Wednesday, May 1, 2013

Guru dari Jombang Ciptakan BBM Alternatif

Guru dari Jombang Ciptakan BBM Alternatif Jakarta - Tak perlu repot-repot ke luar negeri untuk mencari BBM alternatif, masyarakat Indonesia pun sudah kreatif memproduksi BBM. BBM-nya bahkan lebih bersih dan membuat kendaraan melaju lebih cepat.

Setelah beberapa tahun melakukan uji coba, Arif Wibowo, guru dari Jombang, Jawa Timur berhasil mengubah tumpukan sampah tumbuhan menjadi bioetanol atau biosolar.

Apa saja keunggulan BBM ciptaannya?

"Keunggulan yang pertama adalah emisi gas buang rendah, yang kedua perawatan untuk mesinnya lebih terukur, yang ketiga kecepatannya, untuk piston dan sebagainnya lebih cepat," ujarnya seperti dilansir Trans7.

Guru yang memperoleh gelar guru teladan nasional dari LIPI itu menjual BBM buatannya seharga Rp 6.000 per liter. Memang lebih mahal dari solar bersubsidi tetapi lebih murah dari solar non subsidi yang dijual sekitar Rp 10.000/liter. Simak videonya di bawah ini:

(ddn/ddn)

Honda Resmikan Diler Pertama di Jember

Honda Resmikan Diler Pertama di Jember Jember - Honda meresmikan diler pertama di Jember Jawa Timur. Honda Istana Jember merupakan diler resmi Honda yang ke-14 di wilayah Jawa Timur, Bali, dan Lombok, dan yang pertama di kota Jember.

"Honda akan terus memperluas jaringan diler resminya di seluruh Indonesia, terutama di daerah-daerah baru. Hal ini kami lakukan agar konsumen dapat lebih mudah menikmati berbagai produk serta layanan baik penjualan maupun purnajual dari Honda," ujar Presiden Direktur PT. Honda Prospect Motor Tomoki Uchida, dalam siaran pers, Kamis (2/5/2013).

Honda Istana Jember beralamat lengkap di Jl. Hayam Wuruk No. 187-189, kota Jember, Jawa Timur, berdiri di atas lahan seluas 3.850 m2.

Honda Istana Jember memiliki fasilitas layanan penjualan dan purnajual (sales, service, spareparts) yang telah terpadu dan juga sesuai dengan standar Honda.

Honda Istana Jember memiliki showroom seluas 426 m2 yang nyaman dan modern yang dapat menampilkan semua line-up produk-produk Honda terbaru.

Honda Istana Jember juga memiliki berbagai fasilitas seperti Waiting Lounge dengan TV, food zone, internet zone, mushola, toilet, smoking room, dan kids zone.

Untuk layanan purna jualnya, Honda Istana Jember memiliki fasilitas servis dengan area seluas 2.804 m2 yang dilengkapi dengan 11 bay general repair, 4 bay quick service, 1 bay final inspection serta 1 bay wheel alignment.

Honda Istana Jember juga memiliki area spare parts seluas 160 m2 yang memastikan ketersediaan suku cadang Honda dengan lebih lengkap dan lebih cepat bagi konsumen khususnya di kota Jember.

Honda Istana Jember merupakan diler resmi 3S kedua yang diresmikan oleh PT Honda Prospect Motor di tahun 2013, setelah sehari sebelumnya meresmikan Honda Mitra Mojokerto. Honda Istana Jember merupakan diler resmi Honda ke-90 di Indonesia.

(ddn/ddn)

Model Baru Toyota Vios Meluncur Pekan Depan

Model Baru Toyota Vios Meluncur Pekan Depan Jakarta - Setelah lama dinanti, Toyota Vios generasi ke-3 yang pertama kali di ajang Bangkok International Motor Show 2013 di Bangkok siap masuk Indonesia.

PT Toyota-Astra Motor (TAM) siap menyambut model baru Toyota Vios di Indonesia. Model baru sedan pesaing Honda City ini rencananya akan hadir pekan depan sesuai undangan yang datang ke redaksi detikOto, Kamis (2/5/2013).

Toyota Vios generasi terbaru memiliki wajah yang jauh lebih dinamis dari pendahulunya. Model futuristik Vios teranyar ini bisa dibilang mirip dengan mobil konsep Toyota Furia dengan grille trapezoid.

Selain wajah depan, perubahan juga terjadi di samping dan belakang. Desain lampu belakang kini lebih ciamik dan tentu bakal mencuri perhatian pecinta sedan menengah di Tanah Air.

Namun, perubahan pada Toyota Vios terbaru tidak diikuti mesin. Toyota Vios 2013 masih mengandalkan mesin 1NZ-FE 1.500 cc bertenaga 109 Ps dan torsi puncak 141 Nm.


(ikh/ddn)

Wah Peugeot 408 di Semarang Jadi Taksi

Wah Peugeot 408 di Semarang Jadi Taksi Semarang - Di Jakarta armada taksi memang beragam dari mobil biasa hingga yang high class seperti Toyota Camry, Mercy dan lain sebagainya.

Berbeda dengan di Semarang, Jawa Tengah. Ketika detikOto berkunjung ke Semarang tidak sengaja melihat ada sedan mewah asal pabrikan Eropa, Peugeot yang dijadikan armada taksi.

Tidak tanggung-tanggung Peugeot 408 menjadi armada taksi yang dikelola oleh Puri Kencana Taksi Executive. Sedan mewah yang baru diluncurkan pertengahan 2012 ini resmi jadi taksi mewah di Semarang.

"Ini termasuk taksi mewah mas disini. Tapi sekali buka pintu sama seperti taksi lain hanya Rp 5 ribu bedanya kita menentukan tarif minimal Rp 30 ribu," ungkap Toni sang supir taksi Peugeot 408 di Semarang.

Menurut Toni ini masih dalam tahap percobaan dan baru berjalan 1 minggu. Unitnya juga masih ada 5 tapi nantinya akan berjumlah 30 unit yang siap melayani penumpang di Semarang.

"Sekarang baru ada 5 karena indennya masih lama nanti akan ada 30 unit," timpalnya.

Toni pun bercerita selama 1 minggu ini antusias masyarakat Semarang cukup tinggi. Banyak yang penasaran ingin mencobanya.

"Sejauh ini sih penumpang yang naik dari berbagai kalangan. Mereka cukup antusias dan kita siap melayani kemanapun diminta," tuntasnya.

Taksi Peugeot 408 ini banyak dilihat di sekitaran jalan MT Haryono, Semarang tepatnya di samping hotel Best Western Star Hotel.

Sekedar informasi, di Indonesia sedan mewah ini dilepas dengan harga mulai Rp 317 juta untuk mesin 2.0 liter dan Rp 389,5 juta untuk mesin 1.6 liter turbo.

Urusan jantung pacu, 408 ini dilengkapi mesin 1.6 liter DOHC dengan 16 valve, VVT yang mampu menghasilkan tenaga hingga 163 hp di 6.000 rpm dengan torsi 240 Nm di 1.400 rpm.

Untuk mesin 2.0 dilengkapi dengan mesin 4 silinder berkapasitas 2.0 liter yang mampu menghasilkan 145 hp di 6.000 rpm dan torsi 200 Nm di 4.000 rpm.

(ady/ikh)

Audi Tegaskan Kehadiran SUV Q8

Audi Tegaskan Kehadiran SUV Q8 Ingolstadt, Jerman - Teka-teki kehadiran SUV Audi Q8 akhirnya terjawab. Pabrikan asal Jerman Audi memutuskan untuk mengadirkan SUV Q8 di dunia sebagai kakak dari SUV Q7.

Kepastian hadirnya Audi Q8 ditegaskan langsung oleh Bos Audi, Wolfgang Dürheimer. Dia menyebutkan, Audi Q8 sebagai kendaraan masa depan pesiang Range Rover Sport 2014.

"Kita bisa pergi lebih besar daripada yang kita miliki dengan Q7, dan kita melihat bahwa sektor ini terus bertambah," kata Wolfgang Durheimer dilansir autocar, Kamis (2/5/2013).

Kabarnya SUV Q8 akan menggunakan platform MLB VW, yang juga menopang Audi Q7 terbaru, Porsche Cayenne dan VW Touareg.

Alasan menggunakan platform MLB VW karena sudah teruji. Tidak haya line-up VW yang disokong dengan platform MLB VW. Kendaraan jenis Bentley dan Lamborghini juga mengandalkan kehandalan komponen tersebut.

Durheimer belum banyak komentar terkait produk barunya itu. Beberapa spekulasi menyebutkan mobil tersebut akan tersedia mesin V6 dan V8. Kandidat terkuat yakni mesin 3.000cc bensin dan 4.000cc 8 bensin turbocharged dengan sumber transmisi ZF.

Durheimer belum banyak komentar terkait produk barunya itu. Beberapa spekulasi menyebutkan mobil tersebut akan tersedia mesin V6 dan V8. Kandidat terkuat yakni mesin 3.000cc bensin dan 4.000cc 8 bensin turbocharged dengan sumber transmisi ZF.

(ikh/ddn)

Rahasia Ketahanan Stamina Pebalap Formula

Rahasia Ketahanan Stamina Pebalap Formula Jakarta - Mengendarai sebuah mobil Formula 1 memiliki tekanan yang berat bagi fisik. Selain karena down force yang tinggi, tekanan angin juga membutuhkan fisik prima untuk menghadapinya. Nah, untuk melatih fisik para pebalap F1, ternyata ada alat fitnes khusus.

Ferrari mengungkapkan kalau mereka punya senjata rahasia dalam pertempuran mencapai podium yakni membangun sebuah alat fitnes khusus bersama Technogym untuk melatih dan membiasakan fisik para pebalap terhadap tekanan yang terjadi saat balapan berlangsung.



dok Daily Mail.

"Untuk pebalap Fernando Alonso dan Felipe Massa, Technogym F1 Training Machine adalah kunci untuk persiapan balap," kata Technogym seperti detikOto kutip dari Daily Mail.

Technogym memaparkan kalau alat ini diciptakan agar pebalap dimungkinkan untuk melakukan pelatihan yang ditargetkan pada kelompok otot yang digunakan ketika seseorang berkompetisi dengan mobil balap, seperti leher dan tangan yang harus tetap kuat hingga akhir balapan.

"Kami memiliki banyak rasa hormat untuk driver F1, yang beberapa diantaranya adalah atlet paling baik di dunia. Driver F1 harus sangat kuat untuk menahan besar G-force yang dihasilkan oleh mobil balap mereka," tambah mereka.

Para ahli menemukan bahwa selama perlombaan di mobil F1 ketegangan fisik rata-rata terjadi pada lengan karena tekanan yang setara dengan tekanan puluhan kilo.

To train the forearms, the steering wheel of the machine has a load of 25kg and is fitted with a vibration device


Akibat tekanan fisik dan sempitnya kokpit pebalap, maka driver juga akan berkeringat hingga 3 kg dari berat badan mereka selama perlombaan sementara leher mereka juga akan menderita karena besarnya G-force.

Nah, alat ini diklaim Technogym mampu melatih fisik pebalap agar kuat menahan tekanan-tekanan tadi. Di helm yang disediakan, ada kabel yang akan menghasilkan resistensi yang mirip dengan simulasi percepatan mobil dan gerakan perlambatannya.

Getting it in the neck: Hooking up front and rear elastic cables to the driver¿s helmet produces resistance similar to that of a car¿s rapid acceleration and deceleration motions

Sementara kait di sisi memungkinkan latihan otot leher untuk membantu pengemudi melawan efek dari kekuatan sentrifugal. Dan untuk melatih lengan, kemudi mesin memiliki beban nominal 25 kg dengan tumpukan berat 2.5kg masing-masing.

Selain itu, alat ini juga dilengkapi dengan mekanisme yang menggabungkan gaya berat dengan getaran untuk meniru getaran intens dan konstan yang terjadi di trek balap.

(syu/ddn)

Seribu Orang Antre Beli Ertiga Matic

Seribu Orang Antre Beli Ertiga Matic Bogor - Meski baru akan resmi diluncurkan pada 17 Mei 2013 mendatang, versi bertransmisi otomatis dari Suzuki Ertiga sudah ditunggu banyak orang. Suzuki mengklaim kalau sudah ada 1.000 orang yang antri mendapatkan mobil ini.

"Inden sudah 1.000an," kata 4W Marketing & DND Director PT Suzuki Indomobil Sales, Davy J. Tuilan.

Seribuan orang yang antre mendapatkan Suzuki Ertiga matik itu menurut Davy sudah menyerahkan booking fee untuk mendapatkannya. "Booking fee Rp 5 juta," selanya.

Setelah peluncuran nanti dilakukan pada 17 Mei, para pemesan pertama ini nantinya baru bisa mendapatkan produk yang mereka inginkan itu minimal 1,5 bulan setelah diluncurkan.

"Kita akan delivery 1,5 bulan setelah peluncuran," tuntasnya.

Varian Ertiga bertransmisi otomatis akan ada di varian GL dan GX. Untuk harganya, Suzuki akan melepas varian ini diantara Rp 173,8 jutaan sampai Rp 185,8 jutaan.

Mobil ini memiliki berbagai fitur keamanan mulai dari Dual SRS Airbag (tipe GX) pada pengemudi dan penumpang depan, Side Impact Beam, Anti Lock Braking System dan Electronic Brake Force System (ABS dan EBD) (tipe GX).

Ada pula Immobilizer dan Keyless Entry (tipe GL, GX), Collapsible Steering Column â€" setir yang patah saat terjadi benturan sehingga mengurangi resiko cedera pada pengemudi, dan safety belt untuk 7 penumpang.

Sementara itu, bagian interior mobil sudah sangat terasa nuansa kemewahan, itu terlihat dari dashboard dan ruang interiornya yang dibuat dari bahan berkualitas dengan dominasi warna beige yang elegan.

Kabin yang luas, sistem Integrated Audio 2-DIN System dengan koneksi USB serta tombol kontrol audio yang menyatu dengan setir, Tilt Steering, Panel Multi Information Display (MID) yang modern.

Kemudian pada eksterior, Grill Depan Krom yang modern dan garnish belakang krom yang stylish.

Untuk mesin, Suzuki Ertiga Matic menggunakan mesin generasi terbaru Suzuki K14B yang ringan dan bertenaga, ditambah lagi dengan adanya teknologi Variable Valve Timing (VVT), Multi Point Injection (MIP), ”drive by wire” sistem pada pedal gas, sistem penggerak roda depan (Front Wheel Drive) untuk akselerasi lebih responsif.

Mobil bertenaga sejak putaran mesin rendah, powerful ini diklaim Suzuki tetap irit bahan bakar.

Ertiga memiliki monocoque body yang kokoh, one touch action pada kursi dibaris ke 2 yang dapat digeser hingga 240mm sehingga ruang penumpang lebih besar dan dengan sandaran tangan untuk kenyamanan penumpang di baris kedua sehingga anak-anak bisa bergerak lebih leluasa, dan ditambah dengan ruang bagasi yang luas dapat membawa barang-barang yang banyak.

Mobil ini juga dilengkapi dengan AC Double Blower yang membuat nyaman bagi penumpang di baris ke 2 dan 3.


(syu/lth)

Mobil Toyota Bakal Bisa Akses Internet

Mobil Toyota Bakal Bisa Akses Internet New York - Kepopuleran internet di kalangan remaja telah membuat era otomotif meredup digantikan era gadget. Anak muda kini lebih memilih memiliki gadget canggih dibandingkan mobil dan Toyota tidak ingin itu terjadi.

Untuk menggoda anak-anak muda, maka Toyota pun menggandeng raksasa dunia TI, Microsoft untuk menyediakan internet service di mobil-mobil mereka di masa depan.

Nantinya, mobil Toyota dapat terhubung dengan internet dan dapat pula disambungkan ke komputer rumah serta smartphone penggunanya. Dengan begitu, pengendara akan dapat dengan mudah mengakses internet untuk mencari jalan ke tempat tujuan atau mengakses sosial media.

Dilansir Iol, layanan yang akan diberi nama Toyota Internet Service itu nantinya akan berbasis cloud computing dari Microsoft yang diberi nama Windows Azure.

Dengan adanya layanan ini, Toyota berharap konsumen muda akan kembali tertarik untuk membeli mobil. Sebab, saat ini persentase pembeli mobil berusia muda sudah jauh berkurang di dunia.

(syu/lth)

Porsche 911 Turbo Tinggalkan Transmisi Manual

Porsche 911 Turbo Tinggalkan Transmisi Manual Jakarta - Masa transisi Porsche meninggalkan transmisi manual dan beralih ke transmisi otomatis mulai terlihat. Teknologi transmisi otomatis kini tersemat pada Porsche 911 Turbo terbaru yang akan meluncur dalam waktu dekat.

Pengoperasian transmisi otomatis yang lebih nyaman dinilai efektif untuk pecinta Porsche tanpa mengurangi impresi berkendara mobil sport.

Untuk diketahui, Porsche 911 turbo sebenarnya bukan model 911 pertama yang mengadopsi transmisi otomatis. Sebelumnya 911 GT3 yang debut di Genewa Motor Show 2013 sudah lebih dulu disokong dengan kehandalan transmisi PDK dari Porsche.

Pabrikan asal Jerman itu mengkalim perpindahan dari transmisi manual ke transmisi otomatis ini akan terus dilakukan pada model mobil sport 911.

Namun belum tahu sampai kapan masa transisi ini berakhir. Hanya saja Porsche terus memperbaruhinya dengan transmisi otomatis dengan alasan perpindahan ke transmisi otomatis sudah menjadi tren di mobil sport saat ini. Bahkan Lamborgihini sebagai pabrikan mobil sport supersior mulai menggusur transmisi konvensional tersebut.

Nah, mobil sport 911 Turbo otomatis diakui Porsche tidak akan merubah struktur mesinnya. Karakter mesin 911 Turbo otomatis akan sama persis dengan Porsche 911 Turbo transmisi manual. Tapi dari segi efisiensi tenaga mesin, 911 Turbo otomatis lebih mumpuni. Pasalnya pergeseran gigi bisa lebih cepat dan itu benefit untuk mesinnya dikutip leftlanenews, Rabu (1/5/2013).

(ikh/lth)

Tambah Rp 35 Juta Peugeot RCZ Kian Cantik

Tambah Rp 35 Juta Peugeot RCZ Kian Cantik Jakarta - Mobil sport Peugeot RCZ memiliki keunikan memang tidak perlu diragukan lagi. Di jalanan mobil ini pasti akan menjadi pusat perhatian tersendiri.

Nah untuk pecinta Sport Coupe asal Perancis yang masih kurang puas, bisa langsung memodifikasinya, cukup dengan mengeluarkan dana hingga Rp 35 juta, mobil akan terlihat lebih cantik.

"Modifikasi ini langsung diambil dari rumah modifikasi asal Jerman Irmscher," kata CEO PT Astra International Tbk-Peugeot, Constantinus Herlijoso, di Senayan City Jakarta, Rabu (1/5/2013).

Perubahan desain jelas terlihat dengan penambahan body kit, muffler (knalpot), dan remapping ECU. Dan tampilan kini bakal lebih cantik," katanya.


(lth/ddn)

Aduh, Husqvarna Bangkrut?

Aduh, Husqvarna Bangkrut? Jakarta - Setelah terdengar kabar pabrikan motor asal Eropa Husqvarna telah berpindah tangan dari BMW dan kini dimiliki oleh Pierer Industries yang menjadi induk pabrikan motor asal Austria KTM.

Kabar mengejutkan kembali menghampiri Husqvarna, dengan dinyatakan Husqvarna gulung tikar alias bangkrut.

Seperti dilansir autoevolution, Rabu (1/5/2013), operasi Husqvarna di Varese, Italia telah diberhentikan. Setelah ditemukan adanya masalah besar didalam Husqvarna. Namun sayang tidak diketahui secara pasti apa yang menjadi penyebab utama.

Salah satu pejabat tinggi Husqvarna hanya mengatakan setelah 5 minggu menilai situasi nyata di pabrik Husqvarna, Pierer Industries menilai keadaan Husqvarna ternyata lebih buruk dari yang telah di jelaskan BMW. Dan tidak ada jalan lain untuk menutup pabrik untuk saat ini.

Hal ini perkuat dengan pengumuman Pierer Industries yang menyatakan telah menutup pabrik mereka sejak 22 April kemarin. Wah bagaimana dengan karyawan yang bekerja didalamnya ya?

Hingga saat ini tidak ada informasi terbaru apakah atau kapan pabrik Husqvarna ini akan beroperasi kembali.

Bahkan dikabarkan 211 pekerja yang dipekerjakan oleh Husqvarna telah dipulangkan alias PHK, dan hanya menyisahkan 30 karyawan yang berada di departemen pemasaran dan penjualan.

Seakan mau menghabiskan stock Pierer Industries menyatakan bahwa Husqvarna masih akan tetap menjual dan tetap memberikan pelayanan spare part untuk seluruh model, termasuk tiga varian terakhir Husqvarna Terra, Strada 650 dan 900 Nuda ABS.

(lth/ddn)

Ini Alasan Peugeot Belum Niat Bangun Pabrik Rakitan

Ini Alasan Peugeot Belum Niat Bangun Pabrik Rakitan Jakarta - Saat ini pabrikan Peugeot memang belum memiliki pabrik perakitan di Indonesia. Alhasil setiap varian anyar mereka pun langsung didatangkan dalam bentuk utuh dari Prancis ataupun negara lain seperti Malaysia yang merakit 408.

Lalu apa yang menjadi alasan Peugeout belum berkeinginan untuk merakit varian mereka di Indonesia? Meski hingga saat ini Peugeout masih terus mempelajarinya.

"Ada beberapa isu yang membuat kita belum membuat pabrik rakitan di Indonesia," kata CEO PT Astra International Peugeot, Constantinus Herlijoso, di Senayan City Jakarta, Rabu (1/5/2013).

Pertama masalah logistik, Peugeot tidak mudah melakukan CKD. "Jadi selama ini mereka belum punya CKD operation seperti welding, painting, JIG, dan JIG ini yang paling sulit. Ini mengapa CKD jadi berat," katanya.

Kedua, mengenai rencana kebijakan pemerintah antara LCGC (Low Cost and Green Car) atau LECP (Low Emision Carbon Project).

"Ini juga bisa mempengaruhi strategi kita. Contohnya seperti di Malaysia, Malaysia membuat hibrid bebas dari pajak, ada beberapa komponen yang tax-nya (pajak) Nol, dan akhirnya di sana hybrid mereka jadi tumbuh. Bisa saja nanti di Indonesia seperti itu, nah ini menjadi pertimbangan kita," tambahnya.




(lth/ddn)

'Mitsubishi Itu Jadi Raja Jalanan'

Jakarta - PT Sun Motor Group sudah dikenal sebagai salah satu diler resmi PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) dalam memasarkan mobil Mitsubishi di Indonesia.

Lalu apa alasan PT Sun Motor Group lebih memilih merek Mitsubishi ketimbang merek lain?

Presiden Komisaris PT Sun Motor Group Imelda Sundoro menuturkan asalannya. Menurutnya mobil-mobil Mitsubishi itu jika diibaratkan sebagai raja jalanan di Indonesia. Kualitasnya yang sudah tidak diragukan lagi dan mengenai after marketnya juga sudah sangat bagus.

"Mitsubishi itu sebagai raja jalanan di Indonesia. Itu alasan kami cenderung memilih Mitsubishi," ungkap Imelda kepada wartawan di sela-sela Grand Opening diler Mitsubishi MT di Semarang, Jawa Tengah, Rabu (1/5/2013).

Imelda melanjutkan, untuk ketersediaan spare partnya juga sudah tidak diragukan lagi, semuanya ada dimana-mana. Begitu juga dengan pasarnya yang kuat.

"Populasinya sangat besar di Indonesia. Semuanya sudah tidak dapat diragukan lagi. Raja jalanan di Indonesia adalah Mitsubishi," tutupnya.

(ady/ddn)

Peugeot: Coupe RCZ Mobil Impian

Peugeot: Coupe RCZ Mobil Impian Jakarta - Peugeot menggoda pecinta sport coupe di Indonesia, dengan mengubah tampilan Peugeot RCZ. Mengusung wajah baru, Peugeot yakin 100 unit RCZ bakal laris di 2013.

Hal tersebut disampaikan CEO PT Astra International Peugeot, Constantinus Herlijoso, di Senayan City Jakarta, Rabu (1/5/2013).

"Tahun lalu CRZ mencapai 78 unit dan tahun ini saya yakin 100 unit New RCZ bakal laris di Indonesia," kata Joso dengan santai.

Hal ini dirasa cukup berani, mengingat New Peugeot memiliki perbedaan harga hingga Rp 37 juta. "Saya tetap yakin ini akan diterima baik di Indonesia, karena orang Indonesia membeli coupe ini kan sebagai mobil ke-3 mereka. Mereka menggunakannya hanya di akhir pekan. Terlebih jalanan di Indonesia kini sudah lebih baik, ditambah perekonomian yang terus berkembang. Karena ini telah menjadi mobil impian," ucapnya.

Selanjutnya dia juga yakin 500 unit Peugeot akan terjual di 2013 di Indonesia. Tahun lalu penjualan Peugeot mencapai 333 unit.

"Paling banyak RCZ dengan pangsa pasar mencapai 30 persen, sisanya campur dengan penjualan Peugeot 207, 3008, 408. Dan tahun ini bisa mencapai 500-an unit bakal terjual," yakinnya.

(ddn/ddn)

Kembaran Ertiga, Mazda VX-1 Tersedia 3 Varian

Kembaran Ertiga, Mazda VX-1 Tersedia 3 Varian Jakarta - Seperti halnya Ertiga yang memiliki 3 varian, GA, GL dan GX, maka kembarannya yakni Mazda VX-1 juga memiliki tiga varian.

Ketiga varian itu adalah Mazda VX-1 V, Mazda VX-1 R dan Mazda VX-1 Standar. Ketiganya sudah didaftarkan di TPT Kemenperin oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

Mazda VX-1 adalah MPV dengan daya tampung 7 penumpang yang akan diluncurkan pertengahan Mei nanti. Mazda Indonesia akan menjadikan MPV VX-1 sebagai produk yang meramaikan pasar di segmen low MPV, mengikuti Suzuki Ertiga.

Mazda VX-1 menggunakan roda penggerak depan, atau sama dengan kembarannya Suzuki Ertiga. Cuma yang belum jelas adakah penggunaan double blower dan transmisi otomatis seperti Suzuki Ertiga juga tersedia pada Mazda VX-1.

Antara Mazda VX-1 dan Suzuki Ertiga seperti pinang dibelah dua. Yang membedakan hanya lencana di eksterior dan interior, bahkan perakitan Mazda VX-1 pun masih menumpang di pabrik Suzuki.

"Pabriknya di kita (Suzuki), memang Mazda punya pabrik di sini (Indonesia)," kata 4W Marketing and DND Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Davy Tuilan,kepada detikOto.


(ikh/ddn)

Semarang Miliki Potensi Pasar Mobil yang Tinggi

Semarang Miliki Potensi Pasar Mobil yang Tinggi Semarang - Dengan kondisi ekonomi yang cukup baik, dari semua kota di Jawa Tengah ternyata kota Semarang memiliki potensi yang besar bagi penjualan Mitsubishi terutama di segmen mobil penumpang.

Hal itu diutarakan langsung oleh Operation Director PT Sun Star Motor FA Suwadji Wirjono kepada wartawan di sela-sela acara Grand Opening diler Mitsubishi MT di Semarang, Jawa Tengah, Rabu (1/5/2013).

"Untuk Jawa Tengah market di Semarang cukup tinggi untuk segmen passenger car," ujar Suwadji dengan singkat.

Hal itu juga yang mendorong PT Sun Star Motor untuk mendirikan diler Mitsubishi khusus passenger car di Semarang.

Presiden Komisaris PT Sun Motor Group Imelda Sundoro juga mengatakan hal demikian kalau penjualan passenger car di Semarang cukup tinggi.

"Ini juga salah satu alasan kami mendirikan diler khusus passenger car di Semarang. Potensi pasarnya cukup besar," tandasnya.

(ady/ddn)

Ada yang Berminat dengan Mobil Super Bekas Tabrakan?

Ada yang Berminat dengan Mobil Super Bekas Tabrakan? Modena - Ada-ada saja hal yang dilakukan oleh vendor dari mobil super Pagani Zonda model Roadster. Mobil bekas tabrakan yang kondisinya sudah ringsek masih tetap dijual untuk umum.

Dikutip dari GT Spirit, sebelum kondisi seperti sekarang ini, supercar asal Italia ini awalnya memiliki warna eksterior kuning dengan interior kulit hitam dan dibangun untuk pemiliknya di Singapura.

Sudah beberapa kali berganti-ganti warna hingga yang terakhir mengecatnya seperti yang ada di gambar. Karena memiliki sejarah yang cukup penting maka meski sudah ringsek harganya masih cukup tinggi yakni 117.067 euro.

Dengan harga yang dipatok maka pembeli mobil super ini juga harus menerima kondisinya karena supercar yang memiliki nomer sasis 76041 ini 2 pintunya sudah rusak, beberapa bagian bodi hancur.

Mesin, transmisi dan hal mekanis lainnya dalam kondisi baik terkecuali pada bagian oli eksternal yang butuh perbaikan. Supercar ini hancur karena digeber dengan kecepatan tinggi oleh pemilik sebelumnya William Baranos. Baranos sendiri harus kehilangan nyawanya dalam kecelakaan itu.

(ady/ddn)

Diler Mitsubishi Sun Star Motor di Semarang Resmi Dibuka

Diler Mitsubishi Sun Star Motor di Semarang Resmi Dibuka Semarang - PT Krama Yudha Tiga Berlian (KTB) terus mengepakan sayapnya di Jawa Tengah. Kali ini bersama dilernya resminya PT Sun Motor Group resmi mendirikan diler khusus passenger car. Diler seluas 2.000 meter ini berada tepat di Jalan MT Haryono, Semarang, Jawa Tengah.

Presiden Komisaris PT Sun Motor Group Imelda Sundoro mengatakan kalau ini merupakan diler Sun Star Motor pertama di Jawa Tengah yang fokus menjual kendaraan passenger car.

"Adanya diler ini semoga dapat memberikan kepuasan dan kebutuhan masyarakat Semarang terutama di segmen passenger car," ungkap Imelda kepada wartawan di sela-sela Grand Opening diler Mitsubishi di Semarang, Jawa Tengah, Rabu (1/5/2013).

Diler yang menghabiskan investasi Rp 100 miliar lebih ini lanjut Operation Director PT Sun Star Motor FA Suwadji Wirjono, desainnya sudah mengusung tema baru dari KTB yang akan memberikan kenyamanan bagi konsumennya.

"Desainnya baru, pelayanan baru dalam tata cara melayani konsumennya juga cukup baik. Semua perlengkapan cukup lengkap, sudah one stop service," timpalnya.

Imelda melanjutkan untuk diler Sun Star Motor khusus Mitsubishi yang baru dibuka ini merupakan diler ke 26 dari diler lainnya yang tersebar di Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah dan Bali.

(ady/ikh)

Jerez Bersahabat untuk Lorenzo-Rossi

Jerez Bersahabat untuk Lorenzo-Rossi Jerez - Repsol Honda masih akan jadi penghalang untuk Yamaha di balapan MotoGP Jerez akhir pekan ini. Tapi Yamaha boleh pede karena kedua pebalapnya punya rekor baik di sirkuit tersebut.

Setelah berjaya di seri pembuka Qatar dengan menempatkan Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi di dua podium teratas, di seri Austin dua pekan lalu 'Tim Garpu Tala' cukup keteteran menghadapi kecepatan Marc Marquez dan Dani Pedrosa lewat motor Honda.

Pada balapan yang dimenangi Marquez itu, Lorenzo cuma finis posisi ketiga dan Rossi di belakang rekan setimnya itu. Maka balapan di Jerez akhir pekan nanti bisa jadi arena kebangkitan Yamaha setelah dikangangi Honda.

Marquez dan Pedrosa bisa jadi favorit untuk memenangi balapan nanti, tapi Lorenzo dan Rossi boleh optimistis karena sirkuit sepanjang 4,432 KM itu membawa tuah untuk keduanya.

Lorenzo merebut dua kali kemenangan di kelas 250cc pada tahun 2006 dan 2007, yang dilanjutkan dengan kemenangan di kelas primer pada 2010 dan 2011. Lorenzo juga adalah pemegang rekor lap tercepat dan juga pole position di 2008.

Sementara itu Rossi punya enam kemenangan di kelas primer di sirkuit Jerez plus dua masing-masing di kelas 125cc dan 250cc. Dari 13 start Rossi, ia sembilan kali menjejak podium di Jerez.

"Normalnya Jerez adalah sirkuit yang lebih baik untuk Yamaha tapi Anda tidak akan pernah tahu dengan level membalap seperti sekarang, di mana sebenarnya sirkuit terbaik untuk Anda. Jerez adalah salah satu sirkuit favorit saya dan kami pastinya akan lebih kompetitif," ujar Lorenzo seperti dilansir femalefirst.

"Jerez akan jadi balapan yang penting. Saya yakin dan berharap bahwa kami bisa lebih cepat daripada saat test. Kami sudah bekerja dengan sangat keras dan mengincar podium tentunya," timpal Rossi.

Rossi dan Lorenzo kebetulan mencatat hasil bagus saat sesi tes pra musim Maret lalu, sementara Yamaha juga tampil oke lewat Cal Crutchlow.

(mrp/ddn)

Super Tajir, Polisi Dubai Pilih Aston Martin One-77

Super Tajir, Polisi Dubai Pilih Aston Martin One-77 Jakarta - Kepolisian Dubai tak berhenti mengoleksi mobil super untuk dipakai sebagai armada patrolinya. Setelah Lamborghini Aventador, dan Ferrari FF, mata mereka tertuju pada mobil super lainnya yang langka, yakni Aston Martin One-77

Situs zero2turbo.com memperlihatkan foto sebuah Aston Martin One-77 tengah diparkir di garasi kepolisian Dubai ditemani oleh mobil Bentley Continental GT dan Mercedes SLS AMG, kedua mobil yang disebut terakhir juga dikabarkan menjadi mobil polisi juga.

Aston One-77 merupakan mobil super langka yang hanya dibuat 77 unit saja di Inggris. Dengan mesin V12 berkapasitas besar dan teknologi serat karbon, membuat mobil sanggup mengejar penjahat dengan mudah.

Apalagi One-77 yang dipakai kepolisian Dubai bukan One-77 sembarangan. Melainkan salah satu dari mobil One-77 Q-series yang hanya diproduksi 7 unit saja.

Mobil ini pertama kali muncul di Alain Class Motors, yang mungkin merupakan diler mobil termahal di dunia. Jadi kita tunggu saja, warna mobil berubah menjadi putih dan hijau khas mobil polisi Dubai.

(ddn/ddn)

Suzuki Ogah Ikut Perang Diskon

Suzuki Ogah Ikut Perang Diskon Bogor - Persaingan di kelas Multi Purpose Vehicle (MPV) low-end makin ramai. Perang diskon pun tak terhindarkan.

General Manager Marketing Brand II 4W PT Suzuki Indomobil Sales Joko Utomo menjelaskan kalau persaingan di kelas MPV low-end makin ketat dan kompetitor sudah mulai menjalankan perang diskon untuk menghalau perkembangan penjualan Ertiga. "Tapi kita tidak mau ikut," katanya di Bogor.

Direktur Sales PT Suzuki Indomobil Sales Endro Nugroho menambahkan alasan kenapa Suzuki tidak mau terbawa arus untuk ikut perang diskon. Sebab, dengan diskon, maka harga jual kembali sebuah produk bakal rusak.

"Jadi begini, naik atau turunnya harga sebuah produk itu kan tergantung permintaan dan kesediaan di pasar. Untuk mobil, harga baru menjadi patokan orang untuk menjual mobil bekas," ujarnya.

"Nah kalau misalnya sebuah merek memberi diskon Rp 15 juta pada produk mereka. Lalu disisi lain, konsumen ingin menjual mobil mereka di tahun pertama. Tentu tidak bisa hanya turun Rp 10 juta karena harga barunya saja turun Rp 15 juta. Dengan begitu, harga jual kembali mobil bekas itu pasti di bawah harga baru, nah ini akan merembet ke mobil-mobil produksi tahun sebelumnya. Kalau sudah begitu, resale velue sebuah barang rusak," lugas Endro.

Karena itulah, Direktur Marketing PT Suzuki Indomobil Sales Davy Tuilan selalu menekankan agar diler tidak terpancing untuk mengikuti cara kompetitor yang melakukan perang diskon.

"Kalau ada diler yang memberikan diskon berlebihan, mending kita kasih mobilnya ke diler lain yang lebih membutuhkan," tuntasnya.

(syu/ddn)

New Peugeot RCZ Dibanderol Rp 726 Juta

New Peugeot RCZ Dibanderol Rp 726 Juta Jakarta - PT Astra International Peugeot kembali memperkenalkan generasi terbaru Sport Coupe RCZ di Indonesia. Dengan menyajikan penyegaran pada tampilan grille, sayap dan bagian atap New RCZ pun kini siap dibanderol mencapai Rp 726 juta off the road.

"Ini merupakan generasi terbaru di Indonesia. Sudah sebanyak 51 ribu unit di dunia, lebih dari 100 unit di Indonesia. Dan saya tetap pede bahwa New RCZ bakal diterima dengan baik disini (Indonesia)," ujar CEO PT Astra International Peugeot, Constantinus Herlijooso di Senayan City, Jakarta, Rabu (1/5/2013).

Apa saja perubahan pada Peugeot RCZ, yuk simak.

Eksterior

Perubahan RCZ pada bagian ekterior sangat jelas terlihat pada tampilan depan yang disebut dengan 'New Front Face' yang kini terlihat lebih sporty. Dipadu dengan kekuatan sayap belakang dan atap atap 'double Bubble' yang sensual memberikan style dan ekspresi yang baru.

Garis Boner yang diperkuat dengan emblem baru yang terbuat dari bahan brilliant dan satin, yang tertempel langsung di body mampu memberikan efek lebih kompak.

Bentuk grill juga terlihat halus dan elegan, dikombinasikan dengan 2 baris krom satin berbentuk seperti pisau pedang samurai.

Terlebih tampilan grill yang difokuskan untuk sirkulasi udara bagian bawah terlihat lebih panjang, dengan diselipkan lampu LED yang bisa berfungsi untuk siang maupun malam.

Perubahan ekterior yang lebih mencolok juga terlihat pada bagian Directional Headlamp, dimana lampu Xenon dibalut dengan bahan titanium yang mengekspreasikan perpaduan modern dan technical. Begitu juga dengan tampilan desain terbaru pada peleg 19 inci yang kini terlihat lebih unik, kokoh dan sensual.

Interior

Tampilan mewah syarat dengan teknologi tinggi jelas tersaji didalam tubuh New RCZ.

Desain dashboard yang ramping dan efisien sangat khas dengan sport Coupe. Terlebih bahan material berkualitas tinggi memberikan kesan ekslusif.

Demi menambah kenyamanan berkendara, New RCZ juga dilengkapi electric door mirror, dual zone automatic air conditioning system, driver & front passenger heated seat, electrochrome rear view mirror, electronic door mirror, sistem audio RD4, tuner, MP3, CD audio system. Leather seats and trims, rain sensor & automatic headlamp.

Mesin terbaik

New RCZ kali ini dilengkapi mesin yang effisien yaitu memiliki torsi dan tenaga output yang besar. Namun meski demikian ekonomis dengan emosi CO2 yang rendah dan telah memenuhi standar Euro5.

New RCZ di Indonesia kali ini memilih menggendong mesin EP6CDTM 16 valve turbo, VVT, VVL berkapasitas 1.598cc. Dimana mesin ini mampu menyemburkan tenaga hingga 163 tenaga kuda saat berada di 6.000 rpm, dengan torsi 240 Nm/1400 rpm.

Dan dengan memiliki transmisi otomatis New RCZ diklaim bisa mencapai 7,3 liter/100km dan menghasilkan emisi 168 g/km CO2.

Fitur keselamatan

Bukan mobil Eropa bila tidak mengutamakan keselamatan dijalan, hal ini juga berlaku untuk New RCZ. Pada bagian depan, struktur RCZ merupakan gabungan 3 kekuatan yang mampu menyerap energi maksimal saat terjadi benturan frontal.

Sistem pengamanan RCZ juga dilengkapi ESP, ABS, EBD, EBA, Ventilated disc eith diagonal circuit system pada 2 roda depan, dan disc diagonal circuit system pada roda belakang. Selain itu New RCZ juga mengadopsi electronic parking brake, hill assist.

Sistem airbag juga tidak lupa ikut diselipkan, sebanyak 4 airbags(2 airbags di depan dan 2 side airbags juga ikut diselipkan.

(lth/ikh)

Service Super Cepat MAXXIO-Daihatsu

Service Super Cepat MAXXIO-Daihatsu Jakarta - Malas menunggu lama, inilah yang menjadi inspirasi bagi Asco Daihatsu untuk menyediakan servis super cepat. Bayangkan, servis normal 3 jam dapat dipangkas menjadi hanya 59 menit saja namun tetap sesuai dengan standar. Beuh, menggoda bukan bos?

Layanan service super cepat ini diberikan kepada anggota komunitas Grand Max Luxio.

"Ini merupakan jawaban kami terhadap tingginya populasi MAXXIO yang luar biasa. Konsumen juga ingin serba cepat dan nyaman. Jadi sejak 2011, Asco Fatmawati melayani servis super cepat ini, yang hanya dapat dilakukan oleh beberapa bengkel Asco tertentu saja," ujar Kepala Bengkel Asco Daihatsu Fatmawati Faturrohman yang juga member kehormatan MAXXIO 0227.

Meski service dilakukan dengan cepat tidak ada penurunan standar kualitas. "Kami tidak melakukan penurunan kualitas jasa atau sebagainya, namun kami mengharuskan member MAXXIO booking terlebih dahulu setidak-tidaknya satu hari sebelum servis, sehingga semua part yang dibutuhkan dapat kami siapkan," ucapnya.

Persyaratan lain rupanya masih ada seperti harus datang 15 menit lebih awal dari jadwal booking. 15 menit di awal adalah untuk memeriksa kondisi mobil, apakah mobil tersebut dapat dikerjakan hanya dalam waktu 59 menit atau tidak.

"Jika tidak, maka akan kami jelaskan kepada member MAXXIO agar mereka tidak kecewa," ujarnya.

Asco Fatmawati ini memiliki 6 stall dengan fasilitas lengkap mulai dari lift hingga tenaga ahli yang pastinya terampil dengan mobil anda.

Jadi tunggu apa lagi bos? Langsung saja deh booking di Asco Daihatsu Jalan RS Fatmawati No. 45A Jakarta Selatan dengan menelepon ke (021) 7508833.ext 105.106.107 untuk konsultasi member MAXXIO.

(ddn/ddn)