Tuesday, May 3, 2016

Jual Kendaraan Tanpa Sertifikasi Lingkungan, Ford Didenda di Meksiko

Jual Kendaraan Tanpa Sertifikasi Lingkungan, Ford Didenda di MeksikoMeksiko - Otoritas lingkungan Meksiko, Profepa mendenda Ford dengan angka lebih dari 18 juta peso (Rp 13,69 miliar). Ford didenda lantaran pabrikan itu menjual mobil di Meksiko tanpa sertifikasi lingkungan yang tepat.

Diberitakan Reuters, Rabu (4/5/2016), denda itu terkait dengan penjualan sekitar 4.690 kendaraan. Ford dianggap tidak memiliki sertifikat yang menyatakan bahwa mobil yang dijualnya memenuhi syarat emisi gas buang dan tingkat kebisingan.

Dengan adanya kabar ini, Ford pun angkat bicara. Ford menganggap bahwa mobilnya tidak bermasalah.

Dalam sebuah pernyatannya, Ford Meksiko mengatakan, kendaraan yang terkena denda di Meksiko telah mem enuhi standar emisi yang diperlukan. Hanya, pabrikan itu tidak memiliki sertifikat emisi tepat waktu.

"Denda ini karena (Ford) tidak mendapatkan sertifikat emisi tepat waktu," kata Ford dalam pernyataannya.
(rgr/lth)

Toyota Pertimbangkan Pesaing Nissan Juke Nismo

Toyota Pertimbangkan Pesaing Nissan Juke NismoToyota - Saat ini Toyota telah memiliki crossover terbaru yakni Toyota C-HR. Kini dikabarkan, pabrikan asal Jepang itu sedang mempertimbangkan C-HR versi performa tinggi, calon pesain Nissan Juke Nismo.

Diberitakan Autocar, Rabu (3/5/2016), hal itu diisyaratkan oleh Pemimpin Insinyur Toyota C-HR, Hiro Koba. Hanya, dia harus mendapat persetujuan dari Toyota untuk mengembangkan C-HR berperforma tinggi.

Memang, Koba mengatatakan, C-HR versi performa tinggi itu belum menjadi rencana Toyota. Tapi dia mengindikasikan rencana itu.

"Saya mendorong untuk membuat mobil seperti itu (crossover versi performa tinggi). Saya harus mendapatkan persetujuan," katanya.

Senior Ma nager Toyota Rembert Serrus, C-HR cocok untuk dijadikan mobil berperforma. Dia juga tidak menampik kemugkinan itu.

"Itu mungkin saja, tapi itu tergantung seberapa banyak kita harus ubah. Versi sport bisa menjadi perubahan kecil atau bisa juga menjadi sebuah proyek baru," kata Serrus.

Koba diketahui tenga menguji coba prototipe C-HR versi balap. Model itu dikatakan bakal bersaing di balap ketahanan Nürburgring 24 Jam.

C-HR versi balap itu ditenagai oleh mesin bensin 1.500 cc turbocharger bertenaga 178 daya kuda. Mesin serupa bisa saja disajikan di Toyota C-HR performa tinggi untuk produksi umum. Jadi, tak menutup kemungkinan Toyota bakal membuat pesaing Nissan Juke Nismo.
(rgr/lth)

Inikah Tampang Pikap Mercedes-Benz GLT?

Inikah Tampang Pikap Mercedes-Benz GLT?Stuttgart - Upaya kolaborasi antara aliansi Renault-Nissan dan Daimler AG, akhirnya membuahkan hasil dengan lahirnya sebuah pickup, yang terbungkus dalam brand Mercedes-Benz.

Kini pikap Mercy ini pun mulai menampakkan diri, dan tengah diuji coba di jalanan. Dipercaya Mercedes-Benz Pikap ini akan disapa GLT. Namun jika melihat tampilan yang disajikan Mercedes-Benz GLT ini memiliki desain layaknya Nissan Navara.

Namun perbedaan akan terletak pada bahan material yang bakal lebih baik. Selanjutnya, meski belum diketahui secara pasti mesin apa yang bakal digendong dirinya. Mercedes-Benz Pikap GLT ini kemungkinan besar akan menggendong mesin diesel.

Dan dipastikan kelahiran Mercede s-Benz GLT akan mengganggu laju, Volkswagen Amarok yang akan diperkenalkan pada Paris Auto Show.
(lth/ddn)

Di Kuartal Pertama Ferrari Berhasil Menjual 1.882 Unit di Dunia

Di Kuartal Pertama Ferrari Berhasil Menjual 1.882 Unit di DuniaMaranello - Ferrari mengumumkan penjualan dunia mereka di kuartal pertama 2016. Hasilnya cukup menghebohkan, penjualan Ferrari berhasil meningkat hingga 15 persen.

Dilansir carscoops, Rabu (4/5/2016), dikatakan peningkatan penjualan Ferrari di dunia tidak lepas setelah dirinya memperkenalkan 488 GTB dan 488 Spider.

Tercatat penjualan Ferrari berhasil menembus hingga 1.882 unit atau meningkat sekitar 15 persen, dibandingkan dengan kuartal yang sama pada tahun kemarin mencapai 1.635 unit.

Penjualan terbaik Ferrari berada di Eropa, timur tengah dan Afrika yang berhasil menyerap sekitar 950 unit. Atau meningkat sekitar 24 persen dibandingkan tahun lalu.

Selanjutnya pasar Amerika Serikat juga dinilai sukses, mencapai penjualan hingga 523 unit atau naik sekitar 2 persen dibandingkan tahun lalu mencapai 515 unit.

Begitu juga dengan pasa China, yang juga mengalami peningkatan sekitar 16 persen atau mencapai 156 unit. Ferrari juga mengalami peningkatan penjualan di wilayah APAC seperti Jepang, Australia, Singapura, Indonesia, dan Korea Selatan, mencapai 253 unit atau meningkat sekitar 14 persen.

Terakhir, Ferrari juga mengumumkan penjualan Ferrari dengan mengusung mesin V8 naik sekitar 21 persen. Selanjutnya untuk pilihan mesin V12 mengalami penurunan hingga 6 persen. Dan secara total Ferrari sudah mengantongi sekitar USD 713 juta dengan keuntungan bersih mencapai USD 89 juta atau naik sekitar 19 persen dibandingkan periode yang sama di tahun lalu.
(lth/ddn)

BMW X3 M Siap Adopsi Water-Injection Inline-6

BMW X3 M Siap Adopsi Water-Injection Inline-6Munich - Bukan rahasia lagi jika BMW tengah menuai keuntungan besar dari keluarga M. Rencananya BMW pun siap menghadirkan X1 M, X3 M dan X4 M kedepannya dipercaya akan diperkenalkan.

Kini tampilan yang dipercaya menjadi wujud BMW X3 M terlihat tengah diuji di jalanan. Seperti dikutip autoevolution, Selasa (3/5/2016).

BMW X3 M yang memiliki kode F97 oleh pabrikan ini, dipercaya akan diperkenalkan ada 2017 akan memiliki performa dahsyat. Tidak hanya sampai disitu, X3 M ini akan memiliki tampilan yang lebih agresif dari model X3 versi standar. Seperti tampilan air intake yang lebih lebar, begitu juga dengan desain dan ukuran pelek yang lebih lebar, namun memiliki desain yang lebih ceper.

Tampilan desain belakang, dikatakan model ini akan lebih memperkental seri nuansa M. Sebut saja seperti tampilan 4 knalpot, lampu utama dan taillights. Selain itu dipastikan model ini akan menjadi pesaing utama dari Mercedes-AMG GLC 63, Audi RS Q5, dan Porsche Macan Turbo.

Meski masih dalam bentuk prototipe, diperkirakan model ini akan mengusung mesin 6 silinder, yang mampu menyemburkan 500 Hp. Meski turbo apa yang bakal ditawarkan masih rahasia, dipercaya model ini akan memiliki water injection, yang sudah diperkenalkan pada BMW M4 GTS.

Tidak sampai disitu, generasi BMW X3 akan mengusung platform terbaru yakni All New Platform Christened CLAR. Sehingga bisa dipastikan model ini akan memiliki bobot yang tidak akan terlalu berat. terakhir kabarnya model ini akan diperkenalkan tahun depan.
(lth/ddn)

Mercedes-Benz New E-Class Coupe Mulai Tampil

Mercedes-Benz New E-Class Coupe Mulai TampilStuttgart - Mercedes-Benz mulai menguji model terbaru New E-Class Coupe di jalanan. Meski coba dibuat samar, tampilan Mercedes tidak bisa menutupi jati diri New E-Class Coupe.

Dilansir carscoops, Selasa (3/5/2016), New E-Class Coupe hadir dengan hanya menawarkan 2 pintu, dengan tampilan yang terlihat mirip dengan C-Class Coupe.

Diprediksi tampilan interior bakal disajikan tidak jauh berbeda dengan model sedan, dengan Twin-screen digital instrument cluster. Namun dibagian belakang masih akan menyajikan 2 kursi penumpang.

Diprediksi model Coupe terbaru Mercedes-Benz ini masih akan mengusung mesin New E-Class sedan. Yaitu mesin V8 AMG 4.0 liter Twin-Turbo, yang menawarkan 2 tenaga b erbeda, 563 Hp dan 604 Hp.

Terakhir, model ini dipercaya akan diperkenalkan pada 2017. Dengan harga yang belum ditentukan, hingga hari kelahirannya tiba nih.