Saturday, March 19, 2016

Agus dan Indra, 2 Desainer Helm Lokal

Agus dan Indra, 2 Desainer Helm LokalJakarta - 2 Desainer Indonesia, Agus Leaf dari ALD Graphics dan Indra dari YZF Graphics terampil dalam merancang helm motor.

Karya mereka baru-baru ini mendapat tempat di Cargloss Proriders. Helm-helm hasil rancangan mereka yakni dua jenis helm Cargloss bertipe Super Moto dan Full Face  akan diproduksi dan dipasarkan.

Saat ini, pembuatan helm-helm dengan desain khusus ini sedang dalam proses produksi. Menurut rencana, dalam waktu dekat sudah dapat dipasarkan dan dimiliki oleh para peminatnya, dengan harga sekitar Rp 1,35 juta.
 
Selain itu, logo dari masing-masing desainer tersebut juga akan dicantumkan di helm-helm tersebut.

Sebagai langkah awal, Agus dan Ind ra masing-masing akan membuat desain grafis untuk helm Cargloss bertipe Super Moto.

Indra mengatakan kesempatan yang diberikan kepadanya adalah suatu pengakuan atas hasil karyanya.

"Bagi saya dukungan dari Cargloss merupakan pengakuan akan hasil karya saya, sekaligus kesempatan bagi saya untuk terus berkembang dan berkreasi. Semoga hasil karya saya dan juga teman-teman desainer dalam negeri semakin diakui di negeri sendiri." kata Indra.

Kedua helm tersebut, prototipenya sebenarnya sudah terlihat dalam acara Jakarta Helmet Exhibition 2016 beberapa waktu lalu.

Dalam acara tersebut, dilakukan lelang terhadap salah satu prototipe helm tersebut, dan berhasil terjual seharga Rp 7 juta.

Helm garapan Agus LeafALD


"Hal ini jelas di luar dugaan kami, helmnya dapat terjual dengan harga jauh dari harga pasaran,  tetapi kami senang bahwa hasil karya desainer Indonesia mendapat apresiasi yang sangat layak dari masyakarat, dan semoga hal tersebut terus dapat berkembang sehingga hasil karya desainer Indonesia bisa juga diterima di masyarakat internasional. Bahkan mungkin nanti dapat berkembang, tidak hanya untuk helm motor, tetapi juga untuk helm kendaraan roda empat," ujar Frans Hengky, Direktur Operasional Cargloss Proriders.

Cargloss tambahnya sangat mendukung dan menghargai karya-karya desainer lokal, dan untuk itu helm yang didesain oleh Agus Leaf dan Indra ini hanya akan diproduksi dalam jumlah terbatas.
Helm Cargloss Indra YZF


"Jadi selain sebagai safety gear, juga merupakan collectible items," ujar Frans.

"Kami memberikan kesempatan kepada desainer lokal untuk terus berkarya dan berkembang. Kami melihat bahwa hasil karya mereka tidak kalah dengan karya desainer-desainer mancanegara," terang Frans.

  "Ini merupakan pembuktian bahwa ini adalah hasil karya mereka, dan dalam waktu dekat kami berharap akan ada kebanggaan bagi konsumen yang memiliki helm-helm hasil desain mereka." kata Frans.
(ddn/ddn)

0 comments:

Post a Comment