Thursday, May 2, 2013

City Car Jadi Rebutan Warga Bandung

City Car Jadi Rebutan Warga Bandung Bandung - Sebanyak 11 merek mobil meramaikan gelaran West Java Auto Show 2013 di Graha Manggala Siliwangi Bandung 2 hingga 5 Mei 2013. Produk city car pun diprediksi bakal jadi jenis mobil yang akan dicari pecinta otomotif dalam pameran kali ini.

Pabrikan roda empat tersebut yaitu Toyota, Honda Mobil, Suzuki, Kia, Hyundai, Mazda, VW, Mitsubishi, Subaru, Nissan dan Hino.
"Para peserta pameran membawa produk-produk unggulan dengan penawaran yang spesial. Terbatas selama pameran ini saja," ujar Branch Manager Neo Organizer, Freddy Robert Porung, saat ditemui detikcom, Kamis (5/2/2013).

Dari berbagai produk yang dipamerkan, Robert memprediksi jenis city car bakal jadi kendaraan favorit yang dilirik. Dari Rp 40 miliar target transaksi selama pameran ini, ia memperkirakan 70 persen diantaranya berasal dari penjualan city car.

"Isu BBM naik justru akan membuat masyarakat mencari mobil yang hemat bahan bakar. Dan sepertinya jenis city car bakal banyak dicari, sisanya baru MPV dan SUV. Apalagi sekarang banyak brand-brand baru," katanya.

Selain itu, ada 6 pabrikan seperti Kawasaki, Honda Motor, Piaggio, KTM, TVS, VIAR serta brand aksesoris CPF1, Llumar, Spectrum, BM1, Michellin, dan Buggy Extreme.

Ikuti juga berbagai acara seru lainnya seperti foto kontes dengan hadiah mencapai jutaan rupiah. Acara ini dibuka hingga Minggu (5/4/2013) mulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB dengan tiket Rp 5 ribu Kamis-Jumat dan Rp 10 ribu pada Sabtu-Minggu.


(tya/syu)

0 comments:

Post a Comment