Friday, January 11, 2013

Ini Dia Penerus Nissan Murano

Ini Dia Penerus Nissan Murano Detroit - Produsen mobil Nissan mulai menggoda publik dunia dengan membocorkan sketsa sebuah konsep crossover terbaru mereka, Nissan Resonance. Mobil ini akan diperlihatkan di pertengahan bulan ini dengan jantung sebuah sistem hybrid.

Crossover yang banyak dispekulasikan sebagai penerus dari Murano tersebut akan memulai debut dunia pada ajang North American International Auto Show yang akan berlangsung di Detroit, Amerika Serikat di 15 Januari 2013.

Nissan dilansir Car Advice, menjanjikan kalau mobil ini nantinya akan mengusung desain yang berani dengan tenaga hybrid-listrik.

Pada gambar yang dibocorkan tampak siluet mobil ini yang tegas namun berkarakter. Lekuk yang ada di tubuhnya tampak mengalir dari depan hingga ke buritan.

Spekulasi kalau mobil konsep Nissan Resonance ini adalah cikal bakal bagi Murano tidak lain karena waktu kehadirannya. Saat ini, Murano generasi kedua terhitung sudah berusia lima tahun sejak pertama kali diperlihatkan di Los Angeles pada tahun 2007.

Sementara itu, Murano generasi pertama tampil perdana di New York pada tahun 2002 silam.

Produksi Murano di AS

Spekulasi makin berkembang karena Nissan juga sudah mengatakan kalau produksi Murano generasi baru sedang dipersiapkan. Produksi Murano generasi selanjutnya itu meurut USA Today akan dilakukan di Mississippi yang menggantikan peran Jepang.

Saat ini, pabrik Nissan yang ada di Mississippi itu telah memproduksi 7 model mobil Nissan mulai dari Altima, Armada, Xterra, Titan, Sentra, Frontier hingga NV. Dengan begitu, Nissan Murano akan menjadi model kedelapan yang diproduksi di pabrik ini.

Dikutip dari USA Today, langkah pemindahan produksi mobil Nissan ini dikatakan adalah sebagai upaya Nissan untuk mencapai targetnya bahwa akan ada 85 persen mobil yang mereka jual di Amerika diproduksi di Amerika juga.

0 comments:

Post a Comment