Sunday, August 11, 2013

Mengintip Dalaman Toyota Yaris Turbo

Mengintip Dalaman Toyota Yaris Turbo Tokyo - Produsen mobil Toyota beberapa hari lalu merilis mobil Toyota Vitz GRMN Turbo. Yaris versi turbo ini diluncurkan dengan tampang performa yang makin sporty.

Toyota Motor Co akan memberi kesempatan bagi para pembeli pertama mobil ini melalui aplikasi web pada 25 Agustus nanti. Total hanya ada 200 unit mobil yang akan dijual di seluruh diler Netz di Jepang hingga September nanti.

Vitz GRMN Turbo dikembangkan dari mobil konsep 'Pure Sports 2BOX' yang merupakan mobil dengan handling sempurna dalam bodi sports compact.

Aslinya mobil ini hanya memiliki 3 pintu namun Toyota mengubahnya. Mobil dilengkapi dengan turbocharger, dan memiliki tenaga yang lebih besar 43 ps dibanding mesin Yaris standar. Jadinya total 152 ps dimiliki Yaris Turbo.

Toyota meningkatkan performa mobil di tikungan, pengereman dengan drive system yang lebih canggih, suspensi rem dan bodi yang lebih kuat.

Lebih lanjut headlamp LED, knalpot yang lebih besar, rear spoiler, rocker molding, dan logo GRMN terlihat memberikan kesan unik.

Mobil juga memiliki jok khusus, odometer, bemper depan, dan juga setir berbalut kulit 3 bintang dengan aura berwarna merah. Khas balapan.

Sementara untuk warna hanya tersedia dalam dua tipe saja yakni Super White II dan Black Mica.

Toyota mengatakan kalau mobil dengan transmisi manual 5-speed itu memiliki berat hanya 1.070 kg dan akan memberikan sensasi bagai berkendara mobil balap.

Di Jepang, mobil ini dilepas dengan harga 2,7 juta yen atau sekitar Rp 288 juta dan akan dijual mulai 25 Agustus mendatang.

(ddn/ddn)

0 comments:

Post a Comment