Sunday, February 9, 2014

Mitsubishi Luncurkan Mobil Outlander Listrik dalam Waktu Dekat

Mitsubishi Luncurkan Mobil Outlander Listrik dalam Waktu DekatSurabaya - Mitsubishi sepertinya bakal menjadi yang di depan untuk urusan mobil listrik dibanding produsen Jepang lainnya. Setelah i-MiEV, mereka juga akan meluncurkan Outlander listrik.

Namun berbeda dengan i-MiEV yang hanya menjadi 'pajangan' saja, untuk memperkenalkan teknologi listrik yang dimiliki Mitsubishi, Outlander listrik akan resmi dijual untuk konsumen di Indonesia.

"Jadi rencananya tahun ini insya Allah kita bisa luncurkan. Semester 2 tahun inilah, Insya Allah," ujar Operating General Manager of MMC Marketing Division PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) Duljatmono di Surabaya.

Sebelumnya di ajang Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2013 lalu, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) sudah memperkenalkan Outlander listrik.

Galeri Foto Outlander Listrik di IIMS

Galeri Foto: Lebih Dekat dengan Outlander Listrik

Sayang, pria ramah yang akrab disapa Momon ini masih enggan membeberkan informasinya lebih dalam lagi. Saat ditanya mengenai kisan harga dan Indonesia dapat jatah berapa unit, Momon masih menutupnya rapat-rapat.


0 comments:

Post a Comment