Thursday, April 2, 2015

Subaru STI Paling Galak Hadir di New York

Subaru STI Paling Galak Hadir di New YorkNew York - Fuji Heavy Industries Ltd, pabrikan asal Jepang pembuat mobil Subaru, menyuguhkan konsep mobil sport Subaru STI paling bertenaga di ajang New York Auto Show 2015. Penyajian konsep itu bukan sekadar unjuk keunggulan teknologi tetapi juga sebagai penanda strategi baru Subaru di Amerika.

Siaran pers Subaru, Kamis (2/4/2015) menyebut kehadiran konsep itu menandakan rencana ekspansi tiga inti bisnis Subaru. Ketiganya adalah komponen after market, mobil utuh, serta motor sport.

“Menampilkan teknologi dan komponen Subaru Tecnica International Inc (STI), termasuk suspensi STI, rem tambahan, serta eksterior. Ini untuk menandakan komitmen STI untuk mobil sport,” ujar Subaru.

Konsep ini mengunakan mesin EJ20 STI emppat silinder 2.000 cc yang saat ini digunakan untuk mobil Subaru GT dalam laga balap di Jepang. Pada Mei 2014 lalu, Fuji Heavy mengumumkan visi manajemen jangka menengahnya.

Visi manajemen bisnis yang bertajuk Prominence 2020 ini bertujuan untuk mencapai pertumbuhan perusahaan yang berkelanjutan.

Berdasarkan visi ini, Fuji Heavy Industries menetapkan visi perusahaan 2020, yakni menjadi perusahaan yang tidak hanya besar dalam hal ukuran namun memiliki kekekuatan yang khas.

Untuk itu, FHI fokus pada dua kegiatan yakni memperkuat citra merek Subaru dan membangun struktur bisnis yang kuat. Wujudnya, Fujui juga merambah bisnis nilai tambah, serta meningkatkan toleransi terhadap perubahan di lingkungan bisnis.

Singkat cerita, diboyongnya konsep Subaru STI performa tinggi ke gelaran New York Auto Show merupakan salah pertanda dimulainya inisiatif tersebut di Amerika Serikat. Di pasar terbesar Subaru itu, FHI juga akan memperluas pasar komponen aftermarket STI.




(arf/ddn)

0 comments:

Post a Comment