Friday, July 25, 2014

FBI Selidik Mantan Karyawan Ford Terkait Penyadapan di Ruang Rapat

FBI Selidik Mantan Karyawan Ford Terkait Penyadapan di Ruang RapatDetroit - Baru-baru ini terungkap tentang penyadapan di ruang rapat perusahaan mobil terkemuka Ford di AS oleh salah satu karyawan Ford. Karyawan Ford itu diduga sengaja menaruh alat penyadap untuk melancar aksi jahatnya.

Dilansir reuters, Sabtu (26/7/2014), dia adalah Sharon Leach (43) seorang insinyur Ford Motor Co. Akibat aksinya itu, dia sudah dipecat dari perusahaan.

Saat ini Ford bekerja sama dengan FBI menyelidiki mantan karyawan Ford itu setelah ditemukan alat penyadap, komputer dan catatan keuangan ditemukan di kantor kedua Ford pada 11 Juli. Ruang rapat itu biasa digunakan oleh para direksi Ford.

Leach menempatkan perangkat alat penyadap di bawah meja di ruang pertemuan untuk memuluskan rencananya.

Rumah Leach di pinggiran kota Detroit juga digerebek FBI untuk mencari bukti lainnya. Dijelaskan Leach telah bekerja di Ford selama 17 tahun. Belum ada alasan terkait penyadapan yang dilakukan Leach. Pengacara Leach, Marshall Tauber tidak bisa dihubungi untuk dimintai keterangan.

Juru bicara Ford, Susan Krusel mengatakan, "Ford dan FBI bekerja sama dalam penyelidikan yang melibatkan seorang mantan karyawan. Karena ini kita melakukan investigasi, kami belum bisa memberikan informasi."


0 comments:

Post a Comment