Wednesday, May 4, 2016

Ford Siapkan Mobil Listrik dengan Jarak Tempuh 321 Km

Ford Siapkan Mobil Listrik dengan Jarak Tempuh 321 KmDetroit - Ford mengatakan siap memperkenalkan mobil listrik, yang akan menjadi pesaing Tesla dan Chevy Bolt. Tidak tanggung-tanggung mobil listrik Ford ini akan mampu mampu berlari hingga 200 mile atau sekitar 321 km.

Pernyataan ini langsung dikatakan CEO Ford, Mark Fields, dengan mengatakan dirinya akan memperkenalkan mobil listrik yang mampu berlari hingga 200 mile atau sekitar 321 km pada kuartal pertama tahun depan.

"Kami tengah mengembangkan produk itu, dan kami akan ingin menjadi pemimpin di segmen ini," kata CEO Mark Fields.

Memang saat ini Ford sudah menawarkan pilihan mobil listrik, namun harus  diakui yang ditawarkan tidak sehebat dibandingkan pesai ngnya. Sebut saja seperti Ford Fusion dan C-Max, yang hanya mampu berlari hingga 20 mile jika menggunakan tenaga listrik.

Dan 3 bulan pertama tahun ini, Ford hanya mampu menjual sebanyak 257 Focus EV.

Namun keseriusan Ford untuk melahirkan mobil listrik tidak perlu diragukan lagi. Dirinya sudah mengumumkan pada ajang SAE World Congress, bahwa produsen asal Amerika Serikat ini sudah mampu mencapai 76-100 mile.

Untuk mewujudkan mobil listrik yang mampu berlari hingga 321 km atau sekitar 100 mile, Ford rela menggelontorkan dana hingga USD 4,5 juta.
(lth/ddn)

0 comments:

Post a Comment