Wednesday, June 26, 2013

Bos Honda: Penggunaan Motor 2014 Belum Mendesak

Bos Honda: Penggunaan Motor 2014 Belum Mendesak Jakarta - Tim Honda sudah melakukan ujicoba motor 2014 di tes MotoGP Aragon, pekan lalu. Tapi, bos Honda, Shuhei Nakamoto, menegaskan bahwa penggunaan motor baru untuk musim ini belum mendesak.

Baik di klasemen pebalap atau konstruktor, Honda saat ini sedang bersaing ketat dengan Yamaha. Pebalap utama mereka, Dani Pedrosa, yang mengumpulkan 123 angka, unggul tujuh poin dari rider Yamaha, Jorge Lorenzo.

Honda juga masih unggul atas Yamaha di klasemen konstruktor. Mereka yang mengumpulkan 131 poin, masih unggul empat poin dari tim garpu tala.

Spekulasi Honda akan motor baru muncul setelah Yamaha selalu meraih hasil positi di dua edisi balapan terakhir. Berturut-turut, Lorenzo sukses memenangi balapan di Katalunya dan Italia.

Setelah mendengar penyataan dari para pebalapnya, Pedrosa, Marc Marquez, dan Stefan Bradl, Nakamoto pun menilai bahwa penggunaan motor baru masih belum perlu.

"Tes RC213V 2014 sangatlah berguna. Dani, Marc and Stefan (Bradl, LCR Honda MotoGP), semuanya memberikan komentar yang mirip mengenai aspek positif dan negatif dari motor baru. Kritik ini akan sangat penting untuk proses pengembangan mesin yang akan dipakai musim depan," kata Nakamoto di situs resmi MotoGP.

"Tes juga sangat berguna untuk mengetahui setelan motor yang digunakan saat ini, dan membantu Dani serta Marc menemukan setelan yang mereka sukai."

"Fakta bahwa mereka senang dengan motor versi 2013, membuat kami tak mempunyai tekanan untuk menggunakan prototipe baru di balapan. Jadi, kami akan terus melakukan pengembangan seperti yang sudah direncanakan, dan akan kembali pada tes di Eropa setelah balapan di Misano atau Valencia," tambahnya.

Setelah Pedrosa & Marquez, Giliran Bradl Nilai Motor 2014 Honda

Honda telah memamerkan prototype Honda 2014 di Aragon. Para pebalapnya menilai masih banyak yang harus dilakukan dengan motor itu. Pebalap LCR Honda Stefan Bradl pun menyebut RC213V 2014 tak banyak beda dengan motor yang ia tunggangi musim ini.

Dua pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa dan Marc Marquez, sebelumnya sudah memberikan penilaian setelah menjajal motor tersebut dalam ujicoba Aragon tengah pekan ini. Meskipun memberi kesan awal cukup positif, RC213V 2014 dinilai masih harus terus dikembangkan.

Bradl yang juga sempat menunggangi motor baru Honda itu rupanya cukup sepakat dengan penilaian Pedrosa dan Marquez tersebut, mengingat prototype tersebut terasa tak banyak berbeda dengan motornya sekarang.

"Program ujicoba kami dikacaukan oleh hujan deras di hari pertama. Jadi saya mencoba mesin baru dalam kondisi hujan, tapi itu hanya sekadar 'shakedown'," katanya di Crash.

"Hari ini (Kamis) cuaca jauh lebih baik dan saya bisa menguji bagian-bagian baru dari motor 2013 saya menjelang balapan di sini pada September nanti."

"Kemudian saya menaiki motor purwarupa 2014 dan melakukan 14 putaran, dan saya merasa motor ini sangat mirip dengan motor 2013 saya," nilai Bradl.

(cas/syu)

0 comments:

Post a Comment