Wednesday, April 9, 2014

Honda Mobilio Tersedia Versi Mesin Diesel

Honda Mobilio Tersedia Versi Mesin DieselNew Delhi - Berbeda dengan di Indonesia, di India Honda Mobilio akan tersedia dalam 2 pilihan mesin. Pertama Mobilio dengan mesin bensin dan kedua adalah versi mesin diesel. Untuk peluncurannya akan dilakukan dalam waktu dekat ini.

Dilansir laman Indianautosblog, Kamis (10/4/2014) untuk Mobilio mesin bensin akan mendapatkan pilihan transmisi manual dan otomatis, sedangkan mesin diesel hanya tersedia dalam pilihan transmisi manual.

Mobilio diesel akan disokong mesin berkapasitas 1.5-liter i-DTEC yang mampu memuntahkan tenaga 100 PS dan torsi 200 Nm. Untuk mesin dieselnya akan tersedia dalam 5 percepatan atau 6 percepatan.

Sementara untuk Mobilio mesin bensin akan disokong mesin berkapasitas 1.5 liter yang mampu melontarkan tenaga 119 PS dan torsi 145 Nm. Mesin ini sama seperti yang digunakan oleh Honda City model terbaru.

Selain itu, Honda India juga sudah bersiap untuk memprpoduksi Mobilio dan Jazz model terbaru di pabrik Greater Noida. Untuk Mobilio, Honda India menargetkan bisa memproduksi 45.000 unit dalam 1 tahunnya.

Sedangkan untuk Jazz model terbaru, Honda menargetkan 20.000 unit per tahunnya. Seperti Mobilio, Jazz terbaru juga akan tersedia dalam 2 pilihan mesin yakni bensin dan diesel.


0 comments:

Post a Comment