Friday, July 12, 2013

Mazda CX-3 Mungkin Saja Diproduksi

Mazda CX-3 Mungkin Saja Diproduksi Jakarta - Mazda berencana mengembangkan SUV kecil terbaru. Model terbaru ini dikabarkan dijuluku CX-3 atau adiknya Mazda CX-5.

Saat ini Mazda tengah melihat pasar SUV kecil di beberapa pasar di seluruh dunia. Dan akan memperkenalkan SUV kecil jika memang pasar tersebut terus berkembang di seluruh dunia.

Memang saat ini Mazda belum memberikan sinyal untuk memproduksi SUV CX-3, namun Mazda mengatakan kesiapannya menghadirkan mobil tersebut di dunia dan didorong dengan permintaan konsumen.

"SUV kompak, jika Anda lihat segmen tersebut terus naik di dunia, artinya itu sangat menggiurkan," kata General Manager of Corporate Communications Mazda Global, Greg Young dilansir The Age Jumat (12/7/2013).

"Saya tidak mengatakan kami sedang mengembangkan atau tidak akan memasuki pasar itu. Tapi kita tentu menyadari bahwa di beberapa pasar, ini adalah kesempatan yang sangat besar dan di beberapa pasar mungkin tidak. Kamu hanya menunggu saja aksi dari kami," lanjutnya.

Jika Mazda CX-3 tercipta, bukan tidak mungkin menggunakan platform Mazda2 dengan teknologi ciri khas Mazda yakni Skyactiv. Mazda CX-3 akan bertemu langsung dengan Holden Trax, Ford Ecosport. Nissan Juke dan Renault Captur.

Sementara menyiapkan SUV kompak, perusahaan yang bermarkas di Hiroshima itu tengah sibuk menyiapkan teknologi Skyactiv pada setiap mobil-mobil Mazda.

Di waktu yang hampir bersamaan, Autobild Jerman mengeluarkan rendering SUV Jepang tersebut.

(ikh/syu)

0 comments:

Post a Comment