Sunday, December 27, 2015

Suzuki Alto Works, Mobil Mungil Suzuki yang Lebih Ngebut

Suzuki Alto Works, Mobil Mungil Suzuki yang Lebih NgebutJakarta - Suzuki telah memperkenalkan mobil perkotaan Alto yang lebih ngebut. Mobil perkotaan yang lebih cepat ini diperkealkan Suzuki di negara asalnya, Jepang.

Seperti dilansir Leftlanenews, Senin (28/12/2015), Alto versi garang ini disebut sebagai Alto Wokrs. Mobil ini menggunakan evolusi dari mesin Alto Turbo tiga silinder 660cc yang tenaganya naik dari 64 daya kuda menjadi 74 daya kuda.

Tambahan tenaga ini ditunjang dengan suspensi dan steering rack dengan teknologi baru. Sementara sistem throttle-nya dirancang ulang sehingga menjadikan mobil lebih responsif.

Tenaga dari mesin itu disalurkan ke penggerak roda depan melalui transmisi manual lima percepatan dengan short-throw shifter sebagai standar. Konsumen juga bisa memesan sistem penggerak semua roda dan transmisi otomatis dengan biaya tambahan.

Secara visual, sebagian besar Alto Works hadir dengan tampilan milik Alto Turbo. Mobil ini dilengkapi pelek alloy 15 inci dan decals di atas rocker panel.

Kabinnya mendapatkan jok Recaro bucket seat untuk penumpang depan, sebuah alat pengukur boosterjahitan kontras berwarna merah pada kursi dan sekitar tuas persneling, faux carbon fiber trim serta pedal baja. Suzuki telah membuang sistem hiburan layar sentuh untuk mengurangi berat badan Alto Works.

Suzuki Alto Works mulai dijual di Jepang dengan banderol 1.509.840 yen atau sekitar Rp 171 juta.


(rgr/arf)

0 comments:

Post a Comment