Wednesday, February 3, 2016

Bill Gates Hafal Pelat Nomor Semua Karyawannya

Bill Gates Hafal Pelat Nomor Semua KaryawannyaWashington - Mengingat pelat nomor satu dua mobil saja rasanya gampang-gampang susah. Tapi beda halnya dengan salah satu orang terkaya di dunia, Bill Gates. Ia hafal pelat nomor mobil milik karyawan yang bekerja di perusahaannya, Microsoft.

Pendiri Microsoft itu dalam wawancara dengan BBC mengungkapkan dirinya berhati-hati dalam menerapkan standar bekerja untuk karyawannya.

Ia melihat tempat parkir untuk memantau kapan para karyawan biasa datang dan pulang kantor. Hal itu Bill Gates lakukan untuk menyesuaikan standar yang diberlakukan bagi para karyawannya. Sebab itu, orang dengan kekayaan mencapai $79.2 miliar tersebut hapal plat nomor mobil para karyawannya.

"Saya har us sedikit hati-hati untuk tidak mencoba dan mengaplikasikan standar bekerja saya kepada karyawan. Saya tahu pelat nomor mobil karyawan saat melihat di parkiran kapan mereka datang dan kapan mereka pulang. Dengan hal itu, saya harus menerapkan standar yang wajar di perusahaan," ujar Bill Gates.

Bill Gates mendirikan perusahaan software yang saat ini terbesar di dunia, Microsoft bersama rekannya Paul Allen pada 1975. Meski ia menyandang gelar sebagai orang terkaya di dunia, Bill Gates cukup 'rendah hati' dalam memilih mobil. Salah satu mobil populer yang ia miliki yaitu Porsche 959.



(nkn/ddn)

Bos Yamaha Dukung Klasifikasi SIM Motor

Bos Yamaha Dukung Klasifikasi SIM MotorJakarta - Klasifikasi Surat Izin Mengemudi untuk pengendara motor berdasarkan kapasitas mesin masih jadi wacana. Namun bos Yamaha mendukung langkah tersebut.

"Ini positif buat saya, karena ini sama seperti di Jepang atau di Eropa," ujar Presiden Director dan CEO Yamaha Indonesia, Minoru Morimoto di Sentul, Bogor, Jawa Barat.

Tidak sampai disitu, Minoru juga dirinya juga menuturkan, jika memang SIM benar-benar diklasifikasikan, maka akan mengurangi tingkat kecelakaan di jalanan.

"Karena saat orang mengendarai motor besar itu perlu teknik tersendiri, saat orang mengendarai motor besar langsung tancap gas kan sangat berbahaya. Bisa saja langsung terjatuh, sehingga mereka butuh p elatihan," ujarnya.

Lalu bagaimana dengan penjualan motor besar Yamaha di Indonesia ya apakah akan terpengaruh? "Pasar motor besar? Model ini kan sangat tergantung dengan bea impor, pajak barang mewah dan kami tidak punya pilihan (dengan mengikuti peraturan, yang membuat penjualan tidak sebanyak motor dengan mesin kecil-Red)," katanya.

"Tapi konsumen kelas atas ingin bergaya dan tugas Yamaha itu melahirkan dan menjaga segmen ini," tambahnya.


 
(lth/ddn)

Setelah di Eropa, Hyundai Tucson Anyar Meluncur di India

Setelah di Eropa, Hyundai Tucson Anyar Meluncur di IndiaNew Delhi - Hyundai Motor Company meluncurkan versi terbaru Hyundai Tucson di gelaran India Auto Show 2016 yang kini tengah berlangsung. Meski berukuran lebih kompak ketimbang pendahulunya, namun fitur keamanan dan kenyamanan lebih banyak.

Seperti diwartakan Rushlane, Rabu (3/2/2016), Hyundai Tucson hadir di India pertama kali lima tahun lalu. Permintaannya pun mengalir cukup deras dan konsumen menginginkan ukuran yang lebih kompak.

Tren anyar itu dinilai sesuai dengan versi anyar Tucson yang dibuat berukuran lebih kompak dengan desain yang lebih menguatkan karakter SUV. Grill bergaya heksagonal, lampu utama dual proyektor  dengan DRL LED.

Sementara, lengku ngan di atas roda dibuat lebih menonjol. Mengimbangi tampilan anyar itu, pelek gaya baru dengan ukuran 19 inci digunakan.

Tampilan bagian belakang tak kalah menarik. Lampu belakang berteknologi LED, knalpot yang dilapis krom,  serta spoiler dipasang tinggi menguatkan karakter SUV . Meski begitu kesan dari belakang, ukuran mobil itu tetap ramping menawan.

Pada bagian interior, kesan  kenyamanan dan iaman ditonjolkan. Peranti hiburan berlayar sentuh 8 inci, koneksi Bluetooth dengan smartphone,  plus sunroof panoramic membawa kesan modern dan nyaman.

Sedangkan fitur rem parkir otomatis, kamera parkir, 6 buah airbag, pengereman yang menggunakan Antilock Braking System (ABS), dan Electronic Brake Force Distribution (EBD) menjadi bukti tingkat keamanan yang disajikan.

Begitu pun dengan pendeteksi blind spot, serta pencahayaan statis di bagian kabin memberi kemudahan bagi pengemudi.

Hyundai menyebut  versi anyar Tucson ini d ibangun dengan platform baru sehingga kabin terasa lapang dengan bagasi berkapasitas 513 liter. Adapun mesinnya  2.000 CRdi yang menghasilkan tenaga 182,5 bhp  dan torsi 402 Nm. Penyaluran tenaga ke roda menggunakan transmisi otomatis enam tingkat percepatan. Hyundai menawarkannya dalam versi berpenggerak dua dan empat roda.

Peluncuran di India ini dilakukan setelah di Eropa. Sebelumnya, mobil ini dipamerkan di Geneva Motor Show pada Maret 2015, dan setelah itu diluncurkan.

Lihat Juga: Video Hyundai Santa Fe Sport