Saturday, October 24, 2015

Pikap Anyar Honda Ini Mengusung Mesin 3.500 cc i-VTEC

Pikap Anyar Honda Ini Mengusung Mesin 3.500 cc i-VTECAlabama - Honda Motor Company berniat untuk menggebrak pasar segmen pikap dunia yang kini terus bertumbuh.Untuk itu, pabrikan asal Jepang itu, bakal memperkenalkan konsep pikap anyar Ridgeline Desert Race Truck di ajang Specialty Equipment Market Association (SEMA) di Las Vegas, Amerika Serikat 2015.

Seperti dilaporkan Indianautosblog, Minggu(25/10/2015), hajatan tahunan itu akan berlangsung 3 November mendatang. Sedangkan konsep Ridgeline yang akan dipmaerkan tersebut merupakan generasi kedua dan diharapkan mulai mengebrak pasar dunia pada 2016.

Pikap yang disebut-sebut menggunakan basis Honda Pilot itu bahkan telah menjalani uji jalan. Sedangkan produksinya akan dilakukan di pabrik Honda di Alabama, Amerika Serikat.

Mesin yang diusungnya adalah mesin V6 i-VTEC berkapasitas 3.500 cc. Kabarnya, mesin itu mampu menyemburkan tenaga hingga 280 bhp dan torsi 355 Nm. Untuk menyalurkan tenaga ke roda digunakan transmisi otomatis enam tingkat percepatan.


(arf/arf)

0 comments:

Post a Comment