Saturday, December 26, 2015

Pesaing Tesla Mulai Berani Pamer di YouTube

Pesaing Tesla Mulai Berani Pamer di YouTubeCalifornia - Perlahan, Faraday Future mulai menampakan dirinya, mulai dari website dan baru-baru ini lewat unggahan video ke situs YouTube. Dalam video tersebut, Faraday Future mengajak orang-orang menjadi generasi baru mobil yang berkontribusi menjadikan bumi ini lebih hijau.

Kemunculan Faraday Future tahun ini tampaknya membuat produsen mobil listrik seperti Tesla harap-harap cemas. Perusahaan mobil yang berbasis di Amerika Serikat itu tengah merancang mobil dengan inovasi teknologi dan mobil yang mampu berkontribusi untuk menjaga bumi ini dari polusi.

Awal mulanya, publik dibuat penasaran soal Faraday Future ini. Dalam website resmi mereka, terpampang nama di jajaran eksekutif serta tim leader Faraday Future yang mayoritas pernah bergabung dalam tim produksi mobil listrik seperti Tesla dan BMW i.

Beberapa nama yang bergabung dengan tim leader Faraday Future seperti Richard Kim yang merupakan Founding member dari BMW i Design. Kemudian Nick Sampson yang pernah menjabat sebagai Director of Vehicle & Chassis Engineering Tesla Motors.

Baru-baru ini, seperti dilansir Autoevolution, Minggu (27/12/2015), Faraday Future mengunggah video ke situs YouTube. Isi dari video berdurasi 1 menit 28 detik itu yakni menyampaikan visi Faraday Future untuk membuat mobil yang berbeda dengan mobil yang ada saat ini.

Lewat video tersebut, Faraday Future juga mengajak publik untuk menjadi generasi baru dari kolaborasi antara mobil dengan teknologi yang dapat berkontribusi untuk menghijaukan bumi.

Masih penasaran bakal seperti apa konsep mobil dari Faraday Future? Dalam website, Faraday Future bakal mengawali debut dalam Consumer Electronic Show (CES) yang akan berlangsung pada 4 Januari 2016 di Las Vegas, Amerika Serikat.