Sunday, May 4, 2014

Proton Umumkan Bos Baru Lotus

Proton Umumkan Bos Baru LotusLondon - Lotus merupakan anak perusahaan yang sepenunya dimiliki oleh Proton dan anggota dari DRB-Hicom Group. Terhitung 1 Mei 2014 ini, Proton mengumumkan Chief Executive Officer Group Lotus yang baru. Ya dia adalah Jean Marc Gales.

Dalam keterangan resminya, Gales ditunjuk oleh Proton untuk memegang Lotus selama beberapa tahun kedepan. Proton menunjuk Gales tidak sembarangan karena Gales merupakan lulusan dari Universitas Karlsruhe, Jerman dengan lususan Teknik Mesin.

Selain itu, Gales juga pernah memegang posisi yang signifikan diberbagai perusahaan otomotif global. Gales juga pernah menjabat sebagai Chief Executive Officer dari European Association of Automotive Supplier (CLEPA) sejak tahun 2012 lalu.

Tak hanya itu, sebelum bergabung dengan CLEPA, Gales juga sempat menjadi senior di Daimler AG, General Motors (GM) dan Volkswagen AG.

Sementara itu, Aslam Farikullah yang saat ini menjabat sebagai Chief Operating Officer of Group Lotus plc tetap sebagai anggota dewan Lotus Cars Limited dan akan terus memberikan kontribusi pertumbuhan bisnis di masa depan.

"Ini merupakan waktu yang bagus untuk Lotus. Kami percaya bahwa dengan keahlian teknis dan manajemen yang kuat serta kepemimpinannya, Gales akan dapat mendorong rencana transformasi Lotus dan lebih meningkatkan bisnis Lotus kedepannya," ujar Chief Executive Officer Proton, Dato Abdul Harist Abdullah.


0 comments:

Post a Comment