Sunday, January 27, 2013

Ford Indonesia Masih Tutup Mulut Soal Model Baru di 2013

Ford Indonesia Masih Tutup Mulut Soal Model Baru di 2013 Jakarta - Memasuki tahun 2013 ini PT Ford Motor Indonesia (FMI) membukanya dengan meluncurkan kampanye "Drive-Connect-Win" dimana masyarakat Indonesia ditantang untuk merasakan teknologi pintar Ford di 3 mobil terbarunya yakni All New Ranger, Focus dan Fiesta.

Saat ditanya berapa unit mobil yang akan diluncurkan Ford untuk pasar otomotif Indonesia. Bagus Susanto Managing Director PT Ford Motor Indonesia mengatakan pihaknya akan lebih memfokuskan pengenalan teknologi pintar yang dimiliki Ford kepada konsumennya di Indonesia.

"Ini belum waktunya untuk membicarakan hal ini. Kita akan fokus memperkenalkan teknologi pintar yang dimiliki Ford kepada konsumen di Indonesia," elak Bagus kepada wartawan di Hotel Sultan, Jakarta Selatan, Senin (28/1/2013).

Lanjut Bagus, selain ingin fokus memperkenalkan teknologi pintar kepada konsumen Indonesia, FMI juga ingin menjaga komitmennya kepada konsumennya dan ingin memberikan yang terbaik bagi masyarakat Indonesia.

"Kita ingin meningkatkan atau menjaga komitmen kita kepada konsumen. Tetapi kita juga akan tetap meluncurkan kendaraan One Ford yang selalu memiliki teknologi pintar," lugasnya.

Meski masih menutup mulutnya rapat-rapat tetapi Bagus tetap optimis melihat pangsa pasar kendaraan di Indonesia untuk tahun 2013 ini. Bahkan FMI memprakirakan pasar mobil di Indonesia tetap sangat potensial.

"Pasar mobil tahun ini akan tetap sangat potensial. Didorong dengan beberapa faktor maka penjualan mobil di Indonesia khususnya Ford akan tetap baik," tutupnya.

0 comments:

Post a Comment