Friday, March 20, 2015

Melirik Perbedaan Toyota Rush TRD Versi Lama dan Baru

Melirik Perbedaan Toyota Rush TRD Versi Lama dan BaruJakarta - Toyota Rush model terbaru hadir dengan 2 grade. Pertama Rush TRD dan kedua Rush G, masing-masing tipe itu tersedia 2 pilihan transmisi, yakni manual dan otomatis.

Sebelumnya, Toyota sudah memperkenalkan Rush TRD pada tahun 2013 lalu. Model ini dihadirkan sebagai pengganti tipe S yang sudah ada sebelumnya.

Dengan hadirnya model terbaru, tipe TRD pun mengalami beberapa perubahan. Seperti Rush TRD versi pertama hadir dengan penyegaran yang membuat Rush tampil makin sporty dan dinamis.

Sedangkan TRD versi kedua atau yang terbaru ini hadir dengan konsep "Stylish Urban Cruiser". New Rush TRD ini tampil lebih sporty dan stylish dan semakin memperkuat image New Rush sebagai SUV perkotaan.

Aerokit TRD pada New Rush ini merupakan karya anak bangsa, dimana aerokit ini didesain oleh departemen Model Live Improvement, Product Planning Development Division TAM.

"Didukung jaringan outlet service Toyota yang tersebar di seluruh Indonesia, Rush siap memberikan yang terbaik kepada pelanggan," ujar Vice President Director TAM Suparno Djasmin dalam peluncuran New Rush di Emperica, SCBD, Jakarta, Jumat (20/3/2015).





(ady/ddn)

0 comments:

Post a Comment