Monday, May 6, 2013

Perbedaan Teknis Mobil Bermesin Diesel dan Bensin

Perbedaan Teknis Mobil Bermesin Diesel dan Bensin Bekasi - Selain bahan bakarnya, antara mesin diesel dan bensin sudah pasti memiliki banyak perbedaan. Tapi masalahnya belum semua orang terutama para pemilik mobil diesel ataupun bensin mengetahui perbedaannya. Kira-kira apa saja perbedaan mobil mesin diesel dengan mesin bensin?

Training Center Head Isuzu Astra Motor Indonesia Reiner Tandiyono mencoba memaparkan perbedaannya.

Di antaranya untuk siklus pembakaran mesin diesel disebutnya sabathe sedangkan mesin bensin otto, perbandingan kompresi mesin diesel 16-23:1 sedangkan mesin bensin 8-12:1, bentuk ruang bakarnya untuk diesel lebih rumit dan bensin sangat sederhana.

Sementara untuk metode penyalaan mesin diesel bekerja dengan cara terbakar sendiri sedangkan bensin dari percikan api busi.

Untuk getaran dan suara mesin diesel cukup besar sedangkan mesin bensin kecil, efisiensi panas mesin diesel mencapai 30-40 persen sedangkan bensin 22 - 30 persen, tekanan kompresi mesin diesel 30-45 kg/cm2 sedangkan bensin 12 kg/cm2, putaran mesin maksimum 5.000 rpm sedangkan bensin 9.000 rpm.

Pengontrolan output mesin pada diesel cukup banyak penginjeksian sedangkan bensin banyak campuran.

"Secara keseluruhan memang memiliki keunggulan masing-masing tapi mobil yang menggunakan mesin diesel khususnya diesel yang sudah common rail keuntungannya akan lebih banyak terutama dalam hal perawatan dan tenaga pastinya jauh lebih besar diesel ketimbang bensin," tandas Reiner di sela-sela acara Workshop Teknologi Mesin Diesel di Trainning Center Isuzu, Pondok Ungu, Bekasi, Senin (6/5/2013).

(ady/ddn)

0 comments:

Post a Comment