Sunday, January 20, 2013

Mobil Dinas Menpora Jadi Korban Banjir

Mobil Dinas Menpora Jadi Korban Banjir Jakarta - Banjir besar yang menghantam Jakarta masih menyisakan pilu. Ternyata hal senada juga dirasakan Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo. Mobil dinas Menpora ikut terendam banjir.

Hal tersebut disampaikan langsung Roy Suryo di sela-sela Syukuran PPMKI, di Jalan Siung Kav Kowilham Blok A8 No.22-23 Setu, Cilangkap, Jakarta Timur, Minggu (20/1/2013).

"RI 45 kemarin terkubur banjir, seperti mobil Lotus di film James Bond. Langsung byurr masuk ke dalam air. Akhirnya kami (Roy dan istrinya) keluar dari mobil dengan cara berenang," candanya saat membuka acara syukuran PPMKI.

Mobil dinas Toyota Camry yang dinaiki oleh Roy Suryo mendadak mati, dan dirinya pun harus pindah ke mobil patwal yang berukuran lebih tinggi.

"Saya pun pindah ke mobil Patwal dan langsung menuju rumah kembali, untuk mengganti baju, dan langsung bergegas untuk menghadiri suatu acara di JCC (Jakarta Convention Center)," kata Roy.

Namun dengan cekatan Roy pun langsung mengintruksikan, agar segera melepas aki kendaraan dan segera memanggil petugas derek kendaraan.

"Mobil pun saya tinggal, dan langsung saya suruh secepatnya mencopot aki kendaraan. Mobil pun saya tinggal," ucap Roy sambil tertawa kecil.

Namun Roy mensyukuri hal tersebut, soalnya menurut lelaki berkumis ini, masih banyak warga yang mengalami musibah banjir yang lebih parah.

"Saya harus berenang untuk keluar dari mobil, tapi saya cukup beruntung dibandingkan teman-teman yang lain. Dan hari ini kita persembahkan untuk para saudara kita yang terkena banjir," tutup Roy sambil tersenyum.

0 comments:

Post a Comment