Wednesday, April 9, 2014

Rossi Masih Butuh Pembuktian di Austin

Rossi Masih Butuh Pembuktian di AustinAustin - Valentino Rossi meraih hasil sangat meyakinkan di balapan pembuka musim 2014 yang digelar di Qatar. Tapi untuk memastikan performanya sudah benar-benar oke, The Doctor harus membuktikannya di Austin, akhir pekan ini.

Rossi memang cuma bisa finis kedua di belakang Marc Marquez pada balapan perdana musim 2014 yang digelar di Qatar. Namun pada kesempatan tersebut Rossi tampil luar biasa impresif dengan memberi perlawanan sengit terhadap Marquez dan bahkan beberapa kali berduel wheel to wheel.

Hasil balapan itu bisa menjadi indikasi awal kalau rider asal Italia itu tengah mulai menapaki lagi kebangkitannya. Tak cuma jadi pelengkap persaingan di papan atas, Rossi bisa saja bersaing untuk menjadi juara dunia. Tapi semua masih butuh pembuktian, dan balapan di MotoGP Amerika akhir pekan ini akan jadi momen tersebut.

"Mendapat hasil bagus di Austin akan berarti besar buat saya dan Yamaha. Itu juga akan berarti kalau keputusan yang dibuat adalah sebuah langkah yang tepat," sahut Rossi.

"Musim ini diawali dengan baik tapi kami masih butuh konfirmasi dan tahun ini saya ingin kompetitif di semua tempat. Tahun lalu saya mendapatkan salah satu balapan terburuk di Texas, dan tahun ini saya ingin melihat apakah saya bisa kompetitif di semua sirkuit," lanjut dia di Autosport.

Rossi finis di posisi enam pada balapan di Austin tahun lalu. Kecuali gagal finis di Italia dan posisi 12 di Prancis, itu merupakan hasil balapan terburuk Rossi sepanjang 2013, meski dia juga berada di posisi enam pada race di Jepang. Mengumpulkan 237 poin, dia finis di posisi empat klasemen akhir.


0 comments:

Post a Comment