Tuesday, March 22, 2016

Ini Kelebihan Mesin Terbaru MU-X

Ini Kelebihan Mesin Terbaru MU-XBangkok - Isuzu Thailand resmi memperkenalkan generasi terbaru mesin 1.9 dan 3.0 liter Ddi Blue Power di Bangkok Motor Show 2016. Mesin itu pun diklaim memiliki berbagai kelebihan.

Dikatakan, mesin ini menyabet gelar Car of the Year 2016 di Thailand, sebagai 'The Most Hi-Tech Diesel Engine'. Mesin ini menjadi mesin SUV pertama di dunia yang menawarkan kapasitas 1.900 cc diesel. Apalagi dengan mengusung transmisi baru New Rev Tronic otomatis dan manual 6 percepatan.

"Kami menjadi leader dengan menawarkan Isuzu MU-X 1.9 dan 3.0 Ddi Blue Power," ujar Senior Vice President of Tri Pecth Isuzu Sales Co, Panatda Chenavasin, di Bangkok Motor Show 2016.

Isuzu mengklaim, mesin MU-X terbaru 1.9 dan 3.0 Ddi Blue Power, memberikan ketangguhan untuk menunjang gaya hidup dengan performa mesin yang ditawarkan. Selain itu mesin ini sangat efisien untuk segmen SUV.

Tingkat kenyamanan dan keamanan lebih juga ditawarkan. MU-X ini menawarkan cruise control automatic speed control, safety camera Full HD.

Bicara soal performa mesin, MU-X 1.9 liter Blue Power dengan transmisi otomatis 6 percepatan, diklaim bakal lebih bertenaga, asethetic, emisi rendah, dan sangat efisien. Mesin dengan tipe R74E-TC ini akan mampu menyemburkan 150 kW/3.600 rpm dan torsi 350 Nm/ di 1.800-2.500 rpm.

Sedangkan untuk mesin 3.0 dengan tipe 4JJ1-TCX, juga akan dikawainken dengan transmisi 6 percepatan otomatis. Mesin ini pun diklaim bakal menyajikan ketangguhan yang luar biasa, dengan mampu menyemburkan tenaga hingga 177 kW/3.600 rpm dan torsi mencapai 380 Nm/1.800-2.800 rpm.
(lth/rgr)

0 comments:

Post a Comment