Sunday, July 5, 2015

Gandeng Red Bull Racing, Aston Martin Ingin Kembali Berlaga di Ajang F1

Gandeng Red Bull Racing, Aston Martin Ingin Kembali Berlaga di Ajang F1London - Setelah lebih dari 50 tahun absen dari ajang balap Formula 1, Aston Martin kini berniat untuk kembali berlaga di balapan bergengsi di dunia tersebut. Pabrikan asal Inggris itu ingin menggandeng tim balap Red Bull Racing dan menggunakan mesin buatan Mercedes-Benz untuk bertarung di laga tersebut.

Sebuah laporan dari Auto Sport yang dilansir Auto Guide, Senin (6/7/2015) menyebutkan, kini proses negosiasi antara Aston Martin dan manajemen Red Bull Racing tengah berlangsung. Aston Martin memang cukup lama absen dari ajang balap tersebut, yakni sejak berpartisipasi pada 1959 dan 1960 dan kemudian keluar.

Sedangkan ihwal penggunaan mesin buatan Mercedes-Benz, karena Aston Martin hingga saat ini masih tercatat sebagai pemegang lima persen saham Mercedes. Sehingga, jika kesepakatan antara Aston Martin dengan Red Bull Racing, serta Mercedes, diyakini bakal membawa kebaikan dan keuntungan diantara ketiganya.

Niatan Aston Martin untuk kembali berlaga di ajang Formula 1 tidaklah mengherankan. Soalnya, bos pabnrikan itu yakni Andy Palmer, dan Direktur Pemasaran dan Komunikasi, Simon Sproule, dikenal sebagai sosok yang memiliki minat besar ke ajang balap tersebut.

Bahkan keduanya diketahui sebagai orang yang berada di balik layar kesuksesan Infiniti saat mendekati Red Bull Racing untuk bekerjasama. Kini, Red Bull memang masih tercatat bekerjasama dengan Renault.

Namun kerjasama itu akan berakhir pada 2016 mendatang. Bahkan, kabarnya jalinan kerjasama itu terancam bubar karena Red Bull mengancam keluar dari seri balap yang akan dijalani jika tak segera mendapatkan mesin terbaik dari Renault dalam wakru dekat ini.



(arf/arf)

0 comments:

Post a Comment