Friday, June 20, 2014

Yuk, Pasang Spion Elektrik Biar Mobil Tidak Terasa Kuno

Yuk, Pasang Spion Elektrik Biar Mobil Tidak Terasa KunoJakarta - Spion masih ditekuk secara manual? Ah itu sudah kuno. Sebab di kebanyakan mobil baru, spion sudah bisa ditekuk secara elektrik. Bagi yang mobilnya belum bisa? Piranti ini ternyata bisa dipasang dengan harga yang murah.

Adalah Autokit yang menyediakan 'Retractable Mirror' dengan standar pabrikan alias OEM.

Chief Executive Officer PT Jillbert Kreasindo Kurnia Robby R. Kurnia yang mengelola Autokit mengatakan kalau produk ini mereka jual dengan harga yang cukup terjangkau.

"Autokit Retractable Mirror merupakan system penggerak kaca spion otomatis yang dapat membantu pengendara melipat spion hanya dengan menekan satu tombol pada dashboard," katanya.

Autokit yang menurut Robby bermarkas di Kompleks Perkantoran Gading Bukit Indah Blok L/26-27, Kelapa Gading, Jakarta Utara ini juga aman digunaan.

"Karena kita sistemnya socket to socket, tidak ada potong kabel seperti yang lain. Jadi potensi korsleting yang bisa menyebabkan kebakaran hampir pasti tidak ada. Kita juga memberikan garansi produk 1 tahun untuk alat ini," lugasnya.

Marketing Communication PT Jillbert Kreasindo Kurnia M. Arief Erlangga mengatakan kalau harga piranti ini Rp 1,1 juta.

"Tapi kita lagi ada promo, cukup Rp 750 ribu saja," lanjutnya seraya mengatakan kalau mulai 25 Juni mendatang para pemegang kartu BCA juga bisa membelinya secara kredit dengan bunga 0 persen.

"Kami juga menyediakan hampir semua komponen dan aksesoris dengan kualitas standar OEM," tambah Robby seraya memberi nomor (021) 451 4590 untuk mereka yang ingin mencari tahu lebih banyak lagi.


0 comments:

Post a Comment