewas akibat masalah tersebut.

Dalam aturan ini, perusahaan dan pejabat perusahaan akan diminta untuk memberitahu agen-agen federal dalam waktu 24 jam ketika menemukan masalah keamanan.

Bila disetujui, aturan ini akan secara signifikan mengurangi waktu pelaporan sebelumnya yang diharuskan melapor ke Badan Keselamatan Lalu Lintas Nasional AS atau National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA) lima hari setelah masalah ditemukan.

Bila hal itu tidak dilakukan, maka eksekutif yang melanggar aturan ini diusulkan untuk menghadapi tuntutan hingga lima tahun penjara, sementara pelapor akan kebal dari penuntutan federal.

Beberapa pihak mengatakan hukuman penjara terlalu berat, terlebih ini adalah kesalahan sebuah perusahaan. Denda masih dianggap menjadi solusi praktis seperti Toyota yang telah didenda hingga US$ 1,2 miliar atau denda terbesar dalam sejarah masalah otomotif di Amerika Serikat gara-gara masalah 'percepatan yang tidak diinginkan'.

Tapi, beberapa pihak lain berpendapat, hukuman berat harus diberikan sebagai efek jera karena selama ini eksekutif yang memegang komando suatu perusahaan terhitung aman dari tuntutan.

Motor Listrik Harley akan Jadi Bintang di Film The Avangers

Motor Listrik Harley akan Jadi Bintang di Film The AvangersJakarta -

Motor masa depan Harley-Davidson, LiveWire akan menjadi bintang di film Hollywood. Motor listrik pertama Harley ini akan tampil di film Avengers terbaru.

Seperti diketahui, Harley kini tengah bersiap menyongsong era kendaraan bertenaga listrik dengan menghadirkan LiveWire. Ini adalah jawaban produsen asal Milwaukee itu untuk mengantisipasi menipisnya minyak bumi.

Kabarnya, Harley-Davidson Livewire menggunakan motor listrik 3 fase tenaga 55 kW dan torsi 52 lbs.ft. Motor itu diharapkan bisa berlari dari 0-100 km/jam dalam hitungan 4 detik.

Dengan tenaga listrik yang digunakannya, LiveWire pun dianggap sebagai produk baru terbesar dan paling berani sejak perusahaan dibentuk pada tahun 1903. Dan Harley mengatakan bahwa LiveWire adalah awal dari masa depan mereka.

Kini, untuk lebih memperkenalkan LiveWire ke dunia, Harley bekerja sama dengan Marvel. Motor ini pun akan menjadi salah satu bintang di film The Avengers: Age of Ultron yang akan tayang di Amerika Serikat pada 1 Mei 2015.

Pada film, tersebut Harley-Davidson LiveWire akan digunakan oleh karakter Black Widow yang dimainkan oleh Scarlett Johansson dalam beberapa aksi kejar-kejaran.

 

Mobil Dengan Biaya Asuransi Termahal

Mobil Dengan Biaya Asuransi Termahal Jakarta -

Pemilik mobil-mobil mahal tentu tak pernah pusing untuk membayarkan biaya asuransi mobilnya tiap tahun. Wajar saja, sebab jika mereka mampu membeli mobil dengan harga selangit, maka membayar biaya asuransi per tahun menjadi soal kecil.

Namun, bagi kalangan yang di bawah mereka, biaya asuransi yang mereka bayarkan tiap tahun mungkin bisa seharga motor mewah baru. Untuk mengetahui mobil apa saja yang memiliki biaya asuransi per tahunnya sangat mahal, berikut ini kami tampilkan daftarnya.

Solar Subsidi Hanya Dijual di SPBU Pukul 08.00-18.00

Solar Subsidi Hanya Dijual di SPBU Pukul 08.00-18.00Jakarta -

Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) mengeluarkan aturan penjualan BBM subsidi di SPBU hanya boleh dilakukan pada pukul 08.00-18.00. Rencananya, aturan ini berlaku mulai 1 Agustus 2014.

"Itu hanya untuk solar subsidi, tidak berlaku untuk premium," kata Kepala BPH Migas Andy Noorsama Someng kepada detikFinance, Minggu (27/7/2014).

Menurut Andy,solar lebih rentan disalahgunakan. "Banyak truk-truk melansir khususnya pada malam hari," ujarnya.

Lansir artinya pembelian full tank kemudian ditimbun, lalu kembali lagi mengisi di SPBU.

"Kalau premium tidak, karena memang kebutuhan rill, sementara solar paling banyak disalahgunakan ke industri, pertambangan dan perkebunan, karena sesuai aturan mereka tidak boleh menggunakan solar subsidi," tandasnya.

Produsen Mobil Jepang Ini Untung Rp 11 T Dalam 3 Bulan

Produsen Mobil Jepang Ini Untung Rp 11 T Dalam 3 BulanJakarta -

Produsen mobil Jepang, yaitu Nissan, menyatakan untung 112,13 miliar yen (US$ 1,1 miliar) atau sekitar Rp 11 triliun dalam jangka waktu 3 bulan (April-Juni 2014). Keuntungan tersebut naik 37% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Untung yang tinggi ini didorong oleh besarnya penjualan di luar negeri. Sementara penjualan di dalam negeri, yaitu di Jepang, sedang lemah.

Nissan menyatakan, pihaknya meraup penjualan 2,47 trilun yen pada periode April-Juni 2014, nilai ini naik dari periode yang sama tahun lalu 2,23 triliun yen.

"Penjualan yang meningkat di Amerika Utara, Tiongkok, dan Eropa menutupi lemahnya penjualan di domestik, dan turunnya penjualan di emerging market (negara berkembang)," ujar Vicep President Nissan Joji Tagawa seperti dilansir dari AFP, Senin (28/7/2014).

Di tahun fiskal yang berakhir Maret 2015, Nissan menargetkan keuntungan 405 miliar yen, dan penjualan 10,79 triliun yen.

Nissan merupakan satu dari tiga produsen mobil raksasa pertama Jepang yang melaporkan kinerjanya. Untuk Toyota dan Honda akan melaporkan keuntungannya dalam beberapa pekan ke depan.

Produksi Pertama Dodge Challenger SRT Hellcat Bakal Dilelang

Produksi Pertama Dodge Challenger SRT Hellcat Bakal DilelangJakarta -

Penggemar muscle car Dodge Challenger SRT Hellcat 2015 berkesempatan lebih dulu memiliki mobil ini. Sebab Chrysler akan melelang produksi pertama Dodge Challenger SRT Hellcat 2015.

Dodge Challenger SRT Hellcat 2015 nomor identifikasi kendaraan (VIN) 0001 akan dilelang selama lelang Barrett-Jackson di Las Vegas pada 25-27 September 2014.

Dilansir berbagai sumber hasil lelang akan disumbankan pada pengidap cacat intelektual atau gangguan fungsi intelektual di daerah Las Vegas.

Mengikuti Dodge Challenger SRT Hellcat ada juga Chevrolet Camaro Z/28 , COPO Camaro dan model terbaru Ford Mustang yang turut dilelang oleh pihak Chrysler.

Produsen menyakini konsumen yang beruntung akan mendapat Dodge Challenger SRT Hellcat spesial yang sudah dimodifikasi di bagian eksterior dan interior yang lebih eksklusif. Dengan begitu mobil itu cocok menjadi barang memorabilia sepanjang masa.

Sementara mesinnya masih sama yakni mengusung mesin HEMI V8 6.200 cc dan dicangkok supercharger. Dengan komponen tersebut mesinnya mampu melontarkan tenaga sebesar 707 Hp dan torsi 650 Nm. Tertarik? Buruan terbang ke Las Vegas September nanti.

Google Maps Tidak Bisa Digunakan China

Google Maps Tidak Bisa Digunakan ChinaBeijing -

Hampir semua mobil berharga mahal sudah memiliki sistem navigasi sendiri di kabin. Tapi hal itu tidak terjadi di Tesla Model S yang dipasarkan di China. Alasannya, Google Maps tidak bisa digunakan di negeri tiongkok itu.

Untuk mobil seharga sekitar US$ 121.000 atau sekitar Rp 1,4 miliar, sistem navigasi seperti bawaan wajib. Dengan sistem navigasi yang terintegrasi, pengendara bisa dengan mudah mencapai tempat tujuannya tanpa perlu tersasar.

Tapi hal itu tidak terjadi di Tesla Model S yang dipasarkan di China. Alasannya, seperti banyak layanan lain Google, Google Maps juga tidak berfungsi di China.

Karena itu, basis sistem pemetaan di Tesla Model S pun tidak lagi menggunakan Google Maps.

Sebuah database peta kini tengah dipersiapkan oleh Tesla khusus untuk China. Bahkan, sistem pengenalan suara yang berbasis bahasa mandarin juga tengah disiapkan dan diperkirakan akan diperkenalkan di akhir tahun ini.

Relawan RSA Indonesia Gelar Aksi Simpatik Mudik Selamat

Relawan RSA Indonesia Gelar Aksi Simpatik Mudik SelamatJakarta -

Arus mudik dan balik Lebaran kerap menjadi sorotan. Persoalan utama yang mencuat adalah kemacetan arus kendaraan dan kecelakaan lalu lintas jalan.

Pada 2013, selama arus mudik dan balik Lebaran setiap hari rata-rata 230 kasus kecelakaan dan merenggut 50 jiwa per hari. Sekalipun angka-angka itu menurun jika dibandingkan dengan periode sama setahun sebelumnya, bagi Road Safety Association (RSA) Indonesia peristiwa itu merupakan persoalan besar.

“Bagi kami, satu nyawa saja melayang di jalan merupakan masalah besar. Karena itu, kami tak bosan melakukan sosialisasi, edukasi, dan advokasi untuk menciptakan lalu lintas jalan yang aman, nyaman, dan selamat,” tegas Edo Rusyanto, di sela Aksi Simpatik Mudik Selamat yang digelar RSA Indonesia, di Pangkalan Jati, Jakarta Timur, akhir pekan lalu.

Menurut Edo, salah satu cara mengajak publik agar lebih peduli masalah keselamatan berlalu lintas jalan adalah lewat kegiatan seperti aksi simpatik kali ini. Dalam aksi itu tiga puluhan relawan RSA Indonesia membentangkan spanduk. Pilihan jatuh di tiga titik Pangkalan Jati yang merupakan kawasan paling ramai di pintu keluar Jakarta menuju pantai utara (Pantura) Jawa. Selain spanduk berisi pesan ajakan keselamatan jalan, relawan juga membagikan selebaran dengan isi yang serupa.

Tak hanya itu, relawan juga membagikan peta jalur mudik terbaru edisi tahun 2014. Aksi kali ini ditutup dengan buka puasa bersama di sekretariat RSA Indonesia yang terletak di kawasan Pangkalan Jati, Jaktim.

Aksi simpatik kali ini diikuti relawan RSA Indonesia dari berbagai latar belakang. Ada yang mahasiswa, pekerja swasta, hingga wiraswastawan. Mereka hadir atas dorongan hati untuk berbagi, saling mengingatkan pentingnya berkendara yang aman dan selamat. Para relawan tidak mendapat bayaran.

Mereka juga dari berbagai komunitas atau kelompok masyarakat seperti Kulo Bikrs Sanes Gangster (KBSG), YJOCIndonesia, Jabric_Jakarta, YVCIndonesia, Independent Bikers Club (IBC), dan KHCC. Mereka bahu membahu saling memompa semangat dan tak bosan mengajak pemudik untuk menguttamakan keselamatan daripada kecepatan yang ugal-ugalan.
Halaman 1 2 »