Monday, April 11, 2016

Bos Baru Mercy Indonesia

Bos Baru Mercy IndonesiaJakarta - Per bulan April ini, produsen mobil mewah Mercedes-Benz Indonesia punya pimpinan baru.

Adalah Roelof Lamberts, yang ditunjuk sebagai President & CEO Mercedes-Benz Indonesia menggantikan Claus Weidner. Weidner sendiri kini menangani penjualan Mercy di Malaysia.

Weidner menjabat sebagai presdir selama sekitar 4 tahun. Sementara Lamberts bukan orang baru di Mercy Indonesia.

Lamberts dulunya adalah direktur pemasaran dan penjualan mobil penumpang Mercy.



"Per April ini Roelof Lamberts menjadi Presiden dan CEO Mercedes-Benz Indonesia," ujar Section Manager External Communication Mercedes-Benz Indonesia Ananta Wisesa ketika ditemui detikOto di Booth Mercedes-Benz Indonesia.

Lamberts akan memimpin Mercy di tengah pasar otomotif yang masih mengalami kelesuan. Mercy pun berupaya menggairahkan pasar dengan merilis mobil MPV mewah V-Class.

Tidak seperti model sebelumnya seperti Viano yang dijual oleh divisi komersial Mercy, maka V-Class khusus dijual oleh divisi passenger cars Mercedes-Benz Indonesia.
(ddn/lth)

0 comments:

Post a Comment