Monday, February 25, 2013

Kloningan Ertiga Terkendala Izin

Kloningan Ertiga Terkendala Izin Jakarta - Mazda tengah menyiapkan 'kloningan' Suzuki Ertiga yakni Mazda VX-1 di Indonesia. Namun mobil ini belum bisa diluncurkan karena masih terkendala izin.

Sedianya, mobil tersebut meluncur pada semester-I 2013. PT Mazda Motor Indonesia (MMI) terus berupaya agar izin pada kendaraan 7 penumpang tersebut segera keluar agar bisa dijual di Indonesia.

"Masih terkendala izin, kita juga bingung kenapa," beber salah satu sumber Mazda kepada detikOto, Senin (25/2/2013).

Menurut sumber seharusnya izin mobil ini tidak perlu dipersulit. Soalnya dari segi mesin dan konstruksi, MPV Ertiga dan MPV VX-1 sama persis di Indonesia.

"Entah kenapa kita kok izinya belum keluar. Kalau keluar harganya pokoknya di bawah Rp 200 juta," sebutnya.

Dari segi bentuk, antara Suzuki Ertiga dan Mazda VX-1 sangat mirip hanya saja perbedaan terletak pada emblem keduanya. Mesin dan bagian interiornya sama bentuknya.

Kabarnya Mazda VX-1 bakal dirakit di pabrik PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) untuk dipasarkan di Indonesia.

(ddn/ddn)

0 comments:

Post a Comment