Tuesday, June 21, 2016

Toyota Kembangkan Sistem 'Malaikat Pelindung' untuk Mobil

Toyota Kembangkan Sistem California - Toyota Motor Corporation (TMC) mengembangkan sistem bantuan pengemudi berupa kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI). Pengembangan AI itu dilakukan untuk meningkatkan keamanan kendaraan.

Seperti diberitakan Reuters, Selasa (21/6/2016), CEO Toyota Research Institute, Gill Pratt mengatakan, penggunaan AI memungkinkan kendaraan untuk mengantisipasi dan menghindari situasi kecelakaan potensial.

"Beberapa hal yang berkaitan dengan keamanan kendaraan merupakan prioritas jangka pendek. Saya sangat yakin bahwa kami akan memiliki beberapa kemajuan selama lima tahun ke depan," kata Pratt.

Toyota mengatakan, pabrikan itu akan menghabiskan dana US$ 1 miliar selama lima tahun ke depan untuk mengembangkan kecerdasan buatan. Maklum, persaingan untuk pengembangan mobil otonom makin intensif akhir-akhir ini.

Konsep AI yang dikembangkan ini memungkinkan mobil untuk berpikir, bertindak dan mengambil kendali dari sopir manusia untuk melakukan manuver demi menghindari kecelakaan. Fitur ini dipercaya menjadi kunci dari upaya Toyota untuk memproduksi mobil otonom.

"Kecerdasan mobil akan mencari tahu rencana untuk tindakan menghindar (dari kecelakaan). Pada dasarnya (ini akan) menjadi malaikat pelindung, mendorong akselerator, memutar setir, mengerem secara paralel dengan Anda," katanya.
(rgr/ddn)

1 comments:

ION-QQ POKER
kami dari agen poker terpercaya tahun ini
Hanya dengan deposit dan withdraw 20.000 anda sudah dapat berrmain .. di sini kami menyediakan 4 permainan : bandar poker , play bandarQ , play domino99 dan play poker ..
tunggu apalagi gan ayo segera daftar kan diri anda dan menangkan ratusan juta rupiah | PIN BB : 58ab14f5

Post a Comment