Tuesday, March 22, 2016

Akibat Aksi Teroris, Audi Tunda Produksi di Brussels

Akibat Aksi Teroris, Audi Tunda Produksi di BrusselsBrussels -  Bom mengguncang Kota Brussels, Belgia. Imbasnya, Audi memutuskan untuk menghentikan produksi mobil di Brussels untuk sementara.

Seperti detikOto kutip dari Automotive News, Rabu (23/3/2016), Audi mengatakan, sekitar 1.100-an karyawan yang bekerja di shift terakhir Selasa, (22/3/2016) kemarin disarankan tetap berada di rumah. Sebab, Audi khawatir setelah bom mengguncang bandara Brussels dan stasiun kereta metro yang menewaskan lebih dari 30 orang dan puluhan lainnya luka-luka.

"Sejauh ini, produksi shift awal untuk hari berikutnya (Rabu, 23 Maret) belum dibatalkan. Namun, hal ini dapat berubah tergantung pada peristiwa dan saran polisi," kata seorang juru bic ara Audi.

Shift terakhir pada Selasa kemarin dijadwalkan untuk memproduksi sekitar 250 unit mobil Audi A1. Dengan penghentian produksi sementara ini, Audi berharap agar angka produksi itu bisa dipenuhi di kemudian hari.

Pabrik itu dikabarkan dekat dengan lokasi aksi teror. Pabrik di distrik Forest itu terletak hanya beberapa blok jalan dari aksi tembak-menembak yang mematikan terkait dengan serangan Paris pada November lalu.

Sejauh ini, tidak ada indikasi yang menunjukkan karyawan Audi jatuh sebagai korban serangan. "Tidak ada yang dikenal (sebagai karyawan Audi) dalam hal ini," sebut juru bicara Audi.

Audi menegaskan, keamanan telah ditingkatkan di pabrik Brussels. Pabrik itu kini mempekerjakan sekitar 2.500 tenaga kerja.
(rgr/nkn)

BMW Siapkan Mobil Mewah Penantang Mercedes-Maybach

 BMW Siapkan Mobil Mewah Penantang Mercedes-MaybachMunich - BMW telah mengonfirmasi rencana untuk mengembangkan mobil ultramewah yang hadir di atas Seri 7. Mobil ultra-mewah BMW itu bakal menjadi penantang Mercedes-Maybach.

Laporan Automotive News yang dilansir Leftlanenews, Rabu(23/3/2016), Kepala Pengembangan BMW, Klaus Froehlich mengindikasikan bahwa pihaknya tengah menyiapkan model ultra-mewah. Dia mengatakan, BMW sedang mengembangkan model baru yang akan dibandeol mulai dari 150.000 euro (Rp 2,2 miliar).

Sebagai informasi, model BMW paling mahal di Jerman saat ini adalah BMW 750Li xDrive yang dijual mulai dari 115.100 euro (Rp 1,7 miliar).

"Sama seperti pesaing tertentu, kami akan menawarkan golongan harga 150 .000 euro dan seterusnya," kata Froehlich.

'Pesaing tertentu' yang dimaksud Froehlich adalah Mercedes-Maybach S600. Model itu dibanderol sekitar US$ 170.000 (setara dengan 151.000 euro/ Rp 2,2 miliar).

Sementara itu, konsep mobil BMW Vision Future Luxury yang diperkenalkan pada 2014 lalu tampaknya menunjukkan arah desain potensial untuk mobil ultra-mewah BMW. Konsep itu menyajikan desain mobil mewah dengan interior futuristik.


(rgr/nkn)

Ini Kelebihan Mesin Terbaru MU-X

Ini Kelebihan Mesin Terbaru MU-XBangkok - Isuzu Thailand resmi memperkenalkan generasi terbaru mesin 1.9 dan 3.0 liter Ddi Blue Power di Bangkok Motor Show 2016. Mesin itu pun diklaim memiliki berbagai kelebihan.

Dikatakan, mesin ini menyabet gelar Car of the Year 2016 di Thailand, sebagai 'The Most Hi-Tech Diesel Engine'. Mesin ini menjadi mesin SUV pertama di dunia yang menawarkan kapasitas 1.900 cc diesel. Apalagi dengan mengusung transmisi baru New Rev Tronic otomatis dan manual 6 percepatan.

"Kami menjadi leader dengan menawarkan Isuzu MU-X 1.9 dan 3.0 Ddi Blue Power," ujar Senior Vice President of Tri Pecth Isuzu Sales Co, Panatda Chenavasin, di Bangkok Motor Show 2016.

Isuzu mengklaim, mesin MU-X terbaru 1.9 dan 3.0 Ddi Blue Power, memberikan ketangguhan untuk menunjang gaya hidup dengan performa mesin yang ditawarkan. Selain itu mesin ini sangat efisien untuk segmen SUV.

Tingkat kenyamanan dan keamanan lebih juga ditawarkan. MU-X ini menawarkan cruise control automatic speed control, safety camera Full HD.

Bicara soal performa mesin, MU-X 1.9 liter Blue Power dengan transmisi otomatis 6 percepatan, diklaim bakal lebih bertenaga, asethetic, emisi rendah, dan sangat efisien. Mesin dengan tipe R74E-TC ini akan mampu menyemburkan 150 kW/3.600 rpm dan torsi 350 Nm/ di 1.800-2.500 rpm.

Sedangkan untuk mesin 3.0 dengan tipe 4JJ1-TCX, juga akan dikawainken dengan transmisi 6 percepatan otomatis. Mesin ini pun diklaim bakal menyajikan ketangguhan yang luar biasa, dengan mampu menyemburkan tenaga hingga 177 kW/3.600 rpm dan torsi mencapai 380 Nm/1.800-2.800 rpm.
(lth/rgr)

Isuzu Thailand Bunuh MU-X 2.5 Liter, Bagaimana Nasib Indonesia?

Isuzu Thailand Bunuh MU-X 2.5 Liter, Bagaimana Nasib Indonesia?Bangkok - Isuzu MU-X yang ada di Indonesia masih menawarkan mesin diesel 2.5 liter. Namun kini, Isuzu Thailand yang merupakan tempat produksi MU-X, tidak lagi menjual MU-X bermesin itu. Lalu bagaimana nasib Isuzu MU-X di Indonesia?

Dept Head Marketing Communication PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI), Maman Fathurrohman memastikan, Thailand masih akan memproduksi mesin 2.5 liter untuk di ekspor ke luar Thailand.

"Mesin ini kan untuk pasar Thailand. Mereka masih akan memproduksi mesin 2.5 liter untuk negara lainnya," ujar Maman.

Maman membeberkan, negara mana saja yang menjadi tempat ekspor untuk Isuzu MU-X. Salah satunya adalah Indonesia

"Mesin lama mereka masih produksi, untuk negara lain, seperti Indonesia, Filipina, Vietnam, UK, Amerika Selatan," ujarnya.

Sebagai catatan, Isuzu MU-X kini sudah menawarkan mesin generasi ke-10 BluePower terbaru yang dijanjikan bakal menawarkan performa terbaik. MU-X kini ditawarkan dengan mesin 1.9 liter Blue Power dan 3.0 liter tipe 4JJ1-TCX di Thailand.

Mesin MU-X 1.9 liter Blue Power hadir dengan transmisi otomatis 6 percepatan diklaim bakal lebih bertenaga, asethetic, memiliki emisi rendah dan sangat efisien. Mesin dengan tipe R74E-TC ini akan mampu menyemburkan 150 kW/3.600 rpm dan torsi 350 Nm di 1.800-2.500 rpm.

Sedangkan untuk mesin 3.0 dengan tipe 4JJ1-TCX, juga akan dikawainken dengan transmisi otomatis 6 percepatan. Mesin ini pun diklaim bakal mampu menyemburkan tenaga hingga 177 kW/3.600 rpm dan torsi mencapai 380 Nm/1.800-2.800 rpm.

Kedua mesin ini akan memiliki sistem penggerak 4x2 dan 4x4. Dengan memiliki 4 pilihan warna di antaranya Arctic Si lver, Iceberg Silver, Australian Coal Black dan Everest Pearl White.
(lth/rgr)

Mobil-mobil BMW di MotoGP Qatar 2016

Mobil-mobil BMW di MotoGP Qatar 2016 Doha - Mobil tersebut akan digunakan sebagai MotoGP Safety car atau mobil MotoGP untuk keselamatan. BMW M2 Coupe sukses debut di MotoGP Qatar 2016 akhir pekan kemarin.

Keterangan Foto :
Kompetisi balap motor bergengsi dunia tahun ini, sekaligus menandai 18 musim BMW bekerjasama dengan penyelenggara MotoGP yaitu Dorna Sports sejak 1999.

Suzuki Ertiga Dreza Goda Konsumen Thailand

Suzuki Ertiga Dreza Goda Konsumen ThailandBangkok - Suzuki tak hanya menjual Ertiga Dreza sebagai Ertiga kasta tertinggi di Indonesia. Pabrikan asal Jepang itu juga meluncurkan Ertiga Dreza untuk pasar Thailand.

Dilaporkan Indianautosblog, Selasa (22/3/2016), Ertiga Dreza sudah diperkenalkan ke masyarakat Thailand bulan lalu. Kini, MPV Suzuki ini dipamerkan di Bangkok International Motor Show di Thailand.

Suzuki Ertiga Dreza diposisikan di atas Suzuki Ertiga standar. Model ini mendapatkan paket eksterior dan interior yang lebih mewah.

Suzuki Ertiga Dreza dibedakan dengan LED daytime running lights, grille, bumper depan, dan foglamp yang berbeda. Ditambah lagi dengan desain pelek, door sills, bumper belakang, aksen krom, s polier belakang yang membuat tampilan mobil ini lebih mewah.

Di interiornya, Ertiga Dreza di Thailand mendapatkan sedikit aksen trim kayu pada dasbor. Selain itu, hadir juga jok dua nada. Sementara fitur keamanannya, peranti ABS dan EBD ditawarkan sebagai standar.

Saat peluncuran Ertiga Dreza di Indonesia pada Januari lalu, 4W Deputy Managing Director PT Suzuki Indomobil Sales Davy J Tuilan menegaskan, Ertiga Dreza didesain untuk Indonesia. Namun, tak menutup kemungkinan negara lain juga akan memasarkan Ertiga Dreza.

"Setelah mereka (Suzuki dari negara lain) lihat, ternyata minat terus mereka melakukan studi tanya-tanya ke konsumen ternyata mau, ya boleh saja," ucap Davy ketika itu.
(rgr/ddn)

Ini Konsep Honda Africa Twin Adventure Sports

Ini Konsep Honda Africa Twin Adventure SportsTokyo - Segmen motor adventure tengah booming di berbagai negara. Beberapa pabrikan sudah memiliki lineup motor adventure. Contohnya, BMW dengan R1200GS Adventure serta Ducati dengan Multistrada Enduro.

Kini, seperti dilansir Visordown, Selasa (22/3/2016), Honda juga tampaknya ingin meramaikan segmen motor adventure. Pabrikan Jepang itu telah memamerkan sebuah konsep Honda Africa Twin Adventure Sports.

Konsep Honda Africa Twin Adventure Sports ini didasarkan dari Africa Twin standar. Artinya, mesin dan sasisnya sama. Tapi ada perubahan penting pada tampilan motor ini.

Motor ini mengusung jok bergaya motorcross. Tampilan keseluruhan tampak seperti motor yang siap melaha p segala medan.

Skema warna bodinya masih sama seperti Africa Twin standar. Paduan warna putih, merah dan biru masih menghiasi Africa Twin ini.

Lalu kapan Honda bakal memproduksi massal konsep Africa Twin Adventure Sports ini? Kemungkinan Honda akan memproduksi motor ini dalam waktu beberapa tahun ke depan.





(rgr/nkn)

Toyota Prius Tantang Ioniq di Kandang Hyundai

Toyota Prius Tantang Ioniq di Kandang HyundaiSeoul - Mobil hybrid Toyota, Prius kini merambah ke negeri ginseng Korea Selatan. Mobil tersebut bakal menjadi kompetitor kuat melawan mobil hybrid pabrikan Korea Selatan yaitu Hyundai Ioniq di kandang Hyundai.

Dilansir kantor berita Yonhap, Selasa (22/3/2016), Toyota Motor Corporation resmi meluncurkan model terbaru dari Toyota Prius di Korea Selatan. Ditargetkan mobil yang telah diluncurkan di Jepang dan Amerika Serikat itu akan terjual sebanyak 2 ribu unit di Korea Selatan.

Meski harus bersaing dengan kompetitor utama di segmen mobil hybrid, Hyundai Ioniq, Head of Toyota Korea Akihisa Yoshida menyambut baik kehadiran Ioniq.

"Kami berharap Ioniq dapat meningkatkan pasar mobil hybrid di sini. Kami menyambut peluncuran dan berharap dapat bekerja sama (dengan Hyundai)," ujar Akihisa.

Toyota Prius dibekali dengan mesin bensin 2ZR-FXE yang dapat meningkatkan efisiensi suhu dengan motor listrik. Desain eksterior dirancang aerodinamis dan 20 mm lebih rendah dibanding generasi sebelumnya. Mobil bertenaga hybrid tersebut mampu melesat dengan kecepatan 21,9 kilometer per liter.

Chief Engineer Toyota Prius, Koji Toyoshima mengatakan, "Prius generasi ke empat lebih efisien bahan bakar, ada sentuhan emosi dan interior yang human-oriented. Fitur keselamatan juga terbaik di kelasnya."

Toyota Prius mengawali debut di pasar mobil hybrid sejak akhir 1990 lalu. Secara kumulatif, penjualan mobil tersebut tercatat 3,5 juta unit di seluruh dunia.
(nkn/rgr)

Mobil yang Dibeli Tidak Memuaskan, Pria Ini Tabrak dan Hancurkan Showroom

 Mobil yang Dibeli Tidak Memuaskan, Pria Ini Tabrak dan Hancurkan ShowroomBeijing - Seorang pria pengendara mobil Volkswagen kesal karena mobil yang dibelinya tidak memuaskan. Untuk menyalurkan emosinya, pria yang diketahui bernama Bai ini menabrakkan gedung showroom dan menghancurkannya menggunakan mobil VW berkelir putihnya.

Terlihat dalam video CCTV yang muncul di YouTube, pria yang menurut Mashable bernama Bai mengemudikan mobilnya dengan kecepatan yang lumayan tinggi. Dia pun menabrakkan mobilnya ke pintu showroom Beijing 4S.

Setelah berada di dalam showroom, Bai tidak berhenti. Dia menambrakkan mobilnya ke mobil-mobil yang di-display dan apa saja yang berada di dalam showroom. Bai pun keluar dari mobil dan berteriak-t eriak di dalam showroom. Dia mengatakan, staf 4S datang ke rumahnya untuk mengancam dia dan anggota keluarganya.

"Aku tidak ingin menyakiti siapa pun. Aku hanya ingin merusak reputasi Anda. Mereka memberiku batas waktu dan mengatakan kepadaku untuk menarik keluhanku. Aku tidak menarik keluhanku dan mereka datang untuk mengancamku di rumahku. Mereka mengatakan mereka akan mengirim sepuluh orang untuk memperkosa istriku," kata Bai.

Ternyata, Bai yang membeli Volkswagen Sagitar 2015 di showroom dengan harga 90.000 yuan (Rp 181 juta) ini beberapa kali dikecewakan pihak diler. Kekecewaan berawal dari ketika Bai ditawarkan aksesoris untuk kendaraan dengan total biaya tambahan 16.100 yuan (Rp 32 juta).

Namun, mobil yang dibellinya itu dilaporkan memiliki sejumlah masalah. Bai pun tiga kali datang ke showroom untuk meminta perbaikan selama periode garansi.

Tapi, Bai tetap tidak puas dan mencoba untuk menuntut pihak diler untuk mengembalikan dana u pgrade mobil. Pihak diler mengklaim bahwa tuntutan tidak masuk akal. Kedua belah pihak kemudian memutuskan untuk menyelesaikan masalah secara pribadi.

Dalam penyelesaian kasus secara pribadi itu, istri Bai merasa terancam. Hal itu lah yang memicu tindakan Bai untuk menghancurkan showroom ini.

Pihak showroom menyangkal adanya perilaku mengancam. Meski begitu, pihak diler berharap untuk bisa bekerja sama dengan Bai untuk mengatasi masalahnya sesegera mungkin.

Sementara itu, akibat tindakan Bai ini, diler diperkirakan mengalami kerugian hingga 200.000 yuan. Saat ini, showroom dalam keadaan hancur, termasuk pintu kaca otomatis dari Jerman dan meja depan.

Diler ini pun harus ditutup sementara sampai kerusakan telah diperbaiki.