Monday, August 29, 2016

Bikin Supercar Pertama, Perusahaan Rintisan China Rekrut Desainer Italia

Bikin Supercar Pertama, Perusahaan Rintisan China Rekrut Desainer ItaliaBeijing - Produsen mobil supercar pemula dari China, Techrules merekrut desainer legendaris Italia Giorgetto dan Fabrizio Giugiaro untuk meluncurkan supercar GT96.

Mobil ini telah diperlihatkan pada Maret lalu di ajang Geneva Motor Show dalam bentuk konsep. Mobil ini akan dirilis di Geneva Motor Show tahun depan sebagai model produksi massal.

Seperti dilansir Carscoops, Selasa (30/8/2016), peran dari dua desainer kondang Italia dalam projek ini belum diketahui. Namun sepertinya mereka membantu untuk desain mobil sebelum mobil melenggang di jalan.

Untuk membuat mobil bisa digunakan, Techrules tidak hanya mengandalkan bantuan dari Giorgetto Giuig aro dan anak lelakinya, tapi juga L.M. Gianetti, yaitu seorang teknisi dan spesialis produksi. Perusahaan ini mampu memproduksi 25 mobil per tahun.

Saat diperlihatkan sebagai mobil konsep, Techrules GT96 menggunakan 6 motor elektrik, satu untuk kedua roda depan, dan empat sisanya untuk roda belakang. Penggerak itu menghasilkan total tenaga hingga 1.030 daya kuda dan torsi 6.372 lb-ft.

Akselerasi dari 0-96 km/jam bisa ditempuh hanya dalam 2,5 detik.
(rgr/ddn)

0 comments:

Post a Comment