Monday, January 12, 2015

Mercy Lahirkan Mobil Plug-in Hybrid Kedua

Mercy Lahirkan Mobil Plug-in Hybrid KeduaDetroit - Satu lagi mobil yang ramah lingkungan dirilis oleh Daimler AG. Pada pameran otomotif North American International Auto Show (NAIAS) di Detroit yang berlangsung pekan ini Mercedes-Benz C350 Plug-in Hybrid resmi diperlihatkan kepada pecinta otomotif.

Mercedes-Benz C350 Plug-in Hybrid ini merupakan model plug-in hybrid (mobil hybrid yang baterainya bisa dicas oleh listrik) kedua setelah S500 Plug-in Hybrid. Direncanakan, mobil berteknologi sama akan diluncurkan dalam waktu tiga tahun.

Dalam keterangan resminya, C350 Plug-in Hybrid berbeda dengan pendahulunya, S500 Plug-in Hybrid.

Mobil hybrid yang bermain di segmen C-Class ini menggendong mesin yang lebih kecil, yaitu mesin bensin empat silinder 2.0 liter yang mengambil mesin C250 dengan dukungan motor listrik brushless.

Mesin konvensionalnya mampu mengeluarkan tenaga hingga 208 daya kuda pada 5.500 RPM dengan torsi puncak 258 lb-ft.

Sementara motor listriknya akan menghasilkan tenaga tambahan hingga 80 daya kuda dengan torsi 251 lb-ft. Jika digabungkan, C-Class hybrid ini bisa memuntahkan tenaga hingga 275 daya kuda dengan torsi 442 lb-ft.

Sebuah gearbox otomatis 7G-TRONIC tujuh percepatan yang telah di-upgrade bertugas untuk menyalurkan daya ke roda belakang. Hal itu bisa memungkinkan sedan C350 Plug-In Hybrid berakselerasi dari posisi diam hingga kecepatan 100 km/jam dalam 5,9 detik sebelum mencapai kecepatan tertingginya, 250 km/jam.
Halaman 1 2 »

(rgr/ddn)

Kecelakaan Beruntun Melibatkan 200 Mobil dan Truk di Michigan, AS

Kecelakaan Beruntun Melibatkan 200 Mobil dan Truk di Michigan, ASMichigan - Sebuah kecelakaan beruntun yang melibatkan hampir 200 kendaraan yang terdiri mobil penumpang dan truk terjadi di Interstate 94, Galesburg, Michigan, Amerika Serikat.

Jalan licin yang menyebabkan truk pembawa kembang api terguling dan menyambar truk bermuatan asal format, timbullah kobaran api besar.

Seperti dilansir CNN, sedikitnya satu orang tewas dalam kecelakaan itu. Jean Larocque, 57 tahun, sopir truk yang bermuatan kembang api tak bisa menyelematkan diri ketika truk yang dikemudikannya terguling. Truk kembang api itu meledak dan mengakibat kendaraan lain ikut terbakar.

Pada saat bersamaan, sekonyong-konyong truk yang mengangkut 44.000 pound asam format melaju dengan kencang, karena sopir berusaha mengerem tapi akhirnya terguling, suasana lalu lintas pun semakin panik.

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit, asam format adalah cairan yang tak berwarna, namun memiliki bau yang sangat tajam. Selain itu, cairan ini bisa menyebabkan iritasi pada kulit, mata, serta tenggorokan kering. Bahkan orang yang menciumnya akan mual-mual.

Sementara seperti dilaporkan USA Today, saksi mata mengatakan, para pengemudi dan penumpang mobil keluar dari kendaraan mereka dan berlarian menjauh. Mereka berteriak-teriak agar orang menjauh dari mobil mereka.

"Aku langsung melompat keluar dari mobil, sebab aku melihat truk dan mobil berdatangan dan mereka tak bisa berhenti," kata Randall Kem, saksi mata itu.

"Aku berlari menjauh dan melewati pepohonan untuk berlindung," ujarnya.

Sementara, kepolisian setempat menggambarkan suasana lalu lintas sangat kaca dan mencekam. Kobaran api yang disusul tabrakan beruntun membuat suasan semakin kacau. "Suasana sangat semrawut,” ujar Inspektur Polisi Tracey McAndrew.


(arf/ddn)

Mobil Super Acura NSX

Mobil Super Acura NSX Jakarta - Lama dinantikan kehadirannya, akhirnya Honda resmi memperkenalkan mobil super Acura NSX versi produksi di ajang North American International Auto Show (NAIAS) 2015 yang tengah berlangsung di Detroit, Amerika. Versi produksi dari supercar Honda Acuran NSX ini tampil dengan sentuhan warna merah yang menyala serta tampilan yang benar-benar sporty dan agresif.


Keterangan Foto :
Acura NSX dipamerkan di North American International Auto Show (NAIAS) 2015. Istimewa/Honda.

Ini Model Paling Dahsyat yang Pernah Dibuat MINI

Ini Model Paling Dahsyat yang Pernah Dibuat MINIDetroit - Pabrikan mobil MINI meluncurkan John Cooper Works Hardtop (JCWH) model terbaru di gelaran North America International Auto Show yang kini tengah berlangsung di Detroit, Amerika Serikat. Model ini diklaim sebagai MINI paling garang yang pernah dibuat pabrikan itu.

Seperti dilansir Los Angeles Times dan Leftlanews, Selasa (13/1/2015), MINI menyebut, model terbaru JCWH itu mengusung 2.000 cc empat silinder yang dilengkapi turbocharger. Mesin ini mampu menyemburkan tenaga hingga 231 hp pada 5.200 â€Â" 6.000 rpm, dan torsi 236 lb-ft pada 1.250 â€Â" 4.800 rpm.

Tenaga itu lebih besar 39 hp dibanding tenaga yang disemburkan mesin 1.600 cc yang diusung MINI JCWH generasi sebelumnya. Sementara torsinya lebih besar 41 lb-ft.

Tenaga tersebut disalurkan ke roda dengan menggunakan transmisi otomatis 6- tingkat percepatan. Dengan tenaga dan torsi sebesar itu, JCWH anyar itu mampu berakselerasi dari 0 â€Â" 90 km/jam dalam waktu 6,1 detik.

Sementara itu, laporan penjualan BMW Group menyebut penjualan MINI sepanjang 2014 lalu mengalami stagnasi bila dibanding 2013. Meski pada bulan Desember tahun itu terjadi lonjakan penjualan sebesar 20 persen dan penjualan pada kuartal keempat meningkat 17 persen.


(arf/ady)

Perkenalkan, SUV Pertama Bentley Bernama Bentayga

Perkenalkan, SUV Pertama Bentley Bernama BentaygaDetroit - Ajang North American International Auto Show (NAIAS) 2015 yang berlangsung di Detroit, Amerika, menjadi saksi bagi Bentley. Sebab, produsen mobil mewah asal Inggris ini resmi merilis nama untuk Sport Utility Vehicle (SUV) pertamanya.

Dalam keterangan resminya, Selasa (13/1/2015) SUV pertama Bentley itu bernama Bentayga. Sebenarnya, nama ini sempat terdengar beberapa bulan lalu, tapi baru kali ini diresmikan.

"Bentayga adalah nama yang mencerminkan SUV yang terbaik melebihi dari kendaraan lain yang ada di dunia. Bentayga juga hadir dengan kinerja yang luar biasa dan memberikan pengalaman yang baru," ujar CEO Bentley Wolfgang Durheimer.

Tak hanya itu, Bentley juga membocorkan beberapa styling dari SUV terbarunya itu. Dari gambar yang dibocorkan terlihat grill depan akan menggunakan desain yang besar serta diapit oleh kampu yang melingkar.

SUV termewah dari Bentley akan tetap dibangun menggunakan platform dari MLB Evo yang juga akan digunakan pada Audi A7 generasi terbaru dan akan digunakan pada SUV lainnya di Volkswagen Group.

Bicara mengenai harga, Bentley juga memastikan SUV teranyarnya ini akan dijual tidak jauh dari harga 164.000 Euro atau setara dengan Rp 2,4 miliar.


(ady/ddn)

Kapan Waktu yang Tepat Melepas Mobil Anda?

Kapan Waktu yang Tepat Melepas Mobil Anda? Jakarta - Ada kalanya mobil Anda sudah tidak layak lagi dikendarai di jalanan. Bukan hanya karena faktor umur mobil yang sudah tua, tapi ada banyak hal yang dapat membuat mobil Anda sudah tidak layak dan nyaman lagi untuk dikendarai, terutama untuk jarak jauh.

Apa pun alasannya, saat seperti itu akan tiba pada mobil Anda, dan mau tidak mau Anda harus rela untuk melepas mobil tersebut. Apa sajakah tanda-tanda untuk melepas mobil Anda? Berikut ini lima pertandanya.

Yuk Intip Spesifikasi Lengkap Mobil Super Honda, Acura NSX

Yuk Intip Spesifikasi Lengkap Mobil Super Honda, Acura NSX Detroit - Generasi terbaru supercar Honda Acura NSX kembali diluncurkan setelah 25 tahun menghilang dari peredaran. Dalam mengembangkan Acura NSX ini, Honda membutuhkan waktu selama 3 tahun dan melakukan serangkaian uji coba di beberapa negara.

Nah, Anda penasaran dan ingin tahu spesifikasi lengkap dari versi produksi Honda Acura NSX ini? Yuk kita simak bersama ulasannya di bawah ini!

Menaksir Harga Supercar Honda, Acura NSX

Menaksir Harga Supercar Honda, Acura NSXDetroit - Dalam ajang North American International Auto Show (NAIAS) 2015 yang berlangsung di Detroit, Amerika, Honda memperkenalkan versi produksi dari mobil supernya, Acura NSX generasi terbaru. Tapi, Honda belum merilis soal harganya.

Dilansir laman Worldcarfans, Selasa (13/1/2015) meski belum semua data spesifikasinya dirilis oleh Honda, tapi beberapa media otomotif yang ada di luar sudah berspekulasi mengenai harga Acura NSX generasi terbaru.

Harga estimasi untuk Honda Acura NSX itu diperkirakan dibanderol US$ 150.000 atau setara dengan Rp 1,88 miliar.

Versi produksi dari supercar Honda Acuran NSX ini tampil dengan sentuhan warna merah yang menyala serta tampilan yang benar-benar sporty dan agresif.

Jantung pacunya itu sendiri, Acura NSX ini dibekali mesin V6 Twin-turbcharged dengan 9 percepatan yang menggunakan dual clutch transmission (DCT) dan 3 motor listrik Sport Hybrid sistem.


(ady/ddn)

Wah, Lamborghini Dipakai untuk Ngangkut Sepeda

Wah, Lamborghini Dipakai untuk Ngangkut SepedaBeijing - Membawa sepeda di bagian berlakang mobil adalah hal yang lumrah dan kerap kita temui di jalanan. Namun hal itu menjadi hal yang menarik perhatian orang jika mobil yang dipakai mengangkut adalah supercar kondang Lamborghini.

Seperti dilansir Autoevolution, Senin (12/1/2015) pengemudi mobil super asal Santa Agata, Bologna, Italia itu meluncur dengan lancar di jalan raya. Memang tak disebutkan di negara mana jalanan itu.

Namun, dari tayangan video yang diunggah laman itu, kemungkinan besar itu terjadi di jalanan sebuah kota di Tiongkok. Setidaknya terlihat dari kondisi jalanan, kendaraan yang lalu, termasuk pengendara sepeda motor.

Tingkah polah orang kaya yang memiliki mobil mewah itu terkadang terkesan nyleneh.

Entah untuk menarik perhatian atau sekadar iseng, atau yang lainnya.
Pada akhir tahun lalu misalnya, sebuah supercar di London dipakai untuk mengangkut kado Natal. Bahkan sebuah kejadian lain, Lamborghini Aventador, digunakan sebagai tempat tidur boneka Teddy Bear.

Sementara di Tiongkok, Lamborghini yang sama dipermak habis dengan dandanan custom. Itu sah-sah saja, toh semua milik mereka. Hanya, bagi yang tak biasa bisa mengelus dada, mobil miliaran rupiah itu bagi mereka yang berpunya menjadi sebuah mainan yang biasa saja.






(arf/ddn)

VW Tiguan Bakal Berkapasitas Tujuh Penumpang

VW Tiguan Bakal Berkapasitas Tujuh PenumpangCalifornia - Ini akan menjadi kabar gembira bagi Anda pecinta merek Volkswagen (VW) terutama pengguna model Tiguan. Sebab, pabrikan mobil asal Jerman itu tengah menyiapkan model terbaru dari Tiguan yang dijadwalkan meluncur sebelum tahun 2017 mendatang.

Seperti dilansir laman Caradvice, Selasa (13/1/2015) VW Tiguan model terbaru itu akan memiliki jarak sumbu roda yang lebih panjang dibandingkan model sebelumnya. Sehingga kapasitas penumpangnya bertambah, menjadi tujuh penumpang.

Menurut Chief Executive Officer Volkswagen America, Michael Horn generasi terbaru dari Tiguan juga akan diproduksi di Amerika Utara dan Eropa.

"Tahun lalu kami pernah mengumumkan akan memproduksi SUV disini (Detroit). Sekarang kita memiliki keputusan untuk memperpanjang wheelbase Tiguan dan memproduksinya disini," ungkap Horn.

Tak hanya itu, Horn juga menegaskan Tiguan model terbaru ini akan memiliki jok pada baris ketiga. Jadi, kapasitas tujuh penumpang itu bukan opsional, tapi benar-benar standarnya.

"Kami memiliki leegroom terbaik di kelasnya dan memiliki headroom yang superior," ucapnya.


(ady/arf)

Ini Santa Cruz, Cikal Bakal Pikap Crossover Hyundai

Ini Santa Cruz, Cikal Bakal Pikap Crossover HyundaiDetroit - Pabrikan asal Korea Selatan, Hyundai Motor, tengah menyiapkan pikap crossover Santa Cruz. Konsep mobil yang dinamai Millennials itu kini tengah dipajang di North America International Auto Show yang kini tengah berlangsung di Detroit, Amerika Serikat, yang kini tengah berlangsung.

Seperti dilansir Carscoops, Selasa (13/1/2015), Hyundai Amerika menyebut mobil sebagai kendaraan Urban Adeventure. “Crossover anyar ini memungkinkan semua penggunanya untuk melakukan kegiatan apa saja sepanjang pekan, mulai dari melakukan pekerjaan mereka, kegiatan sosial, atau kegiatan di alam bebas, “ bunyi pernyataan Hyundai.

Pabrikan itu mengklaim, meski tongkrongan mobil itu berwujud pikap, namun bukanlah pikap biasa. Mobil itu, katanya, didesain untuk memenuhi harapan sebagian konsumen yang ingin mengekspresikan diri, efisiensi dan kemampuan manuver dari mobil.

Mobil persilangan antara SUV dan pikap itu mengusung mesin 2.000 cc berturbocharger yang mampu menyemburkan tenaga hingga 190 hp dan torsi 406 Nm, Konsumsi bahan bakarnya mencapai 7,8 liter per 100 kilometer. Sistem penggerak rodanya menggunakan teknologi khas Hyundai yakni HTRAC All Wheel Drive System.

Produsen mobil asal Negeri Ginseng itu mengaku optimistis, dengan mobil anyar itu pihaknya bisa menggaet konsumen crossover dan sedan. Terutama mereka yang menginginkan mobil dengan kegunaan maksimal dan tanpa kompromi.


(arf/arf)

Ratusan Aston Martin Ditarik di Tiongkok

Ratusan Aston Martin Ditarik di TiongkokBeijing - Sejumlah model Aston Martin, yang dipasarkan di Tiongkok mengalami masalah pada pemanas joknya, sehingga berpotensi menyebabkan jok mengalami overheat. Sedikitnya 602 unit mobil mewah asal Inggris itu ditarik di negeri itu.

Pernyataan Lembaga Pengawasan Kualitas, Inspeksi, dan Karantina Tiongkok seperti dilansir China Daily, Selasa (13/1/2015), mengatakan, penarikan dilakukan mulai 9 Januari.

"Model yang ditarik terdiri dari Aston Martin V8 Vantage, V8 Vantage S, Aston Martin DB9, Virage serta Aston Martin DBS," bunyi pernyataan lembaga itu.

Mobil yang ditarik itu dibuat pada Oktober 2006 dan Oktober 2014. Modul elektronik dari pemanas kursi depan bermasalah dan saklar off dari peranti itu tak berfungsi. Kondisi itu berpotensi menyebabkan kursi mengalami overheat, dan mrelukai siapa saja yang tengah duduk di atasnya.

Aston Martin Tiongkok mulai melakukan perbaikan. Proses tersebut diberikan tanpa dipungut biaya.


(arf/ady)

Pohon, Sumber Bahan Bakar Mobil di Masa Mendatang

Pohon, Sumber Bahan Bakar Mobil di Masa MendatangMichigan - Semakin langkanya sumber bahan bakar fosil, telah memicu sejumlah kalangan mencari alternatif. Salah satunya, Eucalyptus atau biasa dikenal dengan pohon kayu putih.

Seperti dilansir laman Motoring, Selasa (13/1/2015), hutan besar pohon kayu putih bisa memberikan bahan bakar bio untuk mobil Bentley dan bahan bakar pesawat Boeing.

Adalah Gerald Tuskan, seorang ahli genetika tanaman yang bekerja di Oak Ridge National Laboratory, Amerika Serikat (AS) yang bermimpi untuk melahirkan teknologi baru. Menurutnya, industri otomotif dalam 50 tahun ke depan bisa bersumber dari bahan terbarukan, yaitu pohon.

"Suatu hari, kami akan membuat dan memberi bahan bakar mobil kami dari pohon," kata Tuskan.

Dirinya bersikeras bahwa nantinya akan ada pengalihan penggunaan bahan bakar mobil dari bensin yang dibor dari kerak bumi menjadi bahan bakar etanol berbasis pohon kayu putih.

Tuskan dan lebih dari 80 peneliti dari 18 negara yang berbeda telah menemukan Eucalyptus grandis genom dari salah satu pohon yang tumbuh tercepat di dunia. Mereka menemukan, dengan manipulasi genetik, pohon itu bisa menyediakan bahan bakar beroktan tinggi.

"Kami bisa memodifikasi jalur biokimia dalam daun sehingga kami dapat mengembangkan potensi Eucalyptus sebagai sumber bahan baku alternatif untuk bahan bakar jet," kata Tuskan.

Pohon lain yang diteliti Tuskan dan rekannya adalah pohon yang tinggi dan kurus, poplar. Perubahan genetik dari pohon ini bisa menghasilkan serat karbon yang dibutuhkan mobil pada saat ini.

Setidaknya sepertiga dari berat pohon ini terdiri dari polimer berserat yang disebut dengan lignin. Bahan ini pun sebenarnya sudah bisa dilihat dalam kemasan sert karbon di bodi beberapa mobil saat ini.

"Untuk mobil, pohon bisa didekonstruksi kemudian direkonstruksi ke dalam bodi, bingkai, interior dan hal-hal seperti itu. Tergantung pada apa yang diinginkan pelanggan," katanya.

(rgr/arf)

Wow, Lamborghini Ini Dipakai Mengangkut Sepeda

Wow, Lamborghini Ini Dipakai Mengangkut SepedaBeijing - Membawa sepeda di bagian belakang mobil adalah hal yang lumrah dan kerap kita temui di jalanan. Namun hal itu menjadi hal yang menarik perhatian orang, jika mobil yang dipakai mengangkut adalah supercar kondang Lamborghini.

Seperti dilansir Autoevolution, Senin (12/1/2015) pengemudi mobil super asal Santa Agata, Bologna, Italia itu meluncur dengan lancar di jalan raya. Memang tak disebutkan di negara mana jalanan itu.

Namun, dari tayangan video yang diunggah laman itu, kemungkinan besar itu terjadi di jalanan sebuah kota di Tiongkok. Setidaknya terlihat dari kondisi jalanan, kendaraan yang lalu, termasuk pengendara sepeda motor.

Tingkah pola orang kaya yang memiliki mobil mewah itu terkadang terkesan nyleneh. Entah untuk menarik perhatian atau sekadar iseng, atau yang lainnya.

Pada akhir tahun lalu misalnya, sebuah supercar di London dipakai untuk mengangkut kado Natal. Bahkan sebuah kejadian lain, Lamborghini Aventador, digunakan sebagai tempat tidur boneka Teddy Bear.

Sementara di Tiongkok, Lamborghini yang sama dipermak habis dengan dandanan custom. Itu sah-sah saja, toh semua milik mereka. Hanya, bagi yang tak biasa bisa mengelus dada, mobil miliaran rupiah itu bagi mereka yang berpunya menjadi sebuah mainan yang biasa saja.