Thursday, September 15, 2016

VW Ragu Bawa Mesin Dieselnya Kembali ke AS

VW Ragu Bawa Mesin Dieselnya Kembali ke ASWashington - Volkswagen tidak yakin untuk membawa mesin diselnya kembali ke Amerika Serikat (AS), terkait skandal emisi gas buang yang menimpa Volkswagen tahun lalu.

Dilansir Carscoops, Rabu (15/9/2016), Kepala Volkswagen AG Amerika utara, Hinrich Woebcken mengatakan saat berbicara dengan Wall Street Journal bahwa, karena peraturan emisi yang lebih ketat di Amerika Serikat, akan menjadi lebih sulit untuk memproduksi mesin diesel disana dan lolos dari tes pengujian.

Oleh karena itu, Produsen asal Jerman tersebut saat ini berdasarkan "product by product and package by package, akan mengevaluasi apakah perlu kembali menginvestasi melahirkan model mesin diesel di pasar Amerika Serikat.< br/>
Dan saat ini, VW tengah berfokus pada penjualan unit mesin bensin, model hybrid, dan juga mobil masa depan yakni mobil listrik.

Semakin sulitnya Volkswagen menjual model diesel mereka di Amerika Serikat, di perparah dengan adanya fakta bahwa, VW belum memiliki persetujuan untuk menjual model diesel tertentu yang terbukti menggunakan tes ilegal.

Sebagai catatan setelah satu tahun skandal emisi gas buang waktu itu, perusahaan sudah menggelontorkan dana hampir USD$ 15 miliar (Rp 19.7 triliunan), untuk menyelesaikan klaim konsumen Volkswagen.
(lth/ddn)

0 comments:

Post a Comment