Frankfurt - Setelah memperlihatkan Q50 beberapa waktu lalu, merek mobil mewah Infiniti kembali siap membuat gebrakan. Sebuah konsep sedan terbaru akan mereka perlihatkan dengan label Q30 Concept.Infiniti yang merupakan divisi mobil mewah Nissan menurut rencana akan memperlihatkan mobil ini di Frankfurt Motor Show yang akan digelar pada September mendatang.
Infiniti menjelaskan kalau kehadiran mobil konsep terbaru ini merupakan sinyal kuat bagi mereka untuk masuk lebih dalam ke segmen mobil premium melawan merek-merek Eropa.
Mengusung konsep yang memadukan sportifitas dengan kemewahan, konsep Q30 akan menargetkan generasi baru dari pelanggan mobil premium dunia.
Desain mobil ini masih menerapkan bahasa desain yang sama dengan Infiniti Q50 dan diklaim akan memprovokasi perubahan radikal di segmen mobil kompak.
"Infiniti Q30 Concept merupakan awal ekspansi portofolio produk yang menyokong strategi pertumbuhan yang agresif kami secara global," kata Johan de Nysschen, Presiden Infiniti Motor Company, Ltd.
"Dalam pencarian kami untuk menarik pelanggan premium berpikiran muda dan modern, Infiniti Q30 Concept memiliki gaya yang khas dan mencapai tingkat baru kualitas produk," tambahnya.
"Q30 Concept bakal ramping dan menggoda," kata Alfonso Albaisa, Infiniti Direktur Eksekutif Desain.
"Ketika Anda melihat kucing besar yang cepat, seperti cheetah, mereka memiliki kelangsingan dan langkah yang ringan. Hampir seperti mengambang. Itulah otot-otot yang ingin kami tunjukkan dengan Q30 Concept," lugasnya.
Seperti halnya Infiniti Q50, juara F1 Sebastian Vettel yang menjadi direktur di Infiniti juga ikut membantu pengembangan mobil ini.
(syu/ddn)






New York - Akibat ribut masalah uang dan mobil, seorang istri nekad menabrak suaminya. Sang suami yang umurnya jauh lebih muda pun tewas.
California - Produsen mobil listrik Tesla mengejutkan dunia otomotif. Meski mobil listrik terhitung belum terlalu populer, pendapatan perusahaan asal California, Amerika Serikat ini naik 15 kali lipat.
Jakarta - Produsen mobil dunia berlomba untuk menampilkan mobil yang efisien. Mercedes-Benz menyebut deretan model irit mereka dengan nama BlueEfficiency, sementara VW menggunakan nama BlueMotion. Audi pun tidak mau kalah dan Ultra pun lahir.
Frankfurt - Citycar asal Korea, Hyundai i10 bakal tampil lebih ganteng. Mobil ini kena permak dan tampang baru generasi kedua Hyundai i10 tersebut siap diperlihatkan pada bulan depan.
Frankfurt - Produsen mobil Toyota siap kembali menggebrak dunia otomotif. Bulan depan raksasa asal Jepang itu akan memperlihatkan teknologi balap yang menggunakan sistem hybrid.
Jakarta - Produsen mobil Honda siap menggebrak Eropa. Merek Jepang ini bersiap untuk memperlihatkan Honda Civic Tourer terbaru pada bulan September mendatang.