Monday, April 29, 2013

Ban Serep Kurang Angin, Nissan Tarik Mobil

Ban Serep Kurang Angin, Nissan Tarik Mobil Washington - Akibat ban serep bermasalah, pabrikan mobil Nissan terpaksa menarik (recall) lebih dari seratus ribu mobilnya. Mobil yang ditarik adalah Nissan Altima keluaran terbaru.

Nissan seperti dilaporkan USA Today harus menarik 123.308 mobil Nissan Altima mereka di Amerika Serikat. Sedan itu di-recall hanya karena udara di ban cadangan mereka itu tidak sesuai dengan ketentuan. Ada yang kelebihan, ada yang kekurangan alias kempes.

Nissan Altima yang direcall adalah Nissan Altima model tahun 2013 yang dibuat antara 21-26 Maret 2013 ini.

Badan Keselamatan Lalu Lintas dan Jalan Raya Amerika atau National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA) mengatakan kalau hal itu menimbulkan potensi bahaya, terlebih bila pemiliknya terpaksa harus mengganti ban di jalan meski Nissan mengklaim kalau mereka belum menemukan laporan kecelakaan terkait masalah ini.

Nissan memaparkan kalau masalah tidak sesuainya tekanan angin di ban tersebut terjadi karena alat regulator tekanan angin di pabrik mereka yang ada di Canton, Mississippi, namun kini telah diperbaiki.

Perusahaan Jepang ini menurut akan memberitahu pemilik mulai 3 Mei mendatang dan diler akan memeriksa ban cadangan dan menyesuaikan tekanan ban secara gratis.

(syu/ddn)

0 comments:

Post a Comment