Sunday, December 23, 2012

Mobil Super Listrik Dahlan Iskan Bisa Jalan Sejauh 400 Km

Mobil Super Listrik Dahlan Iskan Bisa Jalan Sejauh 400 Km Jakarta - Kira-kira berapa jarak tempuh mobil listrik Tucuxi milik Menteri BUMN (Badan Usaha Milik Negara) Dahlan Iskan ya? Ternyata jarak tempuhnya cukup jauh, dalam kondisi baterai terisi penuh maka jarak tempuhnya bisa mencapai 400 km.

Hal itu diungkapkan langsung oleh pembuat mobil Tucuxi, Danet Suryatama. Menurutnya dengan kapasitas baterai 61 kWh jarak tempuhnya kurang lebih 400 km.

"Tergantung dengan mode mengemudi. Kalau mode mengemudinya santai bisa jadi lebih dari 400 km. Tapi kalau mode mengemudinya agresif maksimal di 400 km," terang Danet saat berbicang dengan detikOto, Senin (24/12/2012).

Danet menambahkan, seharusnya setiap mobil listrik terutama mobil listrik milik Dahlan Iskan dianjurkan jangan menunggu baterai kosong. Usahakan kalau pada indikator mmenunjukan 20 persen segera melakukan pengisian ulang (charger).

"Sebaiknya jangan menunggu sampai baterai kosong tapi kalau sudah 20 persen lagi harus diisi," tutup Danet.

0 comments:

Post a Comment